Salma Salsabil dan Dimansyah Laitupa Resmi Menikah, Selamat!

Kabar bahagia datang dari Salma Salsabil. Pemenang Indonesian Idol 12 tersebut akhirnya resmi menikah dengan tunangannya, Dimansyah Laitupa. Akad nikah keduanya ternyata telah dilangsungkan pada 23 Januari 2025. Ijab kabul dilakukan di KUA dan hanya dihadiri keluarga saja. Hal itu terlihat dari video dokumentasi akad nikah yang ditayangkan saat pesta pernikahan keduanya.
Sementara itu resepsi pernikahan Salma Salsabil dan Dimansyah Laitupa baru diadakan pada Minggu, 26 Januari 2025, di Surabaya. Pesta pernikahan penyanyi muda asal Probolinggo tersebut tampak dihadiri sederet alumni Indonesian Idol dan musisi profesional. Selamat, kepada Salma Salsabil dan Dimansyah!