5 Aktris Pemeran Utama Film Horor Awi Suryadi, Ada Shenina Cinnamon!

Film horor terbarunya adalah Do You See What I See

Awi Suryadi menjadi salah satu sutradara ternama Indonesia yang telah mengawali debut sebagai sutradara sejak 2006 melalui Gue Kapok Jatuh Cinta. Namun, nama Awi Suryadi baru terdengar dan dikenal oleh banyak orang sejak mengarahkan film horor Danur: I Can See Ghosts (2017) yang menembus angka 2,7 juta penonton.

Namanya semakin dikenal luas, kini Awi Suryadi lebih fokus dalam menggarap film-film bergenre horor. Terbaru, misalnya, ia akan segera merilis Do You See What I See: Cerita Horor #64 - First Love yang akan tayang mulai 16 Mei 2024. Film ini akan dibintangi oleh aktris ternama, Shenina Cinnamon. Selengkapnya akan kita simak bersama 5 aktris muda berbakat yang menjadi pemeran utama di film horor arahan Awi Suryadi.

1. Prilly Latuconsina di Danur: I Can See Ghosts (2017)

5 Aktris Pemeran Utama Film Horor Awi Suryadi, Ada Shenina Cinnamon!Danur: I Can See Ghosts (dok. MD Pictures / Danur: I Can See Ghosts)

Debut bermain horor, Prilly Latuconsina langsung mencuri perhatian dengan karakter indigonya di film Danur: I Can See Ghosts (2017). Berperan sebagai Risa, dia adalah seorang gadis remaja yang hidup kesepian karena kedua orangtua yang terlalu sibuk bekerja. Di hari ulang tahunnya, Risa memohon untuk memiliki teman yang baik.

Doa yang diutarakan oleh Risa rupanya langsung diwujudkan oleh Tuhan. Namun, alih-alih memiliki teman yang seumuran, Risa malah berteman dengan beberapa anak kecil keturunan Belanda yang ternyata hantu. Sebelumnya kalian wajib tahu bahwa film ini adalah hasil adaptasi novel berjudul Gerbang Dialog: Danur karya Risa Saraswati.

2. Amanda Rawles di Sunyi (2019)

5 Aktris Pemeran Utama Film Horor Awi Suryadi, Ada Shenina Cinnamon!Sunyi (dok. Pichouse Films / Sunyi)

Selanjutnya adalah Amanda Rawles yang sukses memerankan Maggie di Sunyi (2019). Film ini menceritakan pria bernama Alex (Angga Yunanda) yang kerap menjadi sasaran bullying di sekolah barunya. Kerap disebut aneh akibat bisa melihat makhluk tidak kasat mata, Alex memilih untuk menyendiri selama sekolah tanpa seorang teman pun.

Tanpa disangka-sangka, Alex bertemu dengan seorang gadis remaja seusianya bernama Maggie. Semenjak kehadirannya, mereka berdua kerap menghabiskan waktu berdua hingga tidak jarang berbagi cerita bersama. Namun, siapa sangka Maggie yang selama ini menjadi teman Alex ternyata adalah hantu yang dahulu pernah bunuh diri di sekolah tersebut.

Baca Juga: Sinopsis dan Jadwal Tayang Series Alpha Girls, Dibintangi Tissa Biani

3. Tissa Biani di KKN di Desa Penari (2022)

5 Aktris Pemeran Utama Film Horor Awi Suryadi, Ada Shenina Cinnamon!KKN di Desa Penari (dok. MD Pictures / KKN di Desa Penari)

Ketiga adalah Tissa Biani yang sukses menjadi pemeran utama di KKN di Desa Penari (2022). Berhasil menjadi film terlaris sepanjang masa dengan perolehan 10 juta penonton, KKN di Desa Penari menceritakan terjebaknya beberapa mahasiswa di sebuah desa terkutuk yang disebut Desa Penari. Rupanya di sana ada sosok iblis bernama Badarawuhi.

Melalui peran Nur, Tissa Biani berhasil diganjar penghargaan Aktris Utama Terbaik di ajang Festival Film Wartawan Indonesia. Sementara itu, Awi Suryadi hanya berhasil masuk sebagai nominator Sutradara Terbaik di ajang yang sama. Spin off dari film ini telah tayang yang berjudul Badarawuhi di Desa Penari.

4. Della Dartyan di Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul (2023)

5 Aktris Pemeran Utama Film Horor Awi Suryadi, Ada Shenina Cinnamon!Kisah Tanah Jawa chapter 1 Pocong Gundul (dok. MD Pictures / Kisah Tanah Jawa chapter 1 Pocong Gundul)

Keempat adalah Della Dartyan yang sukses beradu akting dengan Deva Mahenra di Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul (2023). Filmnya berhasil mengumpulkan 1 juta penonton lebih, Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul menceritakan teror yang menghantui seorang pria bernama Hao setelah memutuskan untuk membantu gadis remaja.

Hao dan sahabatnya yang bernama Rida mulai diteror oleh iblis Pocong Gundul, sosok iblis jahat yang dahulunya merupakan seorang dukun, tetapi meninggal dengan cara yang tidak wajar. Dengan kemampuan retrokognisi yang dia miliki, Hao dan Rida berjuang untuk menghentikan Pocong Gundul agar tidak membuat celaka orang lain.

5. Shenina Cinnamon di Do You See What I See: Cerita Horor (2024)

5 Aktris Pemeran Utama Film Horor Awi Suryadi, Ada Shenina Cinnamon!Do You See What I See (dok. MD Pictures / Do You See What I See)

Setelah sukses dengan Ratu Ilmu Hitam (2019), Shenina Cinnamon comeback dengan film horor terbarunya, Do You See What I See: Cerita Horor #64 - First Love. Film ini menceritakan kisah cinta pertama yang dialami oleh seorang gadis muda dengan pria aneh. Siapa sangka ternyata kekasihnya adalah sosok hantu pocong yang menyerupai manusia.

Do You See What I See: Cerita Horor #64 - First Love adalah sebuah film horor terbaru dari MD Pictures yang kembali berkolaborasi dengan Awi Suryadi. Selain itu, film ini adalah hasil adaptasi dari cerita podcast yang cukup viral di media sosial. Tunggu tanggal tayangnya di bioskop mulai 16 Mei 2024.

Fakta unik dari kelima film horor di atas adalah semuanya diproduksi oleh MD Pictures. Sepertinya, akan banyak tawaran-tawaran baru kepada Awi Suryadi mengingat suksesnya film-film horor yang dia sutradarai.

Baca Juga: Cast Curhat Beratnya Adegan Kuburan di Film Do You See What I See

Sandi Nugraha Photo Verified Writer Sandi Nugraha

Bismillahirrahmanirrahim

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya