3 Film Horor Maudy Effrosina, Aktris Berbakat yang Naik Daun

Pemeran utama dalam film Badarawuhi di Desa Penari

Maudy Effrosina menjadi aktrsi muda berbakat Indonesia yang sedang menjadi pusat perhatian. Pasalnya, Maudy menjadi pemeran utama di film yang paling dijagokan MD Pictures tahun ini, yakni Badarawuhi di Desa Penari. Jadi spin off KKN di Desa Penari (2022), banyak yang penasaran dengan cerita dari film satu ini.

Maudy sendiri bukanlah nama baru di dunia perfilman Indonesia. Ia telah membintangi beberapa judul film dan serial, bahkan beberapa di antaranya bergenre horor, lho.

Selama perjalanan kariernya, Maudy sudah membintangi tiga film horor, lho. Berikut ini rekomendasi film horor yang pernah dibintangi Maudy Effrosina!

Baca Juga: 10 Rekomendasi Film Horor Gotik, Dunia Mistik dan Angker!

1. Qodrat (2022)

3 Film Horor Maudy Effrosina, Aktris Berbakat yang Naik DaunQodrat (dok. Rapi Films / Qodrat)

Digandeng rumah produksi besar Indonesia, Rapi Films, pertama ada film horor Qodrat (2022). Film ini menceritakan seorang ahli rukiyah bernama Qodrat yang telah putus asa, karena gagal menyelamatkan anaknya yang dirasuki jin. Kejadian ini membuat Qodrat memutuskan kembali untuk berguru di sebuah pesantren yang terletak cukup pelosok.

Alih-alih mendapatkan ilmu tambahan, Qodrat malah dihadapkan dengan masyarakat yang sedang dilanda masalah, seperti kekeringan berkepanjangan hingga banyak sekali warga yang mengalami kesuruhan. Salah satunya keluarga yang dimainkan Maudy Effrosina yang diganggu oleh jin jahat karena kiriman orang serakah.

Qodrat berhasil mengumpulkan jumlah penonton yang cukup fantastis. Diarahkan langsung oleh Charles Gozali, dengan beberapa bintang ternama seperti Vino G Bastian, Marsha Timothy, Randy Pangalila, hingga pesilat Indonesia bernama Cecep Arif Rahman.

2. Pemukiman Setan (2024)

3 Film Horor Maudy Effrosina, Aktris Berbakat yang Naik DaunPemukiman Setan (dok. Rapi Films / Pemukiman Setan)

Telah berhasil membuka awal 2024 dengan cukup baik, selanjutnya ada film Pemukiman Setan. Film horor ini menceritakan sebuah misi yang ingin dilakukan oleh beberapa anak muda, yakni perampokan. Tidak biasa, mereka memilih untuk merampok rumah besar yang sebelumnya dihuni oleh orang kaya raya dengan barang-barang antik di dalamnya.

Tidak sesuai harapan, aksi perampokan yang mereka lakukan malah berakhir pada sebuah teror iblis yang sebelumnya sempat diperlakukan secara tidak adil saat hidup hingga memilih untuk membalaskan dendam. Kamu yang sudah menonton pasti akan setuju kalau akhir ceritanya akan diluar dari dugaan.

Meskipun tidak seberhasil film sebelumnya dalam hal jumlah penonton, Pemukiman Setan tetap berhasil tampil memukau. Pasalnya, film yang juga dibintangi oleh Daffa Wardhana  dan Teuku Rifnu Wikana ini berhasil tayang di beberapa festival internasional, lho.

Baca Juga: 4 Film Horor Jourdy Pranata, Badarawuhi di Desa Penari Siap Tayang!

3. Badarawuhi di Desa Penari (2024)

3 Film Horor Maudy Effrosina, Aktris Berbakat yang Naik DaunBadarawuhi di Desa Penari (dok. MD Pictures / Badarawuhi di Desa Penari)

Akan tayang pada 11 April 2024, Badarawuhi di Desa Penari juga dibintangi Maudy Effrosina. Film ini akan menceritakan beberapa mahasiswa yang terjebak di desa bernama Penari, desa yang dipenuhi sebangsa jin yang kerap menjadikan beberapa anak muda untuk menjadi pengikut hingga menjadi abdi bagi mereka di dunia gaib.

Berbeda dengan KKN di Desa Penari (2022), Manoj Punjabi selaku produser memilih Kimo Stamboel untuk menggarap langsung film satu ini. Sebelumnya, mereka berdua juga telah bekerja sama melalui Sewu Dino (2023) yang berhasil mengumpulkan angka 4 juta penonton lebih hingga menjadi film terlaris pada 2023.

Kedua film terbaru Maudy Effrosina rilis 2024, sehingga menjadi catatan penting bagi Maudy. Pasalnya, kini ia telah berhasil menjadi pemeran utama, yang berarti kualitas akting yang ia miliki semakin diperhitungkan. Kita tunggu aksi Maudy Effrosina dalam Badarawuhi di Desa Penariya!

Baca Juga: Kelebihan Film Badarawuhi di Desa Penari dalam Format 4DX

Sandi Nugraha Photo Verified Writer Sandi Nugraha

Bismillahirrahmanirrahim

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya