9 Seleb Indonesia Berulang Tahun Hari Ini, Kelahiran 24 Oktober!

Ari Irham dan Marsha Aruan merupakan artis muda yang tengah digandrungi. Berkat talenta dan pesona yang mereka miliki, kehidupan pribadi keduanya pun tak lepas dari sorotan. Banyak penggemar mereka yang menantikan tanggal 24 Oktober ini untuk merayakan ulang tahun keduanya.
Bukan hanya Ari Irham dan Marsha Aruan yang dibanjiri doa dan ucapan selamat ulang tahun, rupanya ada sederet selebritas lain yang juga merayakan hari jadi di tanggal 24 Oktober, hari ini, lho!
Penasaran ada siapa saja? Yuk, intip para selebritas pemilik zodiak Scorpio yang hari ini berulang tahun!
1. Aktor muda yang digilai penggemar, Ari Irham, ternyata hari ini genap berusia 20 tahun. Fans pun kompak mengucapkan selamat
2. Marsha Aruan lahir pada 24 Oktober 1996. Jadi idola kaum pria, bintang film Tembang Lingsir ini genap berusia 25 tahun
3. Abimana Aryasatya genap berusia 42 tahun. Aktor senior yang satu ini kian eksis di dunia perfilman Indonesia
4. Tidak kalah dengan Abimana, Okan Kornelius selalu totalitas dalam berakting. Ia juga berulang tahun ke-42 hari ini
5. Bintang sinetron Cucu Menantu, Revand Narya, lahir pada 24 Oktober 1988. Makin keren, nih, di usianya yang menginjak 33 tahun
Editor’s picks
Baca Juga: Meriah, 9 Potret Perayaan Ulang Tahun Anak Artis di Bulan Oktober 2021
6. Putri Una dikenal sebagai artis multitalenta. DJ, aktris, presenter, dan penyanyi ini lahir pada 24 Oktober 1987
7. Ana Octarina sudah berhijrah di usianya yang menginjak 31 tahun. Aktris dan penyanyi ini kini tinggal di Australia
8. Berulang tahun ke-41, aktris Vicky Zainal banyak dipuji warganet karena pesonanya yang kian menawan
9. Andrea Hirata adalah penulis ternama yang sukses menerbitkan banyak buku. Ia lahir pada 24 Oktober 1967
Happy birthday buat sembilan selebritas di atas, ya! Semoga selalu diberikan kebahagiaan, serta kariernya semakin cemerlang ke depan. Adakah di antara mereka yang ingin kamu berikan hadiah?
Baca Juga: 10 Artis yang Reka Ulang Foto Lama, Perubahannya Disorot!
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.