Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Buat Cewek, Ini 5 Pelajaran Berharga yang Bisa Kamu Ambil dari Alice di Film Resident Evil: The Final Chapter

google image

Film Resident Evil : The Final Chapter ini menceritakan tentang Alice yang harus berhadapan dengan mayat hidup yang diciptakan oleh Umbrella Corporation. Umbrella Corporation adalah perusahaaan yang menjadi lawan berat Alice, yang terus meningkatkan kekuatan militernya dalam menghadapi sejumlah manusia yang masih bertahan untuk menghancurkan mereka.

Alice yang telah dikhianati oleh Wester di Washington akan kembali lagi ketempat dimana ia harus bertarung lagi seperti film sebelumnya yaitu Raccoon City. Dalam waktu yang sama Alice menuju kota itu, perusahaan Umbrella terus berupaya menembus kekuatan yang masih tersisa di pusat pertahanan mereka di Wasinghton. Alice akan bergabung dengan teman lamanya dan mau tidak mau mereka harus membantu Washington yang telah menghianati dia, mereka harus bekereja sama membentuk pertempuran dalam perlawanan terhadap jutaan mayat hidup dan monster jenis baru yang bermunculan dimana mana.

Nah, walaupun terkesan menyeramkan dan ngegetin, film ini punya pelajaran penting yang bisa diambil, lho. Buat cewek, ini lima daftarnya!

1. Nggak cengeng

google image

Like usual, Paul Andreson si sutradara ini kayaknya suka sekali menyiksa Alice dari awal hingga akhir. Terbukti di setiap adegan, Alice tidak dibiarkan istirahat tenang, selalu ada masalah dan tantangan yang membuatnya tidak boleh lengah. Di setiap masalah ini, Alice gak pernah sekalipun nangis, lho. Dia justru dengan kuatnya menghancurkan semua masalah yang ada.

2. Waspada tapi tidak mencurigai

google image

Alice selalu waspada akan segala sesuatu, bahkan kepada seorang temanpun, dia memilih tidak langsung percaya - dan bagusnya, Alice juga tidak mencurigai siapapun, sikap itu berbuah keuntungan besar untuk dirinya dan orang-orang di sekitarnya. Belum lagi cara yang Alice gunakan untuk menilai teman atau musuh, benar-benar unpredictable.

3. Mandiri

google image

Dari awal mulai aja Alice sudah sendirian, lho. Tidak ada yang menemaninya membasmi kawanan makhluk hidup dan monster yang selalu mengikutinya. Alice tidak menunjukkan sikap takut atau gentar sama sekali, dia menghancurkan satu per satu musuhnya tanpa tersisa.

4. Banyak akal

google image

Menghadapi jutaan mayat hidup dan monster tidak membuat Alice kebingungan sendiri, melainkan dengan gesitnya dia memutar otak dan menyusun rencana guna menyelamatkan dirinya dan orang-orang di sekitarnya.

5. Pantang menyerah

google image

Jika Alice memiliki sifat gampang menyerah, pastilah tidak akan ada film Residen Evil ini karena peran Alice yang merupakan super power woman membuatnya tidak akan menyerah terhadap keadaan buruk apapun. Dalam keadaan terdesakpun, Alice tidak terpengaruh untuk menyerah melainkan terus berusaha.

 

Ternyata di balik film bergendre thriller ini, banyak pelajaran berharga yang bisa dipetik untuk kehidupan sehari-hari, lho.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Topics
Editorial Team
Stella Azasya
EditorStella Azasya
Follow Us