Biodata dan Profil Rachel Zegler yang akan Perankan Snow White Terbaru

Rachel Zegler bermain di adaptasi Disney Snow White terbaru

Belakangan ini nama Rachel Zegler sedang menjadi perbincangan di media sosial. Hal tersebut dipicu akibat pernyataan kontroversialnya soal rekonstruksi karakter Snow White yang akan diperankannya.

Rachel sudah pernah membintangi film ternama yang sukses di pasaran. Ia juga telah masuk ke dalam sederet nominasi penghargaan di umurnya yang masih sangat muda. Oleh karena itu, tidak heran apabila pelantun lagu "Tonight" itu mendapatkan peran besar sebagai Snow White. Agar lebih kenal dengan sosoknya, simak biodata profilnya di bawah ini, yuk!

1. Biodata Rachel Zegler

Biodata dan Profil Rachel Zegler yang akan Perankan Snow White Terbarupotret Rachel Zegler (instagram.com/rachelzegler)
  • Nama lengkap: Rachel Anne Zegler
  • Nama panggung: Rachel Zegler 
  • Tanggal lahir: 3 Mei 2001
  • Usia: 22 tahun
  • Zodiak: Taurus
  • Tempat lahir: Hackensack, New Jersey, Amerika Serikat
  • Pekerjaan: Aktris dan penyanyi

2. Perjalanan karier Rachel Zegler

Biodata dan Profil Rachel Zegler yang akan Perankan Snow White Terbarupotret Rachel Zegler (instagram.com/rachelzegler)

Rachel mengawali kariernya sebagai aktor sejak duduk di bangku Sekolah Menengah Atas (SMA). Pelantun lagu "I Feel Pretty" itu sempat berperan dalam beberapa drama musikal, seperti peran Belle di Beauty and the Beast (2016), Ariel di The Little Mermaid (2017), hingga Putri Fiona dalam Shrek The Musical (2019). 

Akibat kegigihannya, Rachel sukses masuk ke dalam nominasi Metro Award untuk Kategori Aktris dalam Peran Utama. 

Pada tahun 2018, Rachel membintangi film pertamanya, West Side Story, setelah mengikuti audisi panjang yang dibuka oleh Steven Spielberg. Akibat peran utamanya sebagai Maria di film tersebut, Rachel berhasil masuk ke lebih dari 15 nominasi penghargaan, lho. 

Sejak saat itu, Rachel mulai dikenal oleh publik dan membintangi sederet film layar lebar Hollywood, salah satunya, Shazam! Fury of the Gods (2023). Bahkan, perempuan berusia 22 tahun itu dipercayai untuk berperan di prekuel seri Hunger Games dan film Snow White live action-nya yang diperkirakan tayang di masa yang akan datang.

Baca Juga: Bocorkan Film Snow White, Rachel Zegler dan Gal Gadot Hadiri D23 Expo

3. List film dan nominasi penghargaan Rachel Zegler

Biodata dan Profil Rachel Zegler yang akan Perankan Snow White Terbarupotret Rachel di West Side Story (imdb.com/Rachel Zegler)

Daftar film Rachel Zegler

  • West Side Story (2021) - sebagai Maria
  • Shazam! Fury of the Gods (2023) - sebagai Anthea
  • The Ballad of Songbirds & Snakes (TBA) - sebagai Lucy Gray
  • Snow White (TBA) - sebagai Snow White
  • Y2K (TBA) 
  • Paddington in Peru (TBA) - sebagai Gina Cabot

Daftar nominasi penghargaan Rachel Zegler

  • Golden Globe Award untuk kategori Best Actress in a Motion Picture - West Side Story
  • National Board of Review Award untuk kategori Best Actress - West Side Story
  • North Texas Film Critics Association Award untuk kategori Best Newcomer - West Side Story
  • Alliance of Women Film Journalists Award untuk kategori Breakthrough Performance - West Side Story
  • Chicago Film Critics Association Award untuk kategori Most Promising Performer - West Side Story
  • Critics' Choice Movie Award untuk kategori Best Young Actor/Actress - West Side Story
  • Discussing Film Critics Award untuk kategori Best Debut Performance - West Side Story
  • Dorian Film Award untuk kategori Rising Star of the Year - West Side Story
  • Florida Film Critics Circle Pauline Kael Breakout Award (runner-up) - West Side Story
  • Georgia Film Critics Association Award untuk kategori Best Actress - West Side Story
  • Georgia Film Critics Association Breakthrough Award - West Side Story
  • Gold Derby Film Award untuk kategori Best Breakthrough Performer - West Side Story
  • Indiana Film Journalists Association Award untuk kategori Breakout of the Year - West Side Story
  • Music City Film Critics Award untuk kategori Best Young Actress - West Side Story
  • North Carolina Film Critics Award untuk kategori Best Breakthrough Performance - West Side Story
  • North Texas Film Critics Award untuk kategori Best Actress - West Side Story
  • Online Film and Television Association Award untuk kategori Best Female  Breakthrough - West Side Story
  • Washington D.C. Film Critics Association Award untuk kategori Best Youth Performance - West Side Story

4. Sempat ungkapkan pernyataan yang kontroversial soal Snow White

Biodata dan Profil Rachel Zegler yang akan Perankan Snow White Terbarupotret Rachel Zegler dan Gal Gadot yang akan berperan dalam film Snow White (imdb.com/Rachel Zegler)

Ketika Rachel diumumkan sebagai pemeran Snow White di film live action Disney, tidak sedikit penggemar yang protes. Hal tersebut dikarenakan kulit Rachel dianggap tidak sesuai dengan identitas Snow White yang selama ini digambarkan kepada masyarakat.

Kasus protes tersebut bisa dikatakan sama ketika Halle Bailey diumumkan sebagai Ariel dalam The Little Mermaid (2023). 

Namun, protes tersebut berlanjut akibat komentar Rachel Zegler soal plot dari cerita film Snow White yang akan datang. Rachel menyatakan bahwa Snow White versi film tidak akan mengharapkan cinta sejati atau diselamatkan oleh pangeran, melainkan akan bermimpi untuk menjadi kuat dan menjadi sosok pemimpin. 

Lantas banyak netizen di media sosial yang mengkritik komentar Rachel tersebut, termasuk para feminis. Mereka merasa kurang setuju akan rekonstruksi karakter Snow White di film yang akan datang. Menurut sebagian orang, ucapan Rachel 'mengerdilkan' perempuan yang memilih untuk memeluk sisi feminin mereka.

5. Fakta unik Rachel Zegler

Biodata dan Profil Rachel Zegler yang akan Perankan Snow White Terbarupotret Rachel Zegler (instagram.com/rachelzegler)
  • Rachel Zegler punya channel YouTube yang digunakannya untuk membagikan video bernyanyinya
  • Rachel adalah penggemar teater, ia suka berperan ataupun menonton teater. 
  • Rachel belajar bernyanyi dan bermain musik secara otodidak. 
  • Idola Rachel Zegler adalah Barbra Streisand.
  • Rachel sukses masuk di lebih dari 15 nominasi penghargaan atas peran utamanya di film perdananya, West Side Story
  • Rachel akan berperan dalam prekuel The Hunger Games yang diperkirakan tayang tahun ini. 

Baca Juga: 9 Perjalanan Karier Rachel Zegler, Bintangi Prekuel The Hunger Games!

Stephanie Risyana Photo Verified Writer Stephanie Risyana

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya