Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Tak Banyak Berubah, 10 Transformasi Park So Dam Jelang Usia 30 Tahun

mk.co.kr

Nama aktris Park So Dam semakin sering terdengar di telinga para penikmat dunia hiburan Korea Selatan. Sejak populer lewat perannya di KDrama Cinderella and the Four Knights hingga kini mendunia lewat film Parasite, Park So Dam telah berhasil meningkatkan popularitasnya seiring bertambahnya usia.

Dengan kesuksesan yang ia raih saat ini, banyak yang tak mengira bahwa sebenarnya aktris kelahiran 8 September 1991 ini baru enam tahun berkarier di dunia akting. Meski demikian, jumlah project yang pernah dibintangi Park So Dam sudah tak terkira lho. Simak potret transformasi Park So Dam berikut ini!

1. Park So Dam merupakan alumni Universitas Nasional Korea jurusan Seni. Ia memulai debut akting pada tahun 2013 lewat peran kecil di beberapa film indie

campuscine21.com

2. Debutnya di layar kaca adalah drama produksi OnStyle berjudul My First Time. Di drama ini, ia beradu akting dengan Minho SHINee

etnews.com

3. Penampilannya sebagai peran utama Han Song Yi dengan cepat mencuri perhatian

egreennews.com

4. Pada tahun 2014, Park So Dam semakin mencuri perhatian lewat peran di film misteri The Silenced. Ia tampil dengan karakter yang lebih dark dan misterius

naver.com/

5. Di tahun yang sama, Park So Dam tampil sebagai pemeran utama di KDrama Beautiful Mind. Meski beradu akting dengan Jang Hyuk yang jauh lebih senior, So Dam tetap mampu tampil outstanding

newsway.co.kr/

6. Saat bermain di drama Cinderella and the Four Knights (2016), Park So Dam membuat banyak fans iri karena dikelilingi aktor keren seperti Jung Il Woo dan Ahn Jae Hyun

YouTube / tvN Official

7. Baru enam tahun menekuni profesi sebagai aktris, Park So Dam telah membintangi lebih dari 20 judul drama dan 4 judul drama

sportschosun.com

8. Termasuk di antaranya adalah film Parasite garapan Bong Joon Ho yang raih penghargaan internasional. Penampilan So Dam sebagai Jessica juga banyak dipuji!

insight.co.kr

9. Selain bakat akting, daya tarik visual dari Park So Dam juga kerap menjadi bahan perbincangan. Banyak fans iri dengan penampilan So Dam yang tetap awet muda di usia menjelang 30 tahun

instagram.com/sodam_park_0908

10. Dengan paras yang masih seperti berusia belasan tahun seperti ini, tak heran Park So Dam masih sering mendapat tawaran peran anak sekolah

instagram.com/sodam_park_0908

Itulah potret transformasi dari Park So Dam yang tetap imut dan awet muda di usianya yang menurut perhitungan Korea akan menginjak angka 30 tahun di tahun 2020 ini. Sukses selalu untuk Park So Dam!

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Venita Beauty
Erina Wardoyo
Venita Beauty
EditorVenita Beauty
Follow Us