Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Trailer Film Michael Jackson Pecahkan Rekor Penonton Sepanjang Masa

Trailer Film Michael Jackson Pecahkan Rekor Penonton Sepanjang Masa.jpeg
Michael (dok. Lionsgate Films/Michael)

Trailer resmi pertama film biografi sang Raja Pop, Michael Jackson, yang berjudul Michael (2026) resmi dirilis oleh Lionsgate pada Sabtu (8/11/2025) waktu setempat. Hanya dalam waktu 24 jam, video singkat berdurasi 1 menit 12 detik itu langsung mencatat rekor penayangan global yang luar biasa dan membuat penggemarnya heboh di media sosial.

Antusiasme yang tinggi ini menandai betapa besarnya ekspektasi publik terhadap film biopik yang telah lama dinantikan tersebut. Apalagi, peran Michael Jackson dimainkan oleh Jaafar Jackson, keponakan kandung sang legenda.

1. Trailer Michael (2026) tembus 116 juta penonton dalam 24 jam

Melansir dari The Hollywood Reporter, trailer teaser resmi Michael mencetak 116,2 juta penayangan global hanya dalam 24 jam pertama menurut data WaveMetrix. Angka ini menjadikannya debut trailer terbesar sepanjang sejarah Lionsgate, sekaligus salah satu peluncuran trailer film paling sukses secara global tahun ini.

Menariknya, dalam enam jam pertama setelah dirilis, trailer tersebut sudah mencatat lebih dari 30 juta penayangan di seluruh dunia. Rekor ini melampaui capaian Taylor Swift: The Eras Tour (2023) yang hanya mencatat 96,1 juta penayangan di 24 jam pertama.

2. Jadi trailer biopik paling banyak ditonton sepanjang masa

Jadi trailer biopik paling banyak ditonton sepanjang masa.jpeg
Michael (dok. Lionsgate Films/Michael)

Dengan capaian lebih dari 116 juta penonton dalam sehari, Michael resmi menyandang gelar trailer film biografi musik paling banyak ditonton sepanjang masa. Ini sekaligus menegaskan betapa kuatnya pengaruh Michael Jackson di dunia hiburan bahkan belasan tahun setelah kepergiannya.

Trailer tersebut menampilkan Jaafar Jackson yang tampil memukau saat menirukan gerakan ikonik pamannya, mulai dari moonwalk hingga adegan dari video musik legendaris "Thriller." Mulai minggu depan, trailer ini bakal tayang di jaringan bioskop seluruh dunia.

3. Film Michael (2026) mengisahkan apa?

Film Michael (2026) mengisahkan apa.jpeg
Michael (dok. Lionsgate Films/Michael)

Film Michael mengisahkan perjalanan hidup Michael Jackson sejak masa kecilnya di grup Jackson Five hingga puncak kariernya sebagai seniman paling berpengaruh di dunia. Menurut laman resmi IMDb, film ini tak hanya menyoroti kiprahnya di panggung musik, tapi juga sisi pribadi dan kompleksitas hidupnya di balik sorotan publik.

Selain Jaafar Jackson, film ini juga dibintangi oleh Miles Teller sebagai pengacara John Branca, Colman Domingo sebagai Joe Jackson, Nia Long sebagai Katherine Jackson, Kat Graham sebagai Diana Ross, Laura Harrier sebagai Suzanne de Passe, Kendrick Sampson sebagai Quincy Jones, dan Juliano Krue Valdi sebagai Michael muda.

Disutradarai oleh Antoine Fuqua, film ini berjanji menyajikan potret manusiawi dari seorang legenda yang bergelut dengan ambisi, cinta, tekanan, dan pengorbanan di balik gemerlap panggung dunia.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Triadanti N
EditorTriadanti N
Follow Us

Latest in Hype

See More

Penjelasan Ending Film Predator: Badlands, Dek Berhasil Buru Kalisk?

09 Nov 2025, 13:35 WIBHype