10 Lagu Putus Cinta Terbaik Taylor Swift, Temani Galaumu!

Cocok untuk kamu yang lagi patah hati

Lagu putus cinta milik Taylor Swift selalu menarik untuk didengarkan. Baru-baru ini, berita putusnya hubungan antara Taylor Swift dengan sang pacar, Joe Alwyn, menyita perhatian para penggemar.

Meski belum ada konfirmasi dari kedua belah pihak, penggemar berharap tersebut hanyalah rumor belaka. Taylor Swift dan Joe Alwyn sendiri telah enam tahun menjalin hubungan asmara sejak 2016.

Putusnya sebuah hubungan tentu menyakitkan. Namun, bersama lagu putus cinta terbaik dari Taylor Swift berikut ini, kamu bakal lebih tegar melewati masa-masa kelam tersebut.

1. The 1

https://www.youtube.com/embed/KsZ6tROaVOQ

Lagu ini mungkin menjadi petunjuk awal perpisahan Taylor Swift dengan Joe Alwyn. Selama malam tur pertama, Taylor Swift menambahkan lagu ini ke setlist The Eras Tour miliknya.

Ini adalah lagu pahit, di mana orang tersebut mengenang hubungan mereka dan bagaimana jadinya jika dilakukan secara berbeda. Apakah mereka akan bahagia atau akan menemukan diri mereka di tempat yang sama?

Banyak penggemar juga berspekulasi bahwa lagu ini sebenarnya untuk Joe Alwyn. Swift mengatakan bahwa semua luka dan perpisahan di masa lalu terjadi agar dia dapat menemukan jalan untuk bersamanya.

2. Picture to Burn

https://www.youtube.com/embed/yCMqcFAigRg

Dari album debutnya, Taylor Swift, "Picture to Burn" menampilkan pengaruh musik country Taylor Swift. Dari video musiknya, lagu ini penuh amarah tentang Jordan Alford, yang berkencan dan menikah dengan salah satu mantan teman Taylor Swift bernama Chelsea.

Dalam video tersebut, dia terlihat menunggu pacarnya dan melihat foto mereka bersama hanya untuk melihatnya dengan gadis lain.  Bahkan, ia membiarkannya melakukan hal-hal yang tidak terbayangkan.

3. We Are Never Ever Getting Back Together

https://www.youtube.com/embed/WA4iX5D9Z64

Lagu ini dengan sempurna meringkas rasa frustrasi karena terus-menerus berada dalam hubungan yang tidak jelas. Sedemikian rupa sehingga Taylor Swift akhirnya mengatakan bahwa mereka tidak akan kembali bersama lagi.

Dari album Red, "We Are Never Ever Getting Back Together" jadi salah satu lagu terpopuler yang banyak didengarkan oleh non-penggemar. Swift menuangkan kisah cintanya dengan mantan kekasihnya, yang diyakini Jake Gyllenhaal, dalam lagu ini.

4. Blank Space

https://www.youtube.com/embed/e-ORhEE9VVg

Meski bukan lagu perpisahan, tapi lagu ini menjadi rekomendasi yang sangat bagus untuk dikirim ke mantanmu. Ketika mereka mencap kamu sebagai "mantan gila".

Sama seperti Swift yang menampilkan kebodohan dirinya, menunjukkan bagaimana orang membayangkannya sebagai orang yang terobsesi dengan hubungan, dan sengaja membuat mereka serbasalah. "Blank Space" mungkin menjadi salah satu lagu dengan lirik yang ikonik.

5. Back To December

https://www.youtube.com/embed/QUwxKWT6m7U

Tidak semua hubungan berakhir karena kesalahan orang lain, terkadang kita yang salah dan itulah yang diungkapkan Swift melalui lagu "Back To December". Ia meminta maaf jika telah menyebabkan rasa sakit pada orang lain.

Secara populer, lagu ini dikatakan sebagai permintaan maaf kepada mantan Swift, yakni Taylor Lautner. Lautner pernah berkencan sebentar dengan Taylor Swift pada 2009.

Baca Juga: 10 Sumber Kekayaan Taylor Swift, Gak Cuma dari Penjualan Album

6. Cold As You

https://www.youtube.com/embed/ckjjD_MgnWE

Jika pernah menjalin hubungan dengan seseorang yang hanya menerima, tetapi tidak pernah membalas perasaan yang sama, maka lagu ini cocok untukmu. Lirik lagunya kisahkan orang tidak berperasaan yang sebaiknya dibiarkan sendiri. Mereka tidak akan pernah memberikan cinta yang kamu inginkan.

Lagu ini menggambarkan bagaimana rasanya kesepian dan terabaikan. "Cold As You" masuk ke dalam album pertama Swift.

7. Better Than Revenge

https://www.youtube.com/embed/ziRR-doZAtg

"Better Than Revenge" adalah lagu untuk didengarkan berulang-ulang jika pasanganmu langsung berkencan dengan orang lain setelah putus. Lagu ini dikabarkan dibuat khusus untuk sang mantan, Joe Jonas dan pacar barunya.

Taylor Swift dan Joe Jonas pacaran pada musim panas 2008. Lagu "Better Than Revenge" dirilis pada 2010, menjadi bagian dalam album studio ketiganya, Speak Now.

8. Last Kiss

https://www.youtube.com/embed/6InmFjIVAv0

Lagu melankolis ini kisahkan kesedihan nostalgia yang dirasakan setelah semua amarah memudar. Jika kamu merasa bahwa itu adalah yang terbaik yang dapat kamu miliki, maka dengarkan saja lagu ini.

Sama seperti lagu "Better Than Revenge", Taylor Swift menunjukkan lagu ini untuk mantannya, Joe Jonas. Lagu ini cocok banget diperdengarkan bagi kamu yang gagal move on.

9. Sad Beautiful Tragic

https://www.youtube.com/embed/jQfB4Gahi3I

Tidak peduli seperti apa hubungan itu, mereka selalu mengambil sebagian dari dirimu. Versi yang hanya ada dalam ingatan yang dibagikan antara dua orang.

"Sad Beautiful Tragic" menggambarkan untuk melihat kembali hubungan yang sudah lama berakhir. Kamu tidak akan pernah bisa menghidupkan kembali momen-momen itu. Sakit!

10. The Story of Us

https://www.youtube.com/embed/nN6VR92V70M

"The Story of Us" adalah gambaran apa yang akan dilakukan jika kamu mengalami pertemuan yang canggung dengan seseorang yang menjalin hubungan denganmu. Lagu ini mengisahkan hubungan pasangan kekasih yang berada di ambang perpisahan.

Dikenal sering menuangkan pengalaman pribadinga ke dalam lagu, namun "The Story of Us" dianggap kurang menggambarkan pengalaman Swidt. Meskipun begitu, lagu ini cocok untuk menggambarkan dilema yang kamu rasakan ketika dihadapkan dengan mantan dalam sebuah pertemuan canggung.

Taylor Swift menjadi salah satu musisi dengan lagu yang easy listening. Queen of Heartbreak ini dikenal sering kali mencurahkan patah hatinya kedalam lagu buatannya. Mana lagu putus cinta milik Taylor Swift yang sudah kamu dengarkan? 

Baca Juga: 9 Lagu Taylor Swift Raih Peringkat 1 di Billboard Hot 100

Eka Ambar Wati Photo Verified Writer Eka Ambar Wati

Hasbunallah Wanikmal Wakil

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya