5 Film Kwon Sang Woo Tahun 2000an yang Bikin Tertawa & Menangis

Kisah cinta & persahabatan yang bikin haru

Artis Korea Kwon Sang Woo merupakan aktor yang telah lama berkecimpung di dunia akting. Salah satu dramanya yang sangat melekat di hati pemirsa adalah Starway to Heaven telah membuat nama Kwon Sang Woo populer dikenal oleh masyarakat luas. Dari drama romantis hingga kolosal dengan berbagai genre telah sukses diperankannya, namun tak hanya dalam drama saja, beberapa filmnya juga menuai pujian karena akting dan jalan ceritanya yang menarik.

Nah, berikut ini lima daftar film terbaik aktor tampan Kwon Sang Woo di tahun 2000an yang asyik ditonton ulang lagi dan bakalan membuatmu tertawa dan juga menangis.

1. My Tutor Friend (2003)

5 Film Kwon Sang Woo Tahun 2000an yang Bikin Tertawa & Menangisimdb.com

Film ini super kocak, dijamin kamu gak bakalan berhenti tertawa melihat tingkah Kim Ji Hoon (Kwon Sang Woo) murid SMA yang nakal dan malas belajar hingga terus tinggal kelas. Sang guru privat, Choi Su Wan (Kim Ha Neul) sudah berstatus mahasiswa yang memiliki usia sebaya dengan Ji Hoon harus menahan sabar dan terus melakukan berbagai cara untuk mengajari Ji Hoon agar berhasil lulus SMA kali ini.

Semua adegan cerita ini dikemas dengan menarik dalam film komedi My Tutor Friend yang asyik ditonton ulang dan akan membuatmu terpingkal-pingkal. Bahkan film ini meraih kesuksesan masuk box office Korea selama lima minggu berturut-turut pada tahun 2003.

2. Love So Divine (2004)

5 Film Kwon Sang Woo Tahun 2000an yang Bikin Tertawa & Menangisimdb.com

Kim Gyu Shik (Kwon Sang Woo) adalah calon pastur yang dalam masa pelatihan. Kehidupannya kacau sejak kehadiran Yang Bong Hee (Ha Ji Won) yang merupakan keponakan pastur Nam. Bong Hee adalah gadis yang baru saja patah hati dan susah diatur sehingga Gyu Shik kewalahan untuk membimbingnya agar menjadi gadis yang sopan dan mau dibaptis.

Seiring berjalannya waktu Gyu Shik dan Bong Hee menjadi dekat hingga saling tertarik. Namun kenyataannya Gyu Shik tidak lama lagi akan disahkan menjadi pastur, hatinya menjadi dilema untuk memilih salah satu antara cinta dan pengabdian pada Tuhan. Kisah ini diramu dalam komedi romantis yang tidak akan bosan ditonton berulang kali.

Baca Juga: 7 Film Korea Era 2000an yang Sukses Dibintangi Ha Ji-won

3. Almost Love (2006)

5 Film Kwon Sang Woo Tahun 2000an yang Bikin Tertawa & Menangisimdb.com

Sukses bermain di film My Tutor Friend, Kwon Sang Woo dan Kim Ha Neul kembali dipertemukan dalam film yang berjudul Almost Love. Film ini menceritakan persahabatan Ji Hwan (Kwon Sang Woo) dan Dal Rae (Kim Ha Neul) sejak kecil hingga dewasa. Mereka menjalin hubungan asmara dengan orang lain meski sebenarnya Ji Hwan dan Dal Rae memiliki perasaan satu sama lain tapi semuanya menjadi rumit karena persahabatan hingga suatu kecelakaan menimpa Ji Hwan yang pada akhirnya membuat semuanya berubah.

4. Fate (2008)

5 Film Kwon Sang Woo Tahun 2000an yang Bikin Tertawa & Menangisimdb.com

Dari komedi romantis beralih ke film persahabatan yang kental dengan dunia gangster. Kisah persahabatan yang awalnya manis antara Woo Min (Song Seung Heon) dan Cheol Jung (Kwon Sang Woo) hancur karena pengkhianatan. Untuk pertama kalinya Kwon Sang Woo berperan antagonis jadi pria serakah dan licik. Ending film ini sungguh tidak terduga dan bakalan bikin penasaran serta tak ketinggalan Ji Sung juga turut berperan dalam film ini.

5. More Than Blue (2009)

5 Film Kwon Sang Woo Tahun 2000an yang Bikin Tertawa & Menangisimdb.com

Menonton film yang satu ini siap-siap dengan tisu karena bakalan menguras air mata. Film ini bercerita tentang dua sahabat yatim piatu yang akhirnya tinggal bersama. Kay (Kwon Sang Woo) dan Cream (Lee Bo Young) sebenarnya saling cinta tapi karena keadaan harus merahasiakannya. Kay yang sudah divonis dokter tidak memiliki banyak waktu lagi memutuskan untuk mencari calon suami untuk Cream, agar kelak jika dia meninggal Cream tidak akan hidup kesepian.

Ternyata diam-diam Cream sudah mengetahui penyakit Kay dan demi keinginan Kay yang terakhir dalam hidupnya, Cream mengikuti skenario Kay untuk menikah dengan seorang dokter gigi. Namun siapa sangka ending film ini tidak seperti yang awalnya dibayangkan penonton. Bagi yang belum menyaksikan film ini, buruan yuk nonton filmnya biar gak penasaran!

Baca Juga: Ini 7 Film Korea Super Romantis Sepanjang Masa yang Wajib Kamu Tonton!

Sertieun . Photo Verified Writer Sertieun .

Writer who loves life with beautiful words...❤

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya