11 Aktris Korea Jadi Lawan Aktor Lebih Muda di Drakor November 2024

Brewing Love mulai tayang perdana pada 4 November 2024. Kisahnya tentang mantan anggota pasukan khusus militer yang kini bekerja sebagai sales di perusahaan bir. Kim Se Jeong didapuk pemeran utamanya bersama Lee Jung Won.
Kim Se Jeong juga beradu akting dengan Baek Sung Chul yang aslinya lebih muda darinya. Beberapa aktris Korea lainnya juga menjadi lawan main aktor yang lebih muda di drakor November 2024. Berikut sebelas di antaranya.
1.Perankan sales di drama Brewing Love, Kim Se Jeong dikisahkan berteman dekat sama Baek Sung Chul yang aslinya lebih muda 3 tahun

2.Bergabung dalam drama Brewing Love, Shin Do Hyun (1995) akan menunjukkan chemistry second couple sama Baek Sung Chul (1999)

3. Jung Chae Yeon diceritakan tumbuh bersama Bae Hyun Sung sejak kecil di drakor Family by Choice. Usia asli keduanya terpaut 2 tahun

4.The Fiery Priest 2 dirilis pada 8 November, Lee Ha Nee (1983) kembali perankan jaksa. Ia main sama Sung Joon (1990) hingga Jeon Sung Woo (1987)

5.Terjerat cinlok sama Kim Woo Seok di Social Savvy Class 101, Kang Na Eon juga beradu akting sama Son Dong Pyo yang lebih muda setahun

6.Perankan guru olahraga di Love Your Enemy, Jung Yu Mi (1983) comeback bareng Lee Si Woo (1999) yang berakting sebagai seorang siswa SMA

7.Siap comeback dengan kehidupan palsu di The Tale of Lady Ok, Lim Ji Yeon (1990) main sama Choo Yeong Woo (1999) dan Kim Jae Won (2001)

8.Begitu pula dengan Yeon Woo yang turut berpartisipasi dalam drama The Tale of Lady Ok bersama Choo Yeong Woo dan Kim Jae Won

9. Berperan sebagai sales produk impor di A Virtuous Business, Kim So Yeon (1980) jadi lawan main Yeon Woo Jin yang kelahiran 1984

10. Kim Sung Ryung juga bergabung dalam drama A Virtuous Business. Tentunya, ia main bareng dengan Yeon Woo Jin yang lebih muda 17 tahun

11.Masih dengan drama A Virtuous Business, Kim Sun Young (1976) juga melakoni peran sales bersama Yeon Woo Jin. Mereka terpaut 8 tahun

Sederet aktris Korea di atas dipertemukan sama aktor yang lebih muda dalam drakor November 2024. Mereka sukses membangun chemistry dengan sang lawan main. Kamu paling menantikan akting dari aktris yang mana, nih?
This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.