7 Alasan Jung Hee Wan Merasa Bersalah pada Ram Woo di Way Back Love

Way Back Love merupakan drama pendek dari TVING yang berjumlah 6 episode. Sedangkan untuk cerita drama tersebut sendiri berkisah tentang karakter utama bernama Jung Hee Wan (Kim Min Ha) dan Kim Ram Woo (Gong Myung). Mereka digambarkan saling menyukai satu sama lain tapi harus terpisahkan oleh maut.
Kim Ram Woo saat SMA mengalami kemalangan dengan meninggal karena kebakaran. Jung Hee Wan yang saat itu bersama Kim Ram Woo pun merasa ia adalah penyebab Kim Ram Woo kehilangan nyawa. Nah, ada tujuh alasan Jung Hee Wan merasa bersalah pada Kim Ram Woo di Way Back Love. Sebenarnya apa yang terjadi?
1. Jung Hee Wan merasa menjadi penyebab Kim Ram Woo meninggal dunia karena kebakaran yang terjadi di observatorium

2. Jung Hee Wan pun lalu merasa tak pantas hidup baik-baik saja saat Kim Ram Woo harus kehilangan nyawa

3. Jung Hee Wan juga tak seharusnya bahagia karena ia merasa telah merampas masa depan Kim Ram Woo

4. Jung Hee Wan lah yang meminta Kim Ram Woo bertukar nama dengannya karena ia merasa beruntung saat memakai nama Kim Ram Woo

5. Jung Hee Wan juga yang meminta Kim Ram Woo datang ke observatorium untuk melihat bintang jatuh menggantikan dirinya saat di acara festival

6. Keduanya bisa sampai ke acara festival bintang jatuh karena Jung Hee Wan yang marahan dengan sahabatnya dan Kim Ram Woo ingin membuat mereka berbaikan

7. Agenda melihat bintang jatuh sendiri sebenarnya disarankan oleh Jung Hee Wan saat ia ada di rumah Kim Ram Woo ketika pelajaran melukis

Oleh karena itu, Jung Hee Wan akhirnya menjalani hidup dengan suram karena rasa bersalahnya pada Kim Ram Woo. Ia juga memiliki trauma akan suara sirene pemadam kebakaran dan ambulans efek dari kematian Kim Ram Woo. Jung Hee Wan pun terus merasa berdosa dan hidup dengan kesedihan tak berujung, nih!