Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Cuplikan drama Korea Typhoon Family
Cuplikan drama Korea Typhoon Family (dok. tvN/Typhoon Family)

Intinya sih...

  • Tae Poong belajar dari kegagalan, berani mengambil risiko, dan tetap berpegang pada nilai kemanusiaan dalam berbisnis

  • Memulai dari posisi paling dasar agar tahu medan dan arah yang tepat, Tae Poong kemudian menetapkan dirinya sebagai CEO di tengah krisis

  • Kepemimpinan bisnis sejati muncul di tengah krisis, membangun tim kecil tapi kuat, menjalin kembali relasi lama ayahnya, dan memasarkan produk dengan tepat

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Kang Tae Poong (Lee Junho) di Typhoon Family bukan sekadar meneruskan bisnis ayahnya, Typhoon Trading. Dengan segala kekacauan yang ada, Tae Poong akhirnya harus memulai bisnis tersebut dari nol.

Dalam membangun bisnis ini, Tae Poong selalu mau belajar dari kegagalan, berani mengambil risiko, dan tetap berpegang pada nilai kemanusiaan dalam berbisnis. Dengan hal itulah ia memulai langkah-langkah penting dalam membangun kembali Typhoon Trading. Berikut tujuh langkah awal memulai bisnis ala Kang Tae Poong yang bisa jadi inspirasi buatmu. Apa saja?

1. Awalnya, Tae Poong bukan CEO, bahkan hanya pegawai biasa di perusahaan keluarganya. Tapi ia tak menjadikan itu alasan untuk berhenti

Cuplikan drama Korea Typhoon Family (dok. tvN/Typhoon Family)

2. Belajar dari Tae Poong, untuk membangun bisnis, kita harus rela memulai dari posisi paling dasar agar tahu medan dan arah yang tepat

Cuplikan drama Korea Typhoon Family (dok. tvN/Typhoon Family)

3. Saat perusahaan kehilangan arah, Tae Poong memilih untuk maju dan menetapkan dirinya sebagai CEO. Ia mengambil keputusan penting di tengah krisis!

Cuplikan drama Korea Typhoon Family (dok. tvN/Typhoon Family)

4. Untuk memulai bisnis, jangan takut mengambil keputusan. Justru kepemimpinan bisnis sejati inilah yang muncul di tengah krisis

Cuplikan drama Korea Typhoon Family (dok. tvN/Typhoon Family)

5. Alih-alih mencari banyak orang, Tae Poong justru mempercayai satu orang yang setia, Oh Mi Seon (Kim Min Ha). Ia membangun tim kecil tapi kuat

Cuplikan drama Korea Typhoon Family (dok. tvN/Typhoon Family)

6. Tae Poong juga berinisiatif menjalin kembali relasi-relasi lama ayahnya, memperbaiki komunikasi, dan membangun kepercayaan dari awal

Cuplikan drama Korea Typhoon Family (dok. tvN/Typhoon Family)

7. Terpenting, sebelum menjual produk, Tae Poong sadar kalau ia harus tau nilai jual dan cara memasarkannya dengan tepat

Cuplikan drama Korea Typhoon Family (dok. tvN/Typhoon Family)

Langkah-langkah Kang Tae Poong membangun kembali Typhoon Trading di Typhoon Family mengajarkan bahwa bisnis bukan hanya soal keberuntungan, tapi tentang keberanian dan ketekunan. Dari nol pun, asal punya niat baik dan kerja keras, siapa pun bisa membangun kembali bisnisnya sendiri.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team

EditorInaf Mei