7 Tekanan Kwak Byung Gyun sebagai Jaksa di Idol I

- Kwak Byung Gyun ditekan atasan untuk menyelesaikan kasus Do Ra Ik tanpa bukti baru
- Ayahnya meminta fokus membuktikan Do Ra Ik bersalah, membuatnya dilema antara loyalitas dan tanggung jawab sebagai jaksa
- Kehadiran Maeng Se Na memaksa Byung Gyun bekerja lebih teliti agar tidak terjebak kesalahan prosedur hukum
Tekanan yang dihadapi Kwak Byung Gyun menjadi salah satu konflik penting dalam drama Idol I. Sebagai jaksa yang menangani kasus Do Ra Ik, ia berada di posisi sulit antara tuntutan atasan dan prinsip pribadinya. Kasus ini menempatkannya pada sorotan besar dari berbagai pihak.
Atasan dan ayahnya mendesak Byung Gyun untuk segera menuntaskan perkara dengan menetapkan Do Ra Ik sebagai tersangka utama. Namun, ia merasa tugasnya sebagai jaksa adalah menemukan pelaku sebenarnya, bukan sekadar memenuhi target penyelesaian kasus. Di sisi lain, ketangguhan dan kecerdasan Maeng Se Na sebagai pengacara Do Ra Ik membuat tekanan terhadap Byung Gyun semakin besar. Berikut tekanan yang dialaminya sebagai jaksa yang menangani kasus Do Ra Ik.
1. Kwak Byung Gyun berada di bawah tekanan kuat dari atasan kejaksaan yang menuntut kasus Do Ra Ik segera diselesaikan tanpa menunggu bukti baru

2. Ayah Byung Gyun secara terbuka meminta putranya fokus membuktikan Do Ra Ik bersalah demi menjaga kepentingan tertentu yang lebih besar

3. Tekanan ayahnya itu membuat Byung Gyun berada dalam dilema antara loyalitas sebagai anak dan tanggung jawabnya sebagai jaksa penegak hukum

4. Meski ditekan, Byung Gyun merasa menjadikan Ra Ik kambing hitam hanya akan membiarkan pelaku sebenarnya tetap bebas berkeliaran

5. Sikap hati-hati Byung Gyun membuat proses penyelidikan berjalan lambat, namun ia yakin kebenaran tidak bisa dipercepat secara paksa

6. Kehadiran Maeng Se Na sebagai pengacara tangguh memaksa Byung Gyun bekerja lebih teliti agar tidak terjebak kesalahan prosedur hukum

7. Adu argumen di ruang penyelidikan menunjukkan bahwa Byung Gyun tidak bisa mengandalkan asumsi, melainkan harus membuktikan setiap tuduhan

Tekanan yang dialami Kwak Byung Gyun memperlihatkan konflik antara kekuasaan dan hati nurani penegak hukum. Pilihannya untuk tetap mencari kebenaran membuat posisinya semakin sulit, tetapi juga menunjukkan integritasnya sebagai jaksa. Dalam Idol I, perjuangan Byung Gyun menjadi gambaran bahwa keadilan menuntut keberanian untuk melawan tekanan.


















