7 Alasan Hong Keum Bo Menyamar di Undercover Miss Hong, Pelik!

Hong Keum Bo (Park Shin Hye) merupakan seorang petugas keuangan elite kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Karena suatu insiden, Keum Bo tiba-tiba terlibat dalam penyelidikan rahasia yang digagas atasannya.
Hal ini karena Keum Bo berusaha untuk menggali kebusukan perusahaan Hanmin Investment & Securities yang diduga memanipulasi saham. Namun, di tengah-tengah penyelidikan itu, ada kasus kematian yang misterius.
Kira-kira, apa alasan Keum Bo untuk menyamar, meski ia sebenarnya bisa menyelidiki kasus dengan terang-terangan? Yuk, simak tujuh ulasan lengkapnya berikut ini!
1. Keum Bo sedang menyelidiki kasus manipulasi saham dan kejahatan besar lainnya yang dilakukan Kang Pil Beom (Lee Deok Hwa) selama ini

2. Di tengah penyelidikan, Keum Bo berkolusi dengan Yehpee, sosok yang diduga sebagai Kang Myeong Hwi (Choi Won Young), alias presiden direktur Hanmin

3. Tujuan Keum Bo salah satunya adalah mendapatkan buku yang berisi dana gelap Hanmin, yang waktu itu digagas oleh Pil Beom, dari Myeong Hwi

4. Belum sempat diberikan, Myeong Hwi tiba-tiba kecelakaan dan meninggal. Kasus kematiannya bahkan ditutup dengan tergesa-gesa oleh kepolisian

5. Keum Bo merasa tidak bisa berhenti lagi. Ia secara tak langsung membuat seseorang meninggal, jadi berhenti menyelidiki bukanlah solusi

6. Ia menyadari betul perbuatan Hanmin harus dikupas tuntas. Karena banyak nyawa, uang, dan waktu yang hilang karena kejahatan Hanmin

7. Ia akhirnya bersikeras untuk menemukan Yehpee, satu-satunya saksi yang memegang bukti kuat. Menyamar menjadi pegawai Hanmin jadi satu-satunya cara

Selain tujuh alasan ini, muncul kilas balik kalau Keum Bo pernah menangani kasus yang sama sembilan tahun yang lalu. Dalam Undercover Miss Hong, Keum Bo saat itu masih pegawai pemula yang gagal membongkar kasus ini. Kini, penyamarannya bukan hanya soal mengungkap kejahatan Hanmin, tapi juga tentang menuntaskan luka lama.


















