Mingyu SEVENTEEN Jadi Brand Ambassador Snickers untuk Kedua Kalinya

Mingyu resmi terpilih menjadi brand ambassador Snickers. Ini merupakan kolaborasi kedua kalinya bagi idol KPop kelahiran 1997 tersebut. Sebelumnya, Snickers pertama kali mengajak Mingyu kerja sama pada 22 Januari 2025.
Kerja sama lanjutan ini pun langsung memicu antusiasme tinggi di berbagai platform media sosial. Bersama dengan Mingyu, Snickers akan menjalankan sebuah kampanye. Simak informasi selengkapnya mengenai Mingyu yang terpilih sebagai brand ambassador Snickers.
1. Mingyu SEVENTEEN terpilih jadi brand ambassador Snickers

Dilansir MK Sports, Snickers kembali memilih Mingyu SEVENTEEN sebagai brand ambassador untuk kedua kalinya pada 20 Januari 2026. Citra Mingyu yang energik dan menarik dinilai sangat cocok dengan citra brand Snickers. Kolaborasi berkelanjutan ini diharapkan dapat membawa pesan yang lebih kuat.
"Tahun lalu, melalui kolaborasi dengan Mingyu, kami secara gamblang menyampaikan identitas merek kami dengan membangkitkan simpati yang bermakna dari konsumen di seluruh Asia. Kami berharap dapat melanjutkan sinergi dengan Mingyu sekali lagi tahun ini dan menampilkan pesan yang lebih kuat serta pengalaman yang berbeda," kata perwakilan Snickers yang dilansir MK Sports.
2. Mingyu akan bergabung dalam kampanye terbaru Snickers

Sebagai brand ambassador, Mingyu akan berpartisipasi dalam kampanye baru Snickers. MARS Asia resmi mengumumkan peluncuran kampanye bertajuk ACTIVE LIFESTYLE. Kampanye ini akan digelar secara luas di berbagai negara Asia, termasuk Korea, Taiwan, Hong Kong, Filipina, Vietnam, Malaysia, Thailand, dan Singapura.
Terinspirasi dari gaya hidup anak muda Asia yang penuh semangat, kampanye ini hadir sebagai cerminan energi dalam keseharian mereka. Snickers memosisikan diri sebagai camilan andalan untuk mengatasi rasa lapar kapan saja dan di mana saja. Dengan mengembalikan energi, Snickers membantu anak muda untuk tetap fokus dan semangat menjalani aktivitas.
3. Snickers jadi sponsor di CXM [DOUBLE UP] LIVE PARTY

Sebagai bagian dari kampanya ACTIVE LIFESTYLE, Snickers akan berpartisipasi sebagai sponsor resmi di CxM [DOUBLE UP] LIVE PARTY. Mereka akan memperkenalkan produk baru, yakni Strawberry Fragrance Bar. Varian baru dari Snickers ini menggabungkan stroberi, dark chocolate, kacang tanah. Kehadiran varian baru ini diharapkan bisa menemani para penggemar menikmati pertunjukan dengan lebih seru, fokus, dan semangat.
CxM [DOUBLE UP] LIVE PARTY adalah konser untuk merayakan debut sub-unit Mingyu bersama S.Coups. Mereka akan mengunjungi 5 kota berbeda di Korea Selatan, Taiwan, hingga Jepang. Acara tersebut akan di mulai pada 23—25 Januari 2026 di Incheon, Inspire Arena.
Terpilihnya Mingyu SEVENTEEN untuk kedua kalinya adalah sebuah pencapaian yang membuktikan betapa kuatnya pengaruh dan citra positif yang ia miliki. Para penggemar bisa menantikan berbagai konten menarik Mingyu bersama Snickers. Selamat untuk Mingyu SEVENTEEN!


















