Character Development 3 Tokoh Utama Drakor Wedding Impossible

Setiap karakter tumbuh jadi lebih baik di episode akhir

Wedding Impossible (2024) tak hanya menyajikan kisah cinta unik antara seorang aktris dengan calon adik iparnya, tiap karakter hadir dengan latar belakang yang berbeda. Menariknya, dalam waktu yang cukup singkat, masing-masing dari mereka mengalami character development ke arah yang lebih baik. 

Di ending drakor Wedding Impossible, deretan karakter berikut ini dinilai memiliki character development terbaik di antara lainnya. Yuk, kita simak seperti apa perubahan mereka yang bisa menjadi inspirasi untuk para penonton!

1. Lee Ji Han

Character Development 3 Tokoh Utama Drakor Wedding Impossiblestill cut drakor Wedding Impossible (instagram.com/tvn_drama)

Lee Ji Han (Moon Sang Min) adalah seorang pekerja keras yang fokus pada tujuannya. Ketika kecil, ibu Lee Ji Han meninggal dalam sebuah kecelakaan. Ia merasa kecelakaan tersebut adalah salahnya, karena dirinyalah yang memberikan informasi rumahnya kepada wartawan.

Lee Ji Han hidup untuk menebus dosa dengan cara melindungi sang kakak, Lee Do Han (Kim Do Wan). Ia bekerja keras agar Lee Do Han bisa jadi penerus Grup LJ. Dalam perjalanannya, Lee Ji Han mengabaikan kebutuhan akan kasih sayang yang harusnya didapatkannya.

Pertemuannya dengan Na A Jeong (Jeon Jong Seo) membuat Lee Ji Han perlahan berubah. Hidupnya yang kaku bisa jadi rileks dan ia mulai mengenali dirinya sendiri, termasuk tentang kebutuhan-kebutuhannya. Karena merasakan cinta, Lee Ji Han akhirnya mencoba membahagiakan dirinya sendiri sambil tetap melindungi orang-orang terkasih.

Baca Juga: Penjelasan Ending Drama Wedding Impossible, Na A Jeong Jadi Menikah?

2. Lee Do Han

Character Development 3 Tokoh Utama Drakor Wedding Impossiblestill cut drakor Wedding Impossible (instagram.com/tvn_drama)

Lee Do Han sejak kecil selalu melarikan diri dari masalah. Apalagi setelah ia menyadari penyimpangan orientasi seksual yang dimilikinya. Dalam situasi rumit itu, Na A Jeong menjadi satu-satunya kawan yang mengerti dirinya.

Tanpa sadar, Lee Do Han membawa hubungan mereka ke arah berbahaya dengan perjanjian kawin kontrak. Lagi-lagi, keputusan kawin kontrak ini dilakukannya untuk melarikan diri dari menerima jabatan sebagai penerus Grup LJ.

Ketika perjanjiannya dengan Na A Jeong menimbulkan banyak masalah, ia baru sadar bahwa selama ini orang-orang terdekatnya selalu melindungi dirinya. Lee Do Han kemudian memberanikan diri untuk melindungi mereka dengan cara mengakui penyimpangan orientasi seksualnya dan membersihkan nama Na A Jeong.

3. Na A Jeong

Character Development 3 Tokoh Utama Drakor Wedding Impossiblestill cut drakor Wedding Impossible (instagram.com/tvn_drama)

Karakter Na A Jeong sendiri cukup konstan sejak awal. Ia adalah perempuan pekerja keras serta memiliki passion yang tinggi di dunia hiburan. Na A Jeong melakukan berbagai cara agar bisa menjadi aktris, di sisi lain ia teguh untuk menempuh jalur lurus serta membenci kecurangan. 

Gadis itu sempat hendak menyerah ketika semua kerja kerasnya gak memberikan hasil yang ia harapkan. Beruntung, di waktu yang sama ia bertemu dengan Lee Ji Han.

Na A Jeong akhirnya menjumpai orang yang bisa menghargai kerja kerasnya. Dukungan dan pengakuan yang tulus dari Lee Ji Han membuat Na A Jeong yang awalnya ingin menyudahi impiannya jadi kembali bersemangat, nih. Meskipun harus melalui situasi sulit karena kawin kontrak, Na A Jeong akhirnya maju lagi untuk menggapai mimpi sebagai aktris terkenal.

Tiga karakter utama drakor Wedding Impossible di atas tumbuh menjadi sosok yang lebih kuat setelah berhasil mengenali dirinya sendiri. Untuk kamu yang sedang dalam proses pencarian jati diri, tetap semangat, ya!

Baca Juga: Apakah akan Ada Wedding Impossible Season 2?

Anita Hadi Saputri Photo Verified Writer Anita Hadi Saputri

Freelance Writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya