6 Artis Korea Jadi Kekasih Kim Min Ha di Drakor, Ada Lee Junho

- Kim Min Ha memukau dalam berbagai drama Korea dengan chemistry yang ikonik bersama lawan mainnya.
- Dalam Typhoon Family, Kim Min Ha dipasangkan dengan Lee Junho dan menampilkan slow burn romance yang bikin gemas.
- Selain itu, Kim Min Ha juga berperan dalam drakor Pachinko dan Way Back Love dengan pasangan yang berbeda.
Kim Min Ha berhasil memukau pencinta drakor lewat aktingnya yang penuh totalitas di berbagai drama Korea dengan genre berbeda-beda. Misalnya, ia jadi ibu di drama Pachinko (2022-2024) yang berlatar di era 1930an. Ia juga tampil apik sebagai Oh Mi Seon dalam Typhoon Family (2025) yang mengambil latar akhir 1990an.
On-screen chemistry yang ditunjukkan Kim Min Ha bersama lawan mainnya juga tuai sorotan. Ia mampu menampilkan chemistry dengan lawan main yang berperan jadi kekasihnya. Yuk, simak siapa saja artis yang pernah memerankan kekasih karakter Kim Min Ha di drakor. Gak cuma aktor, lho!
1. Lee Junho

Kim Min Ha dipasangkan dengan Lee Junho dalam Typhoon Family. Mereka masing-masing memerankan karakter bernama Oh Mi Seon dan Kang Tae Poong. Kedua karakter ini dikisahkan bekerja sama menyelamatkan perusahaan dagang Typhoon Trading yang hampir bangkrut karena krisis ekonomi 1997. Dalam prosesnya, mereka jadi makin dekat dan saling jatuh hati. Couple ini menampilkan slow burn romance yang bikin gemas.
2. Lee Min Ho

Nama Kim Min Ha semakin populer setelah membintangi serial Pachinko yang diadaptasi dari buku. Di awal season 1, karakter Kim Min Ha yang bernama Kim Sun Ja dikisahkan menjalin hubungan dengan Koh Han Su yang diperankan oleh Lee Min Ho. Kim Sun Ja kemudian hamil, tapi Koh Han Su tak bisa menikahinya sebab pria itu ternyata sudah punya istri di Jepang.
3. Steve Sanghyun Noh

Di Pachinko, karakter Kim Sun Ja yang dimainkan Kim Min Ha lalu diceritakan menikah dengan pria bernama Baek Isak yang diperankan oleh Steve Sanghyun Noh alias Noh Sang Hyun. Baek Isak adalah pendeta protestan yang mau menolong Kim Sun Ja yang hamil tanpa suami.
Setelah menikah, pasangan ini meninggalkan Korea dan pindah ke Jepang. Meski awalnya menjalin pernikahan tanpa cinta, perlahan-lahan mereka jadi pasutri yang tulus saling mencintai. Namun, nahasnya, mereka terpisah maut. Baek Isak yang memang sakit-sakitan berakhir meninggal di season 2.
4. Gong Myung

Selain Typhoon Family, Kim Min Ha juga membintangi drakor Way Back Love di tahun 2025. Dalam drakor ini, Kim Min Ha memerankan tokoh Jeong Hee Wan yang kehilangan keceriaannya setelah kematian cinta pertamanya, Kim Ram Woo (Gong Myung). Suatu hari, cowok itu muncul di hadapannya sebagai malaikat maut dan bilang ia akan meninggal seminggu lagi.
5. Jung Gun Joo

Selain Gong Myung, Kim Min Ha juga dipasangkan dengan aktor Jung Gun Joo di Way Back Love. Jung Gun Joo berperan sebagai Lee Hong Seok yang merupakan sahabat Kim Ram Woo yang juga menyukai Jeong Hee Wan. Setelah Kim Ram Woo meninggal, Jeong Hee Wan sempat pacaran sebentar dengan Lee Hong Seok. Namun, bukan karena alasan cinta. Tak lama mereka pun berpisah dan putus kontak.
6. Kim Sun Hwa

Kim Min Ha jadi salah satu cast dalam daftar pemain drakor Light Shop (2024) yang bertabur bintang papan atas, termasuk Ju Ji Hoon serta Park Bo Young. Di sini, ia memerankan karakter bernama Yoon Seon Hae yang merupakan penulis. Setelah pindah ke rumah baru, Yoon Seon Hae mengalami berbagai kejadian aneh.
Awalnya, Yoon Seon Hae mengira ia dihantui oleh Park Hye Won (Kim Sung Hwa). Ikatan mereka dikira sebagai ibu dan anak yang terpisah maut karena kejadian tragis. Namun, ternyata mereka adalah pasangan kekasih yang jadi korban kecelakaan. Park Hye Won yang sudah meninggal ingin melindungi Yoon Seon Hae yang kini koma dan rohnya terjebak di alam baka.
Kim Min Ha tidak hanya menampilkan akting totalitas dalam setiap perannya. Namun, juga chemistry yang ikonik dengan setiap lawan mainnya yang memerankan karakter kekasihnya di drakor. Dari daftar di atas, menurut kamu Kim Min Ha paling cocok berpasangan dengan siapa, nih?


















