Beban Teman, 5 Masalah Hidup Oh Beom Seok Weak Hero Class 1

Udah dibully, menerima KDRT, terus dimanfaatin lagi

Setelah tayang pada Jumat (18/11/2022), Weak Hero Class 1 langsung ramai diperbincangkan. Drama yang diadaptasi dari Webtoon ini menyuguhkan kisah brutal anak SMA dibalut dengan persahabatan.

Bagi penonton yang sudah menyaksikan pasti sebagai besar ikutan sebal sama sosok Oh Beom Seok. Ini dia 5 masalah hidup Oh Beom Seok yang ujung-ujungnya jadi beban teman!

Peringatan: Artikel ini mengandung spoiler!

1. Meski kaya raya, ternyata Oh Beom Seok cuma anak adopsi

Beban Teman, 5 Masalah Hidup Oh Beom Seok Weak Hero Class 1Still Cut drama Korea Weak Hero Class 1 (Instagram.com/wavve.official/)

Oh Beom Seok (Hong Kyung) datang dari keluarga kaya raya. Ia adalah anak dari Majelis Oh Jin Won (Jo Han Chul). 

Di depan para pendukungnya, Majelis Oh Jin Won adalah sosok family man. Bahkan untuk menunjang karier politiknya, ia sampai mengadopsi Oh Beom Seok sebagai anak.

Meski memiliki fasilitas lengkap karena berasal dari keluarga kaya, Oh Beom Seok bukan anak kandung. Ia juga mendapat perlakukan berbeda di keluarganya.

2. Sering menerima KDRT dari ayahnya karena dianggap mengecewakan

Beban Teman, 5 Masalah Hidup Oh Beom Seok Weak Hero Class 1Still Cut drama Korea Weak Hero Class 1 (Instagram.com/wavve.official/)

Tidak hanya mendapat perlakuan berbeda, Oh Beom Seok juga beberapa kali menerima KDRT dari sang ayah. Beom Seok dianggap selalu mengecewakan dan mengganggu karier politik Majelis Oh.

Bahkan di salah satu episode, Majelis Oh berkata menyesal mengadopsi Beom Seok. Terlebih saat itu, Oh Beom Seok habis terlibat masalah dengan para bandar judi.

Oh Beom Seok tidak pernah bisa melawan perlakuan kasar yang dilakukan ayahnya. Ia cenderung memendam hal itu hingga akhir.

Baca Juga: Sinopsis Weak Hero Class 1, Ceritakan Trio Penumpas Tukang Bully

3. Dibully di sekolah lama dan sekolah baru

Beban Teman, 5 Masalah Hidup Oh Beom Seok Weak Hero Class 1Still Cut drama Korea Weak Hero Class 1 (Instagram.com/wavve.official/)

Oh Beom Seok adalah siswa baru di SMA Byeoksan. Di sekolah sebelumnya, Oh Beom Seok adalah anak buangan yang selalu di-bully.

Ia dianggap memiliki pengaruh hanya karena orangtuanya orang penting dan memiliki banyak uang. Karena dihajar habis-habisan, pada akhirnya Beom Seok pindah sekolah.

Sayangnya di SMA Byeoksan, ia juga menjadi korban perundungan Young Bin (Kim Su Gyeom). Berkat Yeon Shi Eun (Park Ji Hoon) dan An Soo Ho (Choi Won Wook) ia tidak dirundung lagi.

4. Salah pergaulan dan cuma dimanfaatin sama preman sekolah

Beban Teman, 5 Masalah Hidup Oh Beom Seok Weak Hero Class 1Still Cut drama Korea Weak Hero Class 1 (Instagram.com/wavve.official/)

Ada beberapa teori penonton tentang karakter Oh Beom Seok. Pertama, ia dianggap memiliki perasaan romantis terhadap An Soo Ho.

Maka dari itu, ia merasa sakit hati karena An Soo Ho tidak pernah mengikutinya balik di sosial media. Di sisi lain, foto-foto An Soo Ho justru banyak diunggah Young Yi (Lee Yeon) di sosial media.

Penonton berspekulasi jika Beom Seok cemburu dengan kedekatan Soo Ho dan Young Yi. Tapi ada juga yang menyakini jika ia hanya kesepian dan merasa persahabatannya tidak spesial lagi.

Di sisi lain, Beom Seok merasa jika Soo Ho tidak benar-benar menganggapnya sebagai teman. Di tengah keretakan tersebut, secara tidak sengaja Jung Chan (Yoon Jung Hoon) dan Tae Hoon (Hwang Sung Bin) membantu Beom Seok.

Berkat kedua preman SMA Byeoksan itu, Oh Beom Seok bisa menghajar orang-orang yang merundungnya di sekolah lama. Beom Seok juga memanfaatkan kekayaannya untuk mendapatkan kekuatan.

Tanpa sadar dirinya sebenarnya hanya dimanfaatkan oleh Jung Chan dan Tae Hoon. Mereka senang berteman dengan Beom Seok hanya karena bisa mendapatkan barang-barang branded dan minum-minum.

5. Ngerasa kesepian, terus sakit hati sampai bikin An Soo Ho celaka

Beban Teman, 5 Masalah Hidup Oh Beom Seok Weak Hero Class 1Still Cut drama Korea Weak Hero Class 1 (Instagram.com/wavve.official/)

Di sisi lain, sebenarnya Oh Beom Seok hanya merasa kesepian. Selama ini, ia selalu dirundung dan tidak punya teman.

Akhirnya di SMA Byeoksan dia bisa berteman dengan Yeon Shi Eun dan An Soo Ho. Sayangnya, ia merasa dikhianati dan tidak dianggap teman.

Pada akhirnya, Oh Beom Seok memilih jalan nekat dengan menyewa Woo Young (Cha Woo Min) untuk memberi An Soo Ho pelajaran. Keputusan Beom Seok membuat hubungannya dan Shi Eun juga renggang.

Oh Beom Seok ini sebenarnya cuma pengen punya teman dan jadi pusat perhatian. Tapi cara yang dipilih emang salah dan menjerumuskan diri sendiri. Bagaimana menurutmu?

Baca Juga: Loyal, 5 Bukti An Soo Ho 'Bucin' ke Yeon Shi Eun Weak Hero Class 1

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya