Roh delapan kaki merupakan villain utama dalam drama The Haunted Palace. Ia menjadi salah satu musuh Raja Yi Sung (Kim Ji Hoon) terkuat yang sulit dikalahkan. Saat ini Raja Yi Sung dan antek-anteknya tengah menyusuri identitas dari roh delapan kaki untuk mengakhiri dendam pribadinya.
Selain itu, dalam episode terbaru The Haunted Palace menyoroti fakta bahwa ternyata Kang Chul (Kim Young Kwang) telah terikat cukup lama dengan roh delapan kaki. Keduanya ternyata memiliki benang merah yang terjalin hampir 100 tahun lebih. Berikut beberapa benang merah antar karakter dalam drakor The Haunted Palace yang ternyata saling terhubung.