7 Sikap Negatif Jeong Sik Midnight Studio, Mengeksploitasi Karyawan!

Ia menyuruh pekerjanya untuk mengerjakan essai putrinya

Go Sung Ho (Yoo In Soo) dalam drakor Midnight Studio disoroti sebagai hantu bujangan muda yang tewas karena kelelahan bekerja. Ia tutup usia setelah mengalami serangan jantung mendadak saat dirinya sedang lembur di perusahaannya yang tak lain adalah Ohnjeong Food. Sosok di balik kecelakaan kerja ini adalah Kim Jeong Sik (Kim Sang Jin), manager departemen pemasaran yang juga adalah atasan Go Sung Ho dulu.

Dengan kekuasaan yang dimilikinya, Kim Jeong Sik mengeksploitasi Go Sung Ho dan membuat karyawan magang itu harus terus-menerus lembur demi menyelesaikan tugas yang ia berikan. Karena tabiatnya ini, seluruh karyawan pun diam-diam terus mengkritiknya dari belakang.

Bukan tanpa alasan, hal ini melainkan karena Kim Jeong Sik miliki 7 sikap negatif lainnya seperti yang ada di bawah ini. Scroll sampai bawah yuk!

1. Saat Sung Ho masih magang, Jeong Sik terus memberikan banyak tugas sulit. Hal ini membuat Sung Ho harus lembur tiap harinya

7 Sikap Negatif Jeong Sik Midnight Studio, Mengeksploitasi Karyawan!still cut drama The Midnight Studio (instagram.com/channel.ena.d)

2. Ia juga kerap memaki bawahannya dengan kata-kata kasar. Terakhir kali, Sung Ho mendapat serangan jantung sesaat setelah dibentak olehnya

7 Sikap Negatif Jeong Sik Midnight Studio, Mengeksploitasi Karyawan!still cut drama The Midnight Studio (instagram.com/channel.ena.d)

3. Jauh sebelum itu, ia bahkan pernah menyuruh Sung Ho untuk mengerjakan essai demi kepentingan putrinya yang mau melamar kerja

7 Sikap Negatif Jeong Sik Midnight Studio, Mengeksploitasi Karyawan!still cut drama The Midnight Studio (instagram.com/channel.ena.d)

4. Setelah kematian Sung Ho, Jeong Sik tak menunjukkan penyesalan sama sekali. Ia terus mempertahankan segala sikap negatifnya itu

7 Sikap Negatif Jeong Sik Midnight Studio, Mengeksploitasi Karyawan!still cut drama The Midnight Studio (instagram.com/channel.ena.d)

Baca Juga: 7 Penderitaan Karakter Drakor Midnight Studio, Penuh Kemalangan

5. Setelahnya, ia juga pernah menyuruh Ji Won untuk mengerjakan tugas kuliah putrinya. Ia mengeksploitasi anak magangnya itu

7 Sikap Negatif Jeong Sik Midnight Studio, Mengeksploitasi Karyawan!cuplikan drama The Midnight Studio (instagram.com/channel.ena.d)

5. Setelah masa percobaan tiga bulan berlalu, bukannya mengangkat Ji Won sebagai karyawan, ia justru memperpanjang masa magangnya

7 Sikap Negatif Jeong Sik Midnight Studio, Mengeksploitasi Karyawan!cuplikan drama The Midnight Studio (instagram.com/chanel.ena.d)

6. Ia menggunakan koneksinya untuk memasukkan Kim Ye Na, putrinya sebagai karyawan penuh di departemennya tanpa perlu magang

7 Sikap Negatif Jeong Sik Midnight Studio, Mengeksploitasi Karyawan!cuplikan drama The Midnight Studio (instagram.com/channel.ena.d)

7. Ia juga menyalahkan Ji Won atas kesalahan Kim Ye Na. Saat putrinya itu salah memasukkan jumlah pesanan, ia justru membentak Ji Won

7 Sikap Negatif Jeong Sik Midnight Studio, Mengeksploitasi Karyawan!still cut drama The Midnight Studio (instagram.com/channel.ena.d)

Tujuh tindakan Kim Jeong Sik di atas jadi sikap negatifnnya yang merugikan banyak orang. Ia menjadi penyebab Go Sung Ho kehilangan nyawanya di usia muda. Tindakannya ini jangan sampai kamu tiru ya!

Baca Juga: 3 Couple yang Ada di Drama The Midnight Studio, Mustahil Bersatu?

Dewi maulani sekar suprihatin Photo Verified Writer Dewi maulani sekar suprihatin

Mahasiswa Psikologi semester tiga yang senang menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dwi Rohmatusyarifah

Berita Terkini Lainnya