Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Di Balik ONE: High School Heroes, Para Cast Ikut Sekolah Adegan Laga!

Still cut drama Korea ONE: High School Heroes (dok. Wavve/ONE: High School Heroes)

Para pemain drakor ONE: High School Heroes (2025) menuai pujian bukan hanya karena visualnya. Tetapi juga karena kemahiran mereka melakoni adegan laga. Untuk mendalami adegan-adegan tersebut, Kim Do Wan dan Lee Jung Ha mengaku harus mengikuti pelatihan adegan action terlebih dulu dengan pemain lainnya.

Selain itu, Sutradara Lee Seong Tae berkata bahwa di episode-episode mendatang, drakor ini akan menyajikan karakter baru dengan beragam kemampuan martial arts. Simak selengkapnya di bawah ini, yuk!

1. Kim Do Wan dan para cast ONE: High School Hero ikut sekolah khusus film action demi adegan laga meyakinkan

Still cut drama Korea ONE: High School Heroes (dok. Wavve/ONE: High School Heroes)

Dilansir The Fact, Kim Do Wan sempat mendeskripsikan karakter Kang Yoon Gi saat konferensi pers. Menurutnya, Yoon Gi digambarkan mahir bertarung, cerdas, dan pintar membaca arah pertarungan.

"Yoon Gi adalah karakter yang sangat berkepala dingin, tetapi juga pintar dan memiliki perspektif objektif dalam  bertarung," ungkap Kim Do Wan.

Untuk menunjang perannya tersebut, Kim Do Wan menjalani pelatihan adegan action bersama pemain ONE: High School Heroes (2025). Maka dari itu, koreografi laga yang disuguhkan para pemain terlihat natural.

"Sebelum syuting, aku pergi ke sekolah adegan action untuk bersinkronisasi dengan lawan mainku dan berlatih beberapa kali supaya fokus di lokasi syuting," lanjutnya.

2. Karakter Kim Ui Gyeom digambarkan mampu mengikuti gerakan ahli bela diri dalam sekali lihat

Still cut drama Korea ONE: High School Heroes (dok. Wavve/ONE: High School Heroes)

Di sisi lain, karakter Kim Ui Gyeom yang diperankan oleh Lee Jung Ha digambarkan memiliki bakat alami dalam bertarung. Maka dari itu, Lee Jung Ha harus banyak berlatih untuk menyajikan adegan-adegan laga yang penonton lihat di layar.

"Karakter ini ketika melihat gerakan bela diri, ia menirukan dan langsung memperagakannya. Maka dari itu, aku harus melakukan beragam koreografi laga, jadi aku banyak berlatih," tutur Lee Jung Ha.

3. Setiap episode bakal menyuguhkan karakter baru dengan koreografi laga yang beragam

Still cut drama Korea ONE: High School Heroes (dok. Wavve/ONE: High School Heroes)

Sejak episode pertama, penonton sudah disuguhkan dengan adegan laga yang intens dan memacu adrenalin. Uniknya, adegan-adegan tersebut bukan hanya muncul sebagai highlight, namun ada di semua episode.

"Saat syuting, aku pikir adegan laga seperti ini seharusnya muncul sebagai highlight di film atau drama, tapi adegan laga (yang intens) justru muncul di hampir semua episode. Hanya dengan melihat adegan laganya, kamu akan terhibur," jelas Yoo Hee Je, pemeran Choi Ki Soo.

Sutradara Lee Seong Tae berkata bahwa setiap episodenya, drakor ini akan menyajikan karakter baru dengan kepribadian dan kemampuan beladiri unik. Sudah siap nonton episode selanjutnya dari ONE: High School Heroes (2025)?

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Triadanti N
Aulia Supintou
Triadanti N
EditorTriadanti N
Follow Us