5 KDrama Time Travel Bertujuan Mengubah Masa Lalu, Ada Blue Birthday!

Banyak penyesalan yang ingin diubah #WaktunyaKorea

Setiap orang pasti punya suatu hal yang ingin diubah di masa lalu. Entah itu pengalaman memalukan ataupun sebuah penyesalan yang menyedihkan. Rasanya ingin kembali ke masa lalu untuk mengubah semuanya.

Nah, kelima drama berikut ini menyajikan cerita tentang kesempatan pergi ke masa lalu yang bertujuan untuk mengubah dan memperbaiki apa yang terjadi saat itu. Terbaru, ada Blue Birthday!

1. Blue Birthday

https://www.youtube.com/embed/e0U3EFXlG0Y

Oh Ha Rin (Yeri Red Velvet) tidak pernah menyangka, kalau Ji Seo Jun (Hongseok Pentagon) meninggal tepat di hari ulang tahunnya yang ke-18. Walaupun 10 tahun berlalu, Ha Rin merindukan Seo Jun dan menyesal tidak segera menyatakan cintanya.

Suatu hari, Ha Rin melewati percetakan foto dan menemukan kamera analog kesayangan Seo Jun. Di saat itu juga dia mendapat foto yang telah dipotret Seo Jun. Ha Rin yang merasa amat sedih melihatnya, langsung membakar salah satu foto tersebut.

Keanehan pun terjadi, Ha Rin tiba-tiba berada di masa lalu. Dia menyadari foto yang dia bakar membawanya ke masa lalu. Dia pun mencoba mengubah masa lalu, agar Seo Jun tidak meninggal.

2. Signal

https://www.youtube.com/embed/JnX9ctyNrAI

Bercerita tentang perwira kepolisian bernama Park Hae Young (Lee Je Hoon). Ia tak sengaja menemukan walkie talkie tua milik seorang polisi senior bernama Lee Jae Han (Cho Jin Woong).

Tiba-tiba, Jae Han mendapat sinyal dari walkie talkie tersebut dan terdengar suara Lee Jae Han di sana. Anehnya, Jae Han mengaku berada di tahun 2000, sedangkan Hae Young sendiri berada di tahun 2015. Ini semakin aneh ketika walkie talkie itu sebenarnya dalam keadaan rusak.

Dengan memanfaatkan walkie talkie tersebut, mereka berkomunikasi untuk menyelesaikan kasus, agar tidak menjadi kasus tak terselesaikan di masa depan.

Baca Juga: 5 Film dan Serial Drama Tentang Keluarga Disfungsi yang Menguras Emosi

3. Kairos

https://www.youtube.com/embed/M7Q-_PKzXnw

Cerita Kairos memiliki sedikit kemiripan dengan Signal. Kairos bercerita tentang komunikasi yang dilakukan oleh orang masa lalu dan masa depan dengan jarak waktu satu bulan.

Bermula dari Kim Seo Jin (Shin Sung Rok) yang hidupnya hancur karena putrinya diculik. Peristiwa ini pun mengakibatkan istrinya bunuh diri karena depresi.

Saat pencarian putrinya tersebut, Seo Jin kemudian mendapat telepon misterius dari Han Ae Ri (Lee Se Young). Seo Jin lalu menyadari, jika Ae Ri adalah seseorang yang berasal dari satu bulan lalu.

Sama seperti Seo Jin, Ae Ri juga sedang disibukkan dengan mencari keberadaan ibunya. Tak disangka, ternyata hilangnya ibu Ae Ri berkaitan dengan penculikan putri Seo Jin.

4. Sisyphus: The Myth

https://www.youtube.com/embed/D5UD9Ll0gA8

Bercerita tentang Han Tae Sul (Cho Seung Woo) yang selalu halusinasi melihat kakaknya yang sudah meninggal. Dia merasa bersalah karena telah bersikap kasar terhadap kakaknya selama masih hidup. Sebab rasa bersalahnya itu, dia jadi kecanduan minum obat-obatan demi meredam depresinya.

Suatu hari, Tae Sul dikejutkan dengan hadirnya Kang Seo Hae (Park Shin Hye) yang mengaku berasal dari masa depan untuk menyelamatkannya. Tae Sul pun menyadari peristiwa perjalanan waktu ini ada kaitannya dengan sang kakak.

5. 365: Repeat The Year

https://www.youtube.com/embed/akCUPlNOhAg

Tentu tak mudah mendapat kesempatan untuk kembali ke masa lalu, bukan? Namun, para pemain di drama 365: Repeat The Year mendapat kesempatan kembali ke tepat setahun yang lalu.

Cerita berfokus pada Shin Ga Yun (Nam Ji Hyun) yang mengalami kecelakaan sehingga menyebabkan kakinya lumpuh. Ada juga Ji Hyung Joo (Lee Jun Hyuk) yang kehilangan rekannya karena dibunuh ketika menangkap penjahat.

Mereka berdua kembali ke masa lalu untuk mengubah semua. Namun, yang mereka tak sangka adalah hal-hal yang mereka ubah justru menyebabkan kematian banyak orang.

Setiap orang pasti punya penyesalan di masa lalu. Namun, namanya masa lalu tetaplah tidak bisa diubah. Kita hanya perlu menjadikannya sebagai pelajaran, agar penyesalan itu tak terjadi lagi.

Baca Juga: Ada D.P. hingga DOTS, Ini 5 Drama tentang Profesi Tentara dan Polisi

Essi Rosilawati Photo Verified Writer Essi Rosilawati

“If you're overthinking, write. If you're underthinking, read.” – Mike Crittenden.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya