5 Drama Sekolah yang Diperankan Kim So Hyun, Queen of High School

Baby face bikin Kim So Hyun cocok jadi anak sekolahan

Merupakan salah satu aktris berbakat Korea Selatan, ternyata Kim So Hyun tumbuh di depan kamera dengan mulai berakting sejak berusia 7 tahun. Mantan aktris cilik yang sangat menawan ini terbukti tak hanya terkenal di Korea Selatan, tapi cukup populer di luar negeri.

Punya paras yang baby face, aktris Korea yang dijuluki Queen of High School ini sering kali memainkan karakter remaja perempuan sekolah menengah. Drama apa saja yang mendapuk Kim So Hyun sebagai anak sekolahan? Berikut lima di antaranya.

1. Love Alarm (2019)

https://www.youtube.com/embed/8sXTfzaLmiQ

Love Alarm adalah salah satu drama yang begitu ditunggu-ditunggu episode perdananya pada masanya. Dalam serial rilisan Netflix itu Kim So Hyun berperan sebagai remaja perempuan bernama Kim Jo Jo.

Jadi seorang yatim piatu mengharuskan Kim Jo Jo menjadi sosok yang mandiri. Hal ini dibuktikannya dengan bekerja paruh waktu sepulang sekolah.

Beradu akting dengan Song Kang dan Jung Ga Ram, Kim So Hyun sukses membuat penonton baper dengan kisah cinta segitiga yang dialaminya. Memainkan karakter Kim Jo Jo, Kim So Hyun pun banjir komentar positif dari para penggemarnya.

2. Page Turner (2016)

https://www.youtube.com/embed/D7JHiEc3v0I

Selanjutnya di mini drama yang rilis tahun 2016 lalu, Kim So Hyun berperan sebagai pianis berbakat bernama Yoon Yoo Seul. Didorong menjadi pianis sejak masih kecil, menjadikan Yoon Yoo Seoul jadi musisi berprestasi dengan segudang penghargaan di bidangnya.

Karakter Kim So Hyun ini terbilang cukup menarik karena ia harus memerankan Yoon Yoo Seul yang harus kehilangan penglihatannya akibat sebuah kecelakaan. Kabarnya Kim So Hyun sendiri melakukan kursus piano dan musik untuk mendalami perannya, lho. Daebak!

Baca Juga: 13 Inspirasi Outfit Girly ala Kim So Hyun, Catchy Buat OOTD!

3. Nightmare High (2016)

https://www.youtube.com/embed/tKyT59xkaU4

Kembali menjadi murid pada sekolah mengah, Kim So Hyun berperan sebagai Kang Ye Rim, sang ketua kelas yang harus memecahkan misteri di balik mimpi buruk yang menimpa sekolahnya. Drama bergenre thriller misteri ini berhasil membuat penonton merasa tegang karena berbagai misteri yang terjadi di sebuah sekolah.

Tampil sebagai murid yang pintar, berpenampilan menarik, dan hampir sempurna dalam berbagai aspek, Ye Rim juga cukup peka dan segera mengambil langkah berani setelah mengetahui kejanggalan yang tengah terjadi di sekolahnya. Keren banget, ya?

4. Who Are You: School 2015 (2015)

https://www.youtube.com/embed/YoqXPE6qTzo

Di Who are You: School 2015 yang merupakan drama remaja ini Kim So Hyun berperan sebagai Go Eun Byul sekaligus Lee Eun Bi yang merupakan sepasang anak kembar. Diceritakan bahwa Go Eun Byul dan Lee Eun Bi terpisah sejak mereka masih kecil.

Menarik perhatian, Kim So Hyun berhasil memerankan karakter yang bertolak belakang antara Go Eun Byul dan Lee Eun Bi. Tak hanya karakter, tapi keduanya memiliki kehidupan yang sangat berbeda. School 2015 merupakan drama pertama Kim So Hyun sebagai pemeran utama, lho!

5. I Hear Your Voice (2013)

https://www.youtube.com/embed/OHle8vYRI9Q

Terakhir adalah drama I Hear Your Voice yang tayang pada 2013 lalu, di mana Kim So Hyun berperan sebagai versi muda pengacara Jang Hye Sung (Lee Bo Young). Ia menjadi pembela Park Soo Ha (Lee Jong Suk) dalam sebuah kasus pembunuhan yang terjadi pada ayahnya.

Park Soo Ha harus kehilangan ayahnya akibat sebuah kecelakaan. Hye Sung yang telah beranjak dewasa dan menjadi pengacara pun mulai menangani kasus ini.

Segudang penghargaan yang berhasil diraihnya tentu tak diragukan lagi, melihat karakter yang diperankan Kim So Hyun selalu ikonik dan totalitas. Bahkan, Kim So Hyun sampai harus melakukan kursus khusus untuk mendalami karakternya. Sukses selalu Kim So Hyun!

Baca Juga: 9 Karakter Drama Korea yang Alami Alzheimer

Sheeva Zeth Photo Verified Writer Sheeva Zeth

A dreamer, that's what she was.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya