5 Alasan "All of Us Are Dead" Wajib Tonton, Mengocok Emosi!

Menghadirkan berbagai emosi, nih

Saat ini, film dan drama Korea tentang zombie sudah menjamur. Tak kalah menakutkan dari zombie Amerika, zombie Korea mampu membuat penonton merasa ngeri dengan kehadirannya.

Pada awal tahun 2022, Netflix memproduksi series tentang zombie berjudul "All of Us Are Dead". Series ini resmi ditayangkan pada 28 Januari lalu.

Walaupun drama dan film tentang zombie sudah banyak diproduksi di Korea, "All of Us Are Dead" terlalu sayang untuk dilewatkan. Di bawah ini merupakan lima alasan yang membuat "All of Us Are Dead" wajib masuk daftar tontonan.

1. Merupakan adaptasi dari Webtoon terkenal

5 Alasan All of Us Are Dead Wajib Tonton, Mengocok Emosi!cuplikan drama All of Us Are Dead (instagram.com/netflixkr)

Series "All of Us Are Dead" merupakan versi live action dari webtoon Jigeum Woori Hakkyoneun. Jigeum Woori Hakkyoneun sendiri adalah webtoon terkenal. Bagi yang sudah ataupun belum pernah membaca webtoonnya tentu harus menyaksikan drama ini agar tahu bagaimana tingkat kengerian dan keapikan alur cerita yang dihasilkan, walaupun mungkin versi live action dan webtoon tidak seratus persen sama persis.

Berbeda dengan film dan drama zombie yang umumnya memilih karakter dewasa sebagai tokoh utama, series ini menghadirkan para murid SMA sebagai protagonis dan antagonis. Para murid yang masih di bawah umur harus bisa bertahan hidup dari wabah zombie tanpa bantuan dari orang-orang dewasa.

2. Akting dari para aktornya sangat memukau meski hampir semuanya masih berstatus rookie

5 Alasan All of Us Are Dead Wajib Tonton, Mengocok Emosi!cuplikan drama All of Us Are Dead (instagram.com/netflixkr)

Salah satu strategi yang kerap dipakai oleh Netflix untuk menyukseskan drama-drama yang ia produksi adalah dengan memilih aktor yang underrated. Ya, para aktor muda yang menjadi jejeran pemeran utama di "All of Us Are Dead" adalah aktor rookie. Sebagian sudah lama debut, tapi jarang mendapatkan peran yang besar.

Terlepas dari status underrated yang mereka miliki, para aktor "All of Us Are Dead" memiliki skill akting yang mengagumkan. Masing-masing mereka mampu membawakan peran dengan baik.

Sang sutradara menyebutkan, semua aktor yang terlibat benar-benar bekerja keras untuk menyukseskan produksi series ini. Mereka yang akan menjadi zombie mempelajari koreografi selama beberapa bulan. Para aktor juga harus rajin berlatih sebab sebagian adegan diambil dengan teknik one take.

3. Mengangkat isu-isu sosial, banyak pelajaran yang bisa diambil dari series ini

5 Alasan All of Us Are Dead Wajib Tonton, Mengocok Emosi!cuplikan drama All of Us Are Dead (instagram.com/netflixkr)

Secara keseluruhan, "All of Us Are Dead" mengisahkan tentang bagaimana orang-orang khususnya para siswa di SMA Hyosan bertahan hidup dari serangan zombie. Peristiwa-peristiwa yang menjadi bumbu pelengkapnya sangat menarik karena berupa isu-isu sosial.

Series ini memperlihatkan realita yang kerap dihadapi manusia di kehidupan nyata, seperti adanya perlakuan istimewa bagi orang-orang yang berkedudukan tinggi, adanya orang-orang yang rela melakukan apapun demi menyelamatkan diri sendiri termasuk mencelakai orang lain, dan adanya oknum-oknum tertentu yang memanfaatkan kondisi genting demi keuntungan pribadi. Dapat dikatakan, series ini memiliki pesan, zombie memang mengerikan, tapi manusia bisa lebih mengerikan daripada zombie.

Baca Juga: 9 Drama Korea Ini Bisa Ditonton sebelum All of Us Are Dead Tayang

4. Tegang, sedih, kocak, semua jadi satu!

5 Alasan All of Us Are Dead Wajib Tonton, Mengocok Emosi!cuplikan drama All of Us Are Dead (instagram.com/netflixkr)

Meskipun bercerita tentang zombie, "All of Us Are Dead" gak hanya menghadirkan adegan kejar-kejaran yang penuh darah, tapi juga adegan emosional dari setiap tokohnya. Di beberapa momen, para tokoh di series ini harus mengambil tindakan serius demi keselamatan bersama. Tak jarang mereka bersedih dan tak sanggup menggerakkan diri karena yang mereka hadapi adalah orang terdekat mereka.

Di tengah ketegangan yang ada, "All of Us Are Dead" pun tak lupa menyelipkan adegan kocak di dalamnya. Penonton akan disuguhkan beberapa momen di mana situasi yang harusnya tegang malah menjadi lucu dan mengundang tawa.

5. Bisa ditonton secara maraton

5 Alasan All of Us Are Dead Wajib Tonton, Mengocok Emosi!cuplikan drama All of Us Are Dead (instagram.com/netflixkr)

Netflix menayangkan seluruh episode dari series ini secara serentak. Buat yang gak suka menunggu setiap pekan dan lebih memilih menonton ketika semua episode sudah lengkap, tentu series ini sangat direkomendasikan. "All of Us Are Dead" hadir sebanyak 12 episode dengan rata-rata durasi satu jam. Penonton dapat memilih ingin menontonnya secara maraton atau menyicil seperti halnya menonton drama on going tiap minggu.

Lima alasan di atas sudah cukup untuk membuatmu yakin menonton "All of Us Are Dead", kan? Tunggu apa lagi, yuk, masukkan series ini ke dalam watch list-mu!

Baca Juga: 10 Pemeran All of Us Are Dead Punya KDrama dan KMovie Terbaru

Nunung Munawaroh Photo Verified Writer Nunung Munawaroh

Anyeong!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya