3 Karakter yang Ingat Kehidupan Lampaunya di See You in My 19th Life

Ada yang terhubung di kehidupan pertamanya!

See You in My 19th Life jadi salah satu drakor fantasi yang tengah tayang di bulan Juli 2023 ini. See You in My 19th Life mengisahkan tentang seorang wanita dengan kemampuan unik, yaitu mampu mengingat kehidupan lampaunya sebelum reinkarnasi.

Namun di pertengahan episodenya selain sosok wanita ini, ternyata ada sosok lainnya yang juga memiliki kemampuan sama sepertinya. Berikut merupakan sederet karakter di See You in My 19th Life yang dikisahkan memiliki kemampuan yang sulit dipercaya nalar manusia tersebut. 

Baca Juga: Kenapa Ban Ji Eum Membongkar Identitasnya di See You in My 19th Life?

1. Han Na (Lee Han Na)

3 Karakter yang Ingat Kehidupan Lampaunya di See You in My 19th Lifepotret Lee Han Na pemeran karakter Han Na di drakor See You in My 19th Life (instagram.com/hanna2_25)

Kemunculan pertamanya langsung mengundang rasa penasaran dari penonton karena kebiasaannya yang selalu meletakkan bunga di hotel MI Grand. Disebut mengundang rasa penasaran, Han Na terlihat selalu meletakkan bunga yang diketahui merupakan favorit dari mendiang pemilik hotel tersebut. Di pertengahan episode See You in My 19th Life barulah diketahui bahwa Han Na adalah sosok reinkarnasi dari pemilik hotel sebelumnya yang bernama Lee Sang Ah.

Diketahui Han Na mampu mengingat seluruh detail dari kehidupan lampaunya saat menjadi Lee Sang Ah. Secara diam-diam, ia pun turut membantu sang putra di kehidupan lampaunya yang kini menjabat sebagai direktur hotel untuk merawatnya dengan meletakkan bunga tersebut. Di kehidupannya sebagai Han Na ini, Lee Sang Ah bertransformasi menjadi gadis muda berusia 20 tahunan. 

2. Kang Min Ki (Lee Chae Min)

3 Karakter yang Ingat Kehidupan Lampaunya di See You in My 19th Lifepotret karakter Kang Min Ki di drakor See You in My 19th Life (instagram.com/goldmedalist_official))

Sosoknya tak kalah menimbulkan tanya besar pada penonton, Kang Min Ki diketahui juga mampu mengingat semua kehidupan lampau yang telah  dijalaninya. Saat ini, Kang Min Ki telah menjalani kehidupan ke-23 nya sejak ia reinkarnasi pertama kali dan masih mengingatnya dengan jelas. Di kehidupan yang ke-23 nya ini, Kang Min Ki juga tengah mencari tau alasan dibalik kemampuan yang melekat didirinya saat ini.

Perlahan-lahan, Kang Min Ki telah menyusun setiap potongan ingatan yang masih melekat diotaknya terkait dengan kehidupan pertamanya yang disinyalir menjadi awal dari semua yang terjadi saat ini. Kang Min Ki berpikir bahwa kejadian ia mampu mengingat kehidupan lampaunya ini karena ada sebuah misi yang harus dipecahkan dan selesaikan terkait dengan kehidupan pertamanya. Ada sosok-sosok dari kehidupan pertamanya yang harus Kang Min Ki temui di setiap ia reinkarnasi. 

Baca Juga: 4 Karakter See You in My 19th Life yang Gak Ada di Webtoon-nya

3. Ban Ji Eum (Shin Hye Sun)

3 Karakter yang Ingat Kehidupan Lampaunya di See You in My 19th Lifepotret karakter Ban Ji Eum di drakor See You in My 19th Life (instagram.com/tvn_drama)

Ban Ji Eum adalah sosok pertama yang diperlihatkan memiliki kemampuan mampu mengingat kehidupan lampaunya. Saat ini, ia telah menjalani kehidupannya yang ke-19 setelah di kehidupan ke-18 nya, harus tewas secara tragis karena sebuah kecelakaan mobil. Sejak awal memiliki kemampuan ini, Ban Ji Eum juga menyimpan tanya besar pada benaknya. Sama seperti Kang Min Ki, ia pun berpikir bahwa ada sebab dibalik kemampuan yang dimilikinya ini.

Hingga akhirnya ia bertemu dengan Kang Min Ki dan mereka pun saling berbagi cerita terkait dengan ingatan yang mereka ingat dari kehidupan lampaunya sebelum reinkarnasi. Dari perbincangan tersebut, terkuaklah sebuah fakta mengejutkan bahwa ternyata Ban Ji Eum dan Kang Min Ki di kehidupan pertama adalah sosok yang saling kenal satu sama lain. Namun masih menjadi teka-teki terkait dengan hubungan seperti apakah yang terjalin antar keduanya ini. 

Menuju episode final, alasan kenapa ketiga karakter ini bisa mengingat setiap kehidupan yang telah mereka jalani mulai terkuak satu persatu dan mulai menemui titik terang. Tentu hal ini semakin mengundang rasa penasaran dari penonton akan nasib dari ketiga karakter ini dengan kemampuan bisa mengingat kehidupan lampaunya. Akankah nantinya akan ada penjelasan terkait fenomena tersebut? Dapat langsung menyaksikan See You in My 19th Life setiap hari Sabtu dan Minggu.

Baca Juga: Biang Kerok Kecelakaan Seo Ha di See You in My 19th Life Versi Webtoon

Kastil Imaji Photo Verified Writer Kastil Imaji

Instagram: @kastil.imaji

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya