12 KDrama Produksi Studio Dragon yang Tayang Tahun 2022, Seru Semua!

Wajib ditambahkan ke watchlist, nih

Studio Dragon merupakan salah satu perusahaan produksi yang dikenal selalu melahirkan berbagai KDrama keren dan juga populer. Selain itu, drama produksi Studio Dragon juga dikenal dengan sinematografinya yang ciamik.

Hampir semua drama garapan rumah produksi tersebut meledak di pasaran. Sebut saja, Start Up (2020), Vincenzo (2021), It's Okay To Not Be Okay (2020), Hi Bye, Mama! (2020),  Crash Landing on You (2019), The Uncanny Counter (2020) hingga yang terbaru adalah Hometown Cha-Cha-Cha (2021).

Studio Dragon juga telah mengumumkan KDrama garapannya yang tayang tahun 2022 ini. Ada yang sudah rampung, on going, dan siap mengudara. Apa saja drama-drama tersebut? Yuk, cari tahu!

1. Ghost Doctor

https://www.youtube.com/embed/ZzhrNmoYNK8

Drama yang dibintangi oleh Rain, Kim Bum, UEE, dan Naeun Apink, Ghost Doctor, baru saja rampung pada 22 Februari lalu. Dramanya berkisah tentang seorang dokter jenius dengan keterampilan unggul dalam operasi, tapi memiliki egois dan arogan. Karakter dokter ini diperankan oleh Rain, lho.

Suatu hari, ia terlibat dalam kecelakaan yang menyebabkan rohnya merasuki tubuh dokter lain (Kim Bum). Kedua dokter ini sangat bertolak belakang, baik dari segi kepribadian dan kemampuan medis yang berlawanan.

Di samping dramanya yang usung genre medis, supernatural, dan fantasi, Ghost Doctor juga masih dibumbui komedi yang gak akan gagal menghibur kamu saat menontonnya.

2. Twenty Five, Twenty One

https://www.youtube.com/embed/n7F8o-SoK8s

Apakah kamu termasuk salah satu penggemar yang setia menunggu drama Twenty Five, Twenty One ini tayang setiap Sabtu dan Minggu di Netflix? Drama yang dibintangi oleh Nam Joo Hyuk dan Kim Tae Ri ini memang sangat sayang dilewatkan, lho.

Penuh makna dan mempunyai vibes yang positif, drama ini juga tanpa sengaja bakal mengajak penontonnya buat ikut termotivasi dalam meraih impian. Salah satunya adalah karakter Na Hee Do (Kim Tae Ri) yang selalu pantang menyerah dalam mencapai mimpinya menjadi pemain anggar nasional.

Ada juga karakter Baek Yi Jin (Nam Joo Hyuk) yang meskipun telah mencapai titik terendah dalam hidupnya, tapi ia tetap berusaha untuk bangkit lagi mencari impiannya. Meskipun masih on going, kamu gak akan rugi jika mengikuti perkembangan drama ini.

3. Military Prosecutor Doberman

https://www.youtube.com/embed/GFGDz0f7C_k

Tayang pada 28 Februari 2022, Military Prosecutor Doberman merupakan drama yang mengikuti kisah dua orang jaksa militer yang melakukan pekerjaannya bukan murni karena kecintaan mereka terhadap militer.

Do Bae Man (Ahn Bo Hyun) menjadi jaksa militer hanya untuk menghasilkan lebih banyak uang dan menjadi sukses. Di sisi lain, Cha Woo In (Jo Bo Ah) yang baru bergabung dengan tim Bae Man menjadi jaksa militer hanya untuk balas dendam.

Selain tujuan, latar belakang dan kepribadian mereka pun sangat berbeda. Namun saat menangani kasus yang sama, mereka saling membantu dan bahkan tumbuh bersama sebagai jaksa militer yang baik. Usung genre aksi, misteri, hukum, dan militer, drama satu ini cocok bagi kamu yang suka dengan genre dark.

4. A Superior Day

Bagi pecinta drama dark dari OCN, persiapkan diri untuk menantikan perilisan A Superior Day yang akan tayang pada 13 Maret mendatang. Drama ini dibintangi oleh Jin Goo, Ha Do Kwon, dan Lee Won Geun sebagai pemain utamanya.

Diawali dengan kisah seorang pemadam kebakaran biasa bernama Lee Ho Cheol (Jin Goo) yang mendapat informasi dari orang asing kalau pembunuh berantai yang sedang menjadi berita utama adalah tetangganya, Kwon Shi Woo (Lee Won Geun).

Lee Ho Cheol tidak mengetahui bahwa orang asing yang memberi informasi itu adalah pembunuh bayaran, Bae Tae Jin (Ha Do Kwon). Ho Cheol kemudian diancam, jika tidak membunuh pembunuh berantai itu dalam 24 jam, maka ia tidak akan bisa bertemu dengan putrinya lagi.

5. The King of Pigs

https://www.youtube.com/embed/HrU4s-kimRo

Mengusung genre thriller dan misteri, The King of Pigs merupakan drama yang gaet Kim Dong Wook, Kim Sung Gyu, dan Chae Jung An sebagai pemeran utamanya. Dramanya mengikuti kisah orang-orang yang kembali mengingat pengalaman mereka sebagai korban kekerasan sekolah yang mereka alami.

Pengalaman itu kembali mereka ingat, akibat munculnya pembunuhan berantai, setelah mereka menerima sebuah pesan misterius dari teman lama 20 tahun lalu. Dalam drama ini, Kim Dong Wook berperan sebagai Hwang Kyung Min yang hidup dengan trauma pembullyan yang dialaminya 20 tahun lalu.

Kim Sung Gyu akan berperan sebagai detektif yang menelusuri pesan misterius itu. Di sisi lain, Chae Jung An juga akan berperan sebagai detektif karimastik yang tidak akan bisa dihentikan selama kasus yang ia tangani belum selesai. Tertarik buat mengantisipasi? Drama ini akan tayang pada 18 Maret mendatang.

5. Our Blues

https://www.youtube.com/embed/u5ozbvjP5WM

Butuh tontonan ringan buat menemani kamu di awal April mendatang? Maka Our Blues adalah jawabannya. Dramanya mengambil gaya omnibus yang menceritakan kisah beragam karakter yang agak saling berhubungan lewat berbagai cara yang berlatar tempat di Pulau Jeju.

Lee Dong Suk (Lee Byung Hun) adalah seorang laki-laki yang lahir di Pulau Jeju yang menjual truk untuk mencari nafkah. Dia bertemu dengan Min Sun Ah (Shin Min Ah), seorang perempuan dengan masa lalu misterius yang pindah ke Pulau Jeju karena kejadian tertentu.

Kemudian, ada karakter Park Jung Joon (Kim Woo Bin), seorang kapten kapal yang jatuh cinta pada Lee Young Ok (Han Ji Min), penyelam dengan kepribadian yang cerah dan ceria.

Lee Jung Eun akan memainkan peran sebagai seorang pemilik toko ikan yang bernama Jung Eun Hee. Ia bertemu kembali dengan kekasih masa lalunya setelah 30 tahun yang bernama Choi Han Soo (Cha Seung Won). Choi Han Soo kembali ke kampung halamannya, Pulau Jeju, setelah menyadari bahwa kehidupan kota bukan untuknya.

Baca Juga: 9 Fakta Peran Kim Woo Bin dalam KDrama Comeback, Our Blues

7. Monstrous

12 KDrama Produksi Studio Dragon yang Tayang Tahun 2022, Seru Semua!poster KDrama Monstrous. (instagram.com/tving.official)

Dibintangi oleh para artis beken, seperti Koo Kyo Hwan, Shin Hyun Bin, Kwak Dong Yeon, Nam Da Reum, Park Ho San, hingga Kim Ji Young, Monstrous merupakan KDrama yang bercerita tentang orang-orang yang terpikat oleh kutukan dari benda yang seharusnya tidak muncul ke dunia.

Kebingungan dari orang-orang yang menghadapi teror aneh dan proses pengejarannya akan memberikan ketegangan besar bagi penonton. Drama ini cocok diantisipasi bagi kamu yang butuh tontonan menegangkan dengan unsur teka-teki yang bikin penasaran.

8. Shooting Star

12 KDrama Produksi Studio Dragon yang Tayang Tahun 2022, Seru Semua!Lee Sung Kyung dan Kim Young Dae (instagram.com/iqiyi)

Setelah tontonan yang berat-berat, mungkin kamu ingin menyegarkan pikiran dengan drama manis yang gak kalah menghibur. Shooting Star adalah KDrama upcoming dengan genre romantis komedi yang direkomendasikan buat diantisipasi.

Drama ini adalah tentang orang-orang yang bekerja di belakang layar industri hiburan, seperti tim PR, manajer, reporter, dan mereka yang membersihkan kekacauan yang dibuat oleh para bintang.

Shooting Star lebih dikhususkan mengikuti kisah seorang bintang top yang diperankan Kim Young Dae dengan pemikiran pendek dan kompetitif. Ia pun selalu bertengkar dengan pemimpin tim PR di agensinya yang dimainkan Lee Sung Kyung. Karakter pemimpin tim PR tersebut pun digambarkan memiliki keterampilan berbicara yang luar biasa dan hebat dalam menangani krisis.

9. Link: Eat and Love To Kill

12 KDrama Produksi Studio Dragon yang Tayang Tahun 2022, Seru Semua!Moon Ga Young (instagram.com/m_kayoung)Yeo Jin Goo (instagram.com/yeojin9oo)

Menjadi ajang reuni antara Moon Ga Young dan Yeo Jin Goo, Link: Eat and Love To Kill merupakan KDrama romansa misteri fantasi yang bercerita tentang seorang laki-laki dan perempuan yang berbagi keadaan emosional yang sama.

Eun Gye Hoon (Yeo Jin Goo) adalah seorang koki restoran yang memiliki keterampilan memasak yang sangat baik, penampilan memukau, dan suara yang menarik. Suatu hari, ia mendapati dirinya mengalami emosi secara acak dan spontan, seperti tiba-tiba menangis atau tertawa.

Ternyata itu adalah emosi dari seorang perempuan bernama Noh Da Hyun (Moon Ga Young). Pernah dipertemukan saat menjadi artis cilik akan menarik bagaimana melihat chemistry antara Moon Ga Young dan Yeo Jin Goo yang kini telah menjelma jadi aktor dan aktris menawan.

10. Eve's Scandal

12 KDrama Produksi Studio Dragon yang Tayang Tahun 2022, Seru Semua!Seo Yea Ji (goldmedalist.com)Lee Sang Yeob (instagram.com/sangyeob)

Eve atau yang sebelumnya dikenal dengan judul Eve's Scandal merupakan KDrama yang menjadi ajang comeback Seo Yea Ji. Drama ini juga turut diramaikan oleh Park Byung Eun, Lee Sang Yeob, dan Yoo Sun.

Eve's Scandal berkisah tentang kasus perceraian keluarga chaebol yang mengejutkan seluruh Korea, karena mempertaruhkan harta senilai 2 triliun won. Bagi kamu yang rindu dengan akting Seo Yea Ji, Eve's Scandal adalah drama yang patut diantisipasi.

11. Little Women

12 KDrama Produksi Studio Dragon yang Tayang Tahun 2022, Seru Semua!Kim Go Eun (post.naver.com/BH엔터테인먼트)Wi Ha Joon (instagram.com/wi__wi__wi)Park Ji Hoo (instagram.com/03_hu)

Kim Go Eun, Nam Ji Hyun, Park Ji Hoo, dan Wi Ha Joon telah dikonfirmasi akan jadi pemeran utama dalam drama baru berjudul Little Women. Drama ini akan mengikuti kisah tiga saudara perempuan yang tumbuh besar di keluarga miskin, tapi penuh kasih sayang.

Tiga bersaudara itu kemudian akan terlibat dalam sebuah insiden, di mana mereka harus melawan orang terkaya dan paling berpengaruh di Korea Selatan. Sementara untuk perannya, Kim Go Eun akan jadi anak pertama, Nam Ji Hyun anak kedua, dan si bungsu akan diperankan oleh Park Ji Hoo. Dibintangi oleh para artis beken, Little Women harus masuk watchlist, nih!

12. Return

12 KDrama Produksi Studio Dragon yang Tayang Tahun 2022, Seru Semua!Lee Jae Wook (instagram.com/jxxvvxxk)Jung So Min (post.naver.com/블러썸 엔터테인먼트)Minhyun NU'EST (instagram.com/optimushwang)

Return adalah karya Hong Sisters, penulis naskah yang telah menulis banyak KDrama populer, seperti You're Beautiful (2009), My Girlfriend Is a Gumiho (2010), A Korean Odyssey (2017), dan Hotel del Luna (2019).

Bertabur visual, drama ini telah mengumumkan artis yang akan mengisi jajaran pemainnya. Ada Lee Jae Wook, Jung So Min, Minhyun NU'EST, Arin Oh My Girl, Oh Na Ra dan Go Yoon Jung yang akan membuat penampilan spesial sebagai kameo. Sementara itu, belum ada kabar lebih lanjut tentang jalan cerita ini dan peran dari masing-masing pemainnya. Tetap sabar menantikan, ya!

Dikenal sebagai rumah produksi yang kerap kali melahirkan sederet drama populer,  karya produksi Studio Dragon di atas memang patut diantisipasi penayangannya pada tahun 2022 ini. Sementara itu, Ghost Doctor, Twenty Five Twenty One dan Military Prosecutor Doberman sudah tayang, nih. Kamu sudah menontonnya, belum?

Baca Juga: 6 Stasiun Televisi Korea Ini Usung Genre Drama yang Jadi Ciri Khas 

nouse ephemeral Photo Verified Writer nouse ephemeral

☁☀☁

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya