Hometown Cha-Cha-Cha dan 7 Drama Korea Ini Berlatar di Perdesaan

Nuansanya hangat banget, ceritanya juga menarik, lho

Kian hari, para penggemar drama Korea semakin bertambah. Drama yang tayang pun semakin menunjukkan berbagai genre yang sulit untuk dilewatkan. Latar tempat tentu juga tak bisa diabaikan.

Saat ini, tvN sedang menayangkan drama Hometown Cha-Cha-Cha yang bergenre romance comedy dengan latar tempat perdesaan. Tak hanya menujukkan alur dan akting yang luar biasa, drama yang dibintangi Kim Seon Ho ini juga menampilkan suasana perdesaan yang menyejukkan.

Tak hanya Hometown Cha-Cha-Cha, deretan drama di bawah ini juga berlatar tempat perdesaan. Yuk, simak!

1. Modern Farmer (2014)

https://www.youtube.com/embed/bwMtpHl4-hc

Bergenre romace comedy, Modern Farmer menceritakan tentang kehidupan grup band yang harus meninggalkan kenikmatan kota dan tinggal di desa sebagi petani yang mengurus ladang yang diwariskan kepada salah satu member band.

Band tersebut bernama Excellent Soul atau yang dikenal juga dengan sebutan "Exso" dan memiliki empat member, yakni Lee Hong Ki, Park Min Woo, Kwak Dong Yeon, dan Park Si Eon. Lee Hong Ki juga dipertemukan dengan Lee Honey dan mulai jatuh cinta kepadanya.

2. The Village: Achiara Secret (2015) 

https://www.youtube.com/embed/08kSGRJFXZY

Berjumlah 16 episode, The Village: Achiara Secret menceritakan sebuah desa yang damai dan tentram bernama Achiara. Desa tersebut bisa dibilang sangat jarang terjadi kejahatan. Suatu saat, seorang guru bahasa Inggris yang diperankan oleh Moon Geun Young menemukan sesosok mayat yang terkubur di hari pertamanya bekerja. Ia pun bekerja sama dengan seorang polisi yang diperankan oleh Yook Sung Jae untuk mencari tahu sebuah kebenaran.

Tak hanya keduanya, drama bergenre misteri ini menghadirkan beberapa aktor yang juga membintangi drama Penthouse, seperti On Joo Wan, Shin Eun Kyung, dan Park Eun Seok.

3. Andante 

https://www.youtube.com/embed/HyNyEFvS3CM

Dibintangi member EXO, Andante bercerita tentang seorang siswa SMA bernama Lee Shi Kyung (diperankan oleh Kai EXO) dan adik perempuannya yang harus pindah ke desa dan menempuh pendidikannya di sekolah misterius. Dengan pengalaman tak biasa tersebut, ia justru menyadari dan memahami arti hidup dan cinta yang sesungguhnya.

Drama yang ditayangkan di KBS1 juga diramaikan dengan kehadiran Kim Jin Kyung, Baek Chul Min, dan Lee Ye Hyun.

Baca Juga: 12 Aktor Korea yang Ditakdirkan Jadi Pemeran Drama Romantis

4. When the Camellia Blooms (2019) 

https://www.youtube.com/embed/prl2MXJQSKo

Mencapai rating rata-rata 23,8 persen di episode terakhirnya, When the Camellia Blooms mengisahkan perjuangan hidup yang harus dilalui oleh seorang ibu tunggal bernama Dong Baek (diperankan oleh Gong Hyo Jin) dalam membesarkan anak laki-lakinya bernama Kang Pil Gu (diperankan oleh Kim Kang Hoon) yang baru saja pindah ke kota kecil di Ongsan.

Dengan wajah rupawan dan aura yang anggun, bar yang ia bangun langsung laris dan didatangi banyak pria yang membuat Dong Baek tak disukai warga sekitar.

Drama yang tayang di KBS2 ini juga menghadirkan para bintang Korea, seperti Kang Ha Neul, Kim Ji Seok, Oh Jung Se, Lee Sang Yi, dan Jung Ga Ram.

5. Forest (2020) 

https://www.youtube.com/embed/Fyiy4qsquZM

Dirilis pada awal tahun 2020, Forest mengisahkan pria yang sukses di dunia korporat yang berhenti untuk menjadi anggota tim penyelamat khusus dan seorang dokter ahli bedah yang terpaksa pindah di Desa Miryung.

Pria tersebut diperankan oleh Park Hae Jin, sementara sang dokter diperankan oleh Jo Bo Ah. Dalam kisahnya, keduanya memiliki rahasia dan trauma masa kecil. Karena sebuah ketidaksengajaan, keduanya harus ditinggal di rumah yang sama hingga muncullah hubungan baik di antara mereka.

Drama yang ditulis oleh Lee Sun Young ini juga diramaikan oleh kehadiran Jung Yun Joo dan Noh Kwang Shik.

6. I'll Go to You When the Weather is Fine (2020) 

https://www.youtube.com/embed/RD9stlNgi44

Ditayangkan oleh JTBC, I'll Go to You When the Weather is Fine menghadirkan Park Min Young sebagai pemeran utama wanita dimana ia adalah pemain cello bernama Mok Hae Won yang telah menutup hatinya setelah kejadian tak menyenangkan yang ia alami.

Hae Won pun memutuskan untuk kembali ke kampung halamannya setelah bosan dengan kehidupan kota besar. Disana, ia bertemu dengan seorang pemilik toko buku bernama Im Eun Seop yang diperankan oleh Seo Kang Joon.

Drama yang diadaptasi dari novel berjudul sama ini juga menghadirkan Lee Jae Wook, Im Se Mi, Yang Hye Ji, dan Kim Young Dae.

7. Racket Boys (2021) 

https://www.youtube.com/embed/OH8pc6qA-ZQ

Mengangkat tema olah raga, Racket Boys mengisahkan perjuangan pelatih dan anggota klub bulu tangkis di desa Haenam yang bernama Racket Boys untuk menang agar dapat mempertahankan klubnya. Pada awalnya, klub tersebut memiliki prestasi baik hingga suatu kejadian menimpa klub tersebut. Di tahun 2021 ini, hanya ada 3 anggota dengan kelebihan yang berbeda-beda. Untuk mengikuti pertandingan, dibutuhkan 4 orang agar bisa mendaftar.

Drama ini dibintangi oleh Tang Jun Sang yang menggenapi klub tersebut, Son Sang Yeon, Choi Hyun Wook, dan Kim Kang Hoon yang merupakan anggota Racket Boys, serta Kim Sang Kyung yang menjadi pelatih baru klub sekaligus ayah dari Tang Jun Sang.

8. Hometown Cha-Cha-Cha (2021) 

https://www.youtube.com/embed/VOgD00LFsMI

Sedang tayang, drama yang di-remake dari film Korea berjudul "Mr. Hong" ini mengawali kisah dengan pindahnya dokter gigi bernama Yoon Hye Jin (diperankan oleh Shin Min Ah) ke desa tepi pantai Gongjin. Disana, ia bertemu dengan Kim Seon Ho yang memerankan pria serba bisa bernama Hong Doo Shik. Sering berjumpa, hubungan keduanya semakin baik dan saling belajar satu sama lain.

Hometown Cha-Cha-Cha juga diramaikan oleh kehadiran Lee Sang Yi dan In Gyo Jin.

Sederet drama Korea di atas bisa kamu masukkan ke dalam list tontonanmu. Mana yang kamu tonton lebih dulu? Jangan lupa tonton terus Hometown Cha-Cha-Cha di situs streaming yang ada setiap hari Sabtu dan Minggu, Chingu!

Baca Juga: Ini Dia 13 Lokasi Syuting Hometown Cha-Cha-Cha di Kota Pohang

Queena Sekar Jasmine Photo Verified Writer Queena Sekar Jasmine

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya