7 Kemalangan Jung Da Eun di Daily Dose of Sunshine, Memilukan!

Jung Da Eun punya kisah sedih yang bikin nangis

Jung Da Eun (Park Bo Young) merupakan tokoh utama di drakor Daily Dose of Sunshine. Ia berprofesi sebagai perawat di poli kesehatan jiwa atau psikiatri Rumah Sakit Universitas Myungshin. Sosoknya peduli dan berempati pada pasien gangguan mental yang ia rawat.

Meski hatinya hangat dan baik hati, Jung Da Eun menghadapi banyak kemalangan dalam drakor ini. Mulai dari situasi keluarga hingga mendapat stigma di tempat kerja. Penuh lika-liku, berikut tujuh kemalangan yang dialami Jung Da Eun di Daily Dose of Sunshine.

Peringatan, artikel ini mengandung spoiler.

Baca Juga: 3 Masalah Mental yang Dialami Jung Da Eun di Daily Dose of Sunshine

1. Ayahnya meninggal dunia

7 Kemalangan Jung Da Eun di Daily Dose of Sunshine, Memilukan!Park Bo Young di Daily Dose of Sunshine (twitter.com/NetflixKR)

Saat usianya masih kecil, Jung Da Eun sudah ditinggal mati ayahnya. Ini membuatnya gak bosa lagi mendapatkan kasih sayang seorang ayah. Ia akhirnya sempat tinggal dengan neneknya karena sang ibu harus bekerja.

2. Tumbuh sebagai people pleaser

7 Kemalangan Jung Da Eun di Daily Dose of Sunshine, Memilukan!Park Bo Young di Daily Dose of Sunshine (twitter.com/NetflixKR)

Setelah kematian ayahnya, Jung Da Eun ingin jadi anak baik. Ia kemudian mengutamakan orang lain agar mereka senang sebab Jung Da Eun gak ingin merepotkan orang lain. Ia pun tumbuh jadi seorang people pleaser sampai kerap mengorbankan keinginannya sendiri.

3. Dianggap merepotkan oleh rekan kerjanya

7 Kemalangan Jung Da Eun di Daily Dose of Sunshine, Memilukan!Park Bo Young di Daily Dose of Sunshine (twitter.com/NetflixKR)

Meski jadi people pleaser, rekan-rekan kerjanya di poli penyakit dalam justru gak suka padanya. Jung Da Eun dinilai terlalu baik dan peduli pada pasien hingga lelet mengerjakan tugas lainnya. Rekan-rekannya yang kemudian mengerjakan bagiannya dan mereka gak suka itu.

Baca Juga: Kenapa Jung Da Eun Mengalami Depresi di Daily Dose of Sunshine?

4. Menghadapi situasi gak terduga di hari pertama pindah poli

7 Kemalangan Jung Da Eun di Daily Dose of Sunshine, Memilukan!Park Bo Young di Daily Dose of Sunshine (twitter.com/NetflixKR)

Karena saran dari kepala perawat di poli penyakit dalam, Jung Da Eun pindah ke bagian kesehatan jiwa atau psikiatri. Namun di hari pertamanya, ia menghadapi situasi yang mengejutkan. Ia ditampar oleh pasien dengan gangguan bipolar yang dalam fase manik.

5. Sempat jadi objek delusi pasien

7 Kemalangan Jung Da Eun di Daily Dose of Sunshine, Memilukan!Park Bo Young di Daily Dose of Sunshine (twitter.com/NetflixKR)

Di episode 4, Jung Da Eun merawat seorang pasien psikotik akut yang merupakan korban penipuan. Namun Jung Da Eun justru jadi objek delusi pasien tersebut. Ia dituduh mencuri uang 30 juta won. Meski tahu pasien itu sakit dan tuduhan tersebut gak berarti, Jung Da Eun tetap merasa sangat tertekan.

6. Mengalami depresi setelah salah satu pasien bunuh diri

7 Kemalangan Jung Da Eun di Daily Dose of Sunshine, Memilukan!Park Bo Young di Daily Dose of Sunshine (twitter.com/NetflixKR)

Kondisi mental Jung Da Eun jadi drop setelah salah satu mantan pasien yang dekat dengannya meninggal bunuh diri. Gadis itu merasa bersalah atas peristiwa tragis ini. Sempat amnesia disosiatif, Jung Da Eun akhirnya mengalami gangguan depresi dan harus dirawat beberapa minggu di rumah sakit jiwa karena akan menyakiti diri sendiri.

7. Menghadapi stigma sebagai orang dengan gangguan mental

7 Kemalangan Jung Da Eun di Daily Dose of Sunshine, Memilukan!poster drama Daily Dose of Sunshine (twitter.com/NetflixKR)

Setelah keluar dari rumah sakit, Jung Da Eun kembali bekerja sebagai perawat. Namun ia mendapat stigma dari keluarga dan wali pasien. Mereka menilai dirinya buruk hanya karena ia didiagnosis depresi dan pernah dirawat inap. Meski tertekan, Jung Da Eun tetap berusaha bekerja dengan baik sambil tetap rutin minum obat antidepresan.

Jung Da Eun menghadapi masalah dalam hidupnya dengan bersabar dan lapang dada. Sempat terpuruk akibat depresi, perlahan ia bisa bangkit. Ia juga jadi lebih bisa mencintai diri sendiri di ending Daily Dose of Sunshine. 

Baca Juga: Duka Pengidap Mental Illness di Daily Dose of Sunshine, Gak Semua Tahu

S. M. Fatimah Photo Verified Writer S. M. Fatimah

Menulis adalah bekerja untuk keabadian. (Pramoedya Ananta Toer)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya