Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

7 Sikap Kang Ji Yoon saat Jatuh Cinta di Love Scout, Sering Salfok?

cuplikan drama Love Scout (dok. SBS/Love Scout)

Perhatian Yu Eun Ho (Lee Joon Hyuk) sukses meluluhkan Kang Ji Yoon (Han Ji Min) dan membuat sang CEO dengan baik menerima kehadirannya. Tak hanya sebagai sekretarisnya, namun juga sebagai sosok yang bisa mengisi kehidupan Kang Ji Yoon yang semula monoton jadi lebih berwarna.

Jatuh cinta pada sekretarisnya sendiri, Kang Ji Yoon pun menunjukkan beberapa sikap yang tak biasa. Sejumlah sikap Kang Ji Yoon saat jatuh cinta berikut ini sampai bikin heran rekan kerjanya, lho. Apa saja? Yuk, cari tahu selengkapnya di bawah ini, ya!

1. Biasanya anti banget bergabung dalam acara kantor, tapi Kang Ji Yoon menyempatkan hadir di sela kesibukannya karena ada Yu Eun Ho di sana

cuplikan drama Love Scout (dok. SBS/Love Scout)

2. Bahkan saat acara kantor tersebut dibatalkan, Kang Ji Yoon tetap mengiakan ajakan Yu Eun Ho untuk makan malam di rumahnya

cuplikan drama Love Scout (dok. SBS/Love Scout)

3. Saat Yu Eun Ho bersikap seolah mereka tidak menghabiskan waktu bersama, Kang Ji Yoon gak bisa menyembunyikan kekesalannya

cuplikan drama Love Scout (dok. SBS/Love Scout)

4. Dikenal cuek, Kang Ji Yoon jadi kepo dengan kehidupan Yu Eun Ho. Namun, ia berdalih kalau hanya mencoba perhatian pada bawahannya

cuplikan drama Love Scout (dok. SBS/Love Scout)

5. Tampil cantik maksimal, Kang Ji Yoon berdandan dengan lebih ekstra ketika ada janji akan menonton resital bersama Yu Eun Ho

cuplikan drama Love Scout (dok. SBS/Love Scout)

6. Kang Ji Yoon kecewa mengetahui Yu Eun Ho seharian bertugas di luar, tapi langsung excited di kala janji mereka ternyata tidak dibatalkan

cuplikan drama Love Scout (dok. SBS/Love Scout)

7. Seolah tersihir dengan pesona Yu Eun Ho, Kang Ji Yoon jadi sulit berkonsentrasi saat bekerja, lho. Ia sampai ditegur oleh Seo Mi Ae (Lee Sang Hee), nih

cuplikan drama Love Scout (dok. SBS/Love Scout)

Sikap Kang Ji Yoon mulai berubah drastis saat dirinya jatuh cinta. Ia jadi lebih menaruh kepedulian kepada bawahannya, hingga berusaha untuk tampil maksimal di depan sekretarisnya. Apakah Yu Eun Ho akan menerima cinta atasannya? Temukan jawabannya di episode Love Scout berikutnya, ya!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Ananda Zaura
EditorAnanda Zaura
Follow Us