3 Masalah Mental yang Dialami Jung Da Eun di Daily Dose of Sunshine

Apakah kondisi mentalnya akan pulih seperti sedia kala?

Jung Da Eun adalah tokoh utama di drama Korea Daily Dose of Sunshine (2023) yang diperankan oleh Park Bo Young. Dia adalah perawat tahun ketiga yang dipindahkan dari Ilmu Penyakit Dalam ke Departemen Psikiatri di Rumah Sakit Universitas Myongshin.

Karakter Jung Da Eun ini memang sangat baik dan tulus. Tak hanya keterampilannya merawat pasien, dia juga kerap mengalah dan sangat tau apa yang dibutuhkan orang lain. 

Namun siapa sangka, dibalik sikapnya yang normal, Jung Da Eun harus mengalami kondisi mental yang membuatnya harus berhenti sejenak dari pekerjaannya tersebut. Kira-kira apa dan seberapa buruk kondisi mental yang dialami oleh Jung Da Eun?

Baca Juga: 7 Karakter Perawat Psikiatri di Drakor Daily Dose of Sunshine 

1. Gejala Gangguan Kecemasan Sosial

3 Masalah Mental yang Dialami Jung Da Eun di Daily Dose of SunshineCuplikan drama Daily Dose of Sunshine(dok. Netflix/Daily Dose of Sunshine)

Sebelumnya Jung Da Eun bekerja sebagai perawat di Ilmu Penyakit Dalam, namun tiba-tiba dia dipindahkan ke Departemen Psikiatri di Rumah Sakit Universitas Myongshin. Awalnya Jung Da Eun mengira kalau dia dipindahkan karena lebih cocok bekerja di bagian tersebut, namun secara tak sengaja dia mendengar alasan seorang kepala perawat yang memindahkannya karena dia bekerja sangat lelet dan kerap menyusahkan teman-temannya. 

Gosip pun dengan cepat menyebar luas, Jung Da Eun pun kerap menjadi bahan perbincangan di antara rekan kerjanya. Namun bersamaan dengan itu, dia pun tengah merawat seorang pasien fobia sosial bernama Kim Suk Sik.

Dari situlah dia mulai tau gejala fobia sosial yang juga seolah tengah dialaminya. Jung Da Eun juga mulai mengalami hal-hal aneh, seperti merasakan hal aneh pada kondisi fisiknya, merasa takut, hingga merasa seolah menjadi perhatian dan perbincangan kala dia berada di tempat umum. 

2. Amnesia Disosiatif

3 Masalah Mental yang Dialami Jung Da Eun di Daily Dose of SunshineCuplikan drama Daily Dose of Sunshine(dok. Netflix/Daily Dose of Sunshine)

Kim Seo Wan adalah salah satu pasien gangguan mental yang kerap berhalusinasi menjadi seorang penyihir yang harus keluar dari rumah sakit tersebut untuk menyelamatkan dunia. Sebelumnya dia adalah seorang calon pegawai negeri yang telah gagal dalam tes selama 7 kali.

Di rumah sakit dia adalah orang yang sangat dekat dengan Jung Da Eun. Bahkan sampai keluar dari rumah sakit dan akhirnya memutuskan untuk bunuh diri pun, Jung Da Eun adalah orang yang terakhir kali dihubungi oleh Kim Seo Wan. 

Mendengar berita kematiannya, Jung Da Eun merasa sangat tertekan. Sampai ketika ayah Kim Seo Wan datang bertanya tentang pesan terakhir apa yang di sampaikan anaknya kepadanya, Da Eun tampak linglung. Dia seketika lupa tentang kematian Kim Seo Wan.

Diketahui bahwa Jung Da Eun mengalami gangguan amnesia disosiatif. Ini merupakan masalah kejiwaan berupa kehilangan ingatan bukan karena cedera, namun diakibatkan oleh karena kejadian buruk di masa lalu. Hal itu merupakan sebuah bentuk perlindungan diri, di mana informasi tersebut tidak hilang, namun disimpan jauh di dalam memorinya. 

Baca Juga: Duka Pengidap Mental Illness di Daily Dose of Sunshine, Gak Semua Tahu

3. Depresi

3 Masalah Mental yang Dialami Jung Da Eun di Daily Dose of SunshineCuplikan drama Daily Dose of Sunshine(dok. Netflix/Daily Dose of Sunshine)

Selain tekanan karena perasaan bersalah, sifat Jung Da Eun yang kerap mengalah,  memperhatikan orang lain dan menyampingkan keinginannya sendiri mengakibatkan kondisi kesehatannya menjadi semakin buruk. Jung Da Eun akhirnya harus di rawat di sebuah rumah sakit di unit tertutup di Hayan akibat mengalami depresi.

Di sana dia menjalani berbagai pengobatan seperti layak pasien lainnya, sampai akhirnya kondisinya mulai membaik. Akan tetapi karena dia memiliki riwayat tersebut, saat dia kembali bekerja, dia harus menghadapi orang-orang yang menolaknya untuk bekerja sebagai perawat kembali. 

Di atas adalah kondisi mental yang dialami oleh sang tokoh utama, Jung Da Eun di drama Korea Daily Dose of Sunshine (2023). Bagi kamu yang ingin tau seperti apa ceritanya, drama tersebut bisa ditonton di Netflix. 

Baca Juga: 18 Quotes Bijak Drakor Daily Dose of Sunshine, Penuh Makna Berarti

YAYU SRI RAHAYU Photo Verified Writer YAYU SRI RAHAYU

Just trying my best

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya