9 Drama Korea tentang Perjuangan Single Mom, Bikin Makin Sayang Ibu

Para ibu tangguh yang gigih berjuang walaupun sendirian

Sejumlah drama Korea menyajikan kisah romansa penuh bunga-bunga yang terkadang jauh dari kenyataan. Namun tak sedikit pula yang hadir layaknya representasi dari dunia nyata. Salah satunya dengan mengangkat kisah perjuangan seorang single mom atau ibu tunggal dalam membesarkan anaknya. 

Drama Korea yang menyuguhkan kisah tersebut tak pernah gagal menyentuh hati para penontonnya. Darinya, kita tak hanya mendapatkan hiburan, tapi juga menyaksikan betapa beratnya perjuangan dan pengorbanan seorang ibu tunggal. Ingin tahu ada drama single mom apa saja? Simak artikel dari IDN Times berikut ini!

Baca Juga: 9 Artis Korea yang Mengalami Personality Disorder di Drama Korea

1. Gong Hyo Jin membesarkan anaknya seorang diri di When the Camellia Blooms. Walau hidupnya susah, ia tetap kuat demi sang putra tersayang

https://www.youtube.com/embed/prl2MXJQSKo

2. Song Ji Hyo jadi ibu tunggal sejak berusia 23 tahun di Was It Love?. Setelah 14 tahun, ia bertemu dengan beberapa lelaki dari masa lalu

https://www.youtube.com/embed/LYGJhj_l71A

3. Salah satu karakter The Penthouse, Oh Yoon Hee (Eugene) adalah single mom tangguh yang rela melakukan apa pun demi putrinya

https://www.youtube.com/embed/dohiD6-QD8s

4. Lee Bo Young di Mother adalah ibu tunggal untuk anak adopsinya. Ia sangat menyayangi sang putri yang dulunya jadi korban kekerasan

https://www.youtube.com/embed/-W7pSvCQ2L8

5. Welcome to Waikiki hadirkan karakter Han Yoon Ah (Jung In Sun) yang tak punya rumah tapi harus membesarkan bayinya, Sol, tanpa ayah

https://www.youtube.com/embed/DrIUFGmEusk

Baca Juga: Drama Korea Bergenre Medical Drama Lagi Hits! Coba Tonton Ini

6. Marriage Contract mengisahkan hidup Hye Soo (Uee) yang berat. Ia besarkan anaknya sendirian, menanggung utang suami, dan mengidap tumor

https://www.youtube.com/embed/_is7NnQ8u9o

7. Terius Behind Me menceritakan perjuangan single mom yang meluluhkan hati seorang agen rahasia dengan misi besar

https://www.youtube.com/embed/irNFJ5FH1Go

8. Tragedi membuat Woo Kyung (Kim Sun Ah) jadi ibu tunggal di Children of Nobody. Ia tetap kuat untuk anaknya walau menerima stigma buruk

https://www.youtube.com/embed/s4Brv2QMm9Y

9. Kisahnya unik! Di Angry Mom, Kim Hee Sun rela menyamar jadi siswi SMA demi lindungi putrinya yang menjadi korban bullying di sekolah

https://www.youtube.com/embed/42QocDrRuJs

Dari semua drama di atas, kita akan belajar lebih menghargai perjuangan seorang ibu yang tak pernah mudah. Apalagi mereka yang membesarkan anak-anaknya seorang diri. Selain bikin banjir air mata, drama Korea tentang Ibu tunggal di atas juga akan menyadarkan kita untuk semakin berbakti kepada ibu. 

Baca Juga: 9 Artis Korea yang Mengalami Personality Disorder di Drama Korea

azka Photo Verified Writer azka

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya