Sikap SM atas Gugatan Putus Kontrak EXO-CBX, Siap Ambil Langkah Hukum

SM mengklaim ada pihak eksternal yang membujuk EXO-CBX

Industri hiburan Korea Selatan mengejutkan penggemar dengan kabar bahwa EXO-CBX ingin memutuskan kontraknya dengan SM Entertainment. Unit EXO yang beranggotakan Chen, Baekhyun, dan Xiumin ini menggugat agensinya tersebut.

Siap mengambil jalur hukum, SM juga dikabarkan tak tinggal diam. Agensi tersebut juga akan bertindak menyikapi gugatan EXO-CBX.

1. EXO-CBX menuntut transparansi pendapatan dan durasi kontrak

Sikap SM atas Gugatan Putus Kontrak EXO-CBX, Siap Ambil Langkah HukumEXO-CBX (instagram.com/weareone.exo)

Secara mendadak, EXO-CBX resmi menggugat untuk memutuskan kontrak eksklusifnya pada Kamis (1/6/2023). Menurut perwakilan CBX, para anggota telah meminta data hitung-hitungan pendapatan secara transparan. Sayangnya, SM disebut tidak membuka informasi tersebut kepada artisnya.

Tak hanya itu, firma hukum LIN yang mewakili Chen, Baekhyun, dan Xiumin ini juga mempermasalahkan SM Entertainment yang memaksa artisnya untuk mendatangani perpanjangan kontrak eksklusif hingga setidaknya menjadi 17-18 tahun.

2. SM Entertainment menduga ada pihak eksternal yang menghasut artisnya

Sikap SM atas Gugatan Putus Kontrak EXO-CBX, Siap Ambil Langkah HukumEXO CBX (twitter.com/weareoneEXO)

Menanggapi permasalahan tersebut, SM Entertainment mengklaim bahwa ada pihak eksternal yang mendekati artisnya dan membuat penawaran yang tak masuk akal terkait keuntungan. 

"Ada upaya dari pihak luar yang mendekati artis kami dan memberikan informasi palsu hingga penilaian hukum yang salah dan tawaran tak masuk akal, seperti membujuk mereka melanggar kontrak eksklusif atau menandatangani kontrak ganda," ungkap pihak SM Entertainment dilansir dari media Korea Selatan Chosun pada Kamis (1/6/2023).

Secara khusus, media Korea Selatan Ilgan Sports pun merilis pernyataan pejabat penting SM Entertainment yang membenarkan jika BPM Entertainment merupakan pihak yang menghasut EXO-CBX. Namun, BPM Entertainment segera membantah tudingan tersebut.

3. SM Entertainment siap ambil jalur hukum

Sikap SM atas Gugatan Putus Kontrak EXO-CBX, Siap Ambil Langkah HukumEXO-CBX (dok. SM Entertainment)

Tidak tinggal diam, SM Entertainment pun menyatakan akan bertindak tegas dengan siap mengambil tindakan hukum. SM juga menegaskan jika pihaknya tidak bergerak dari sekarang, citra artisnya akan terganggu.

“Kami tidak akan berdiam diri dan menonton pihak luar yang hanya mengejar uang tanpa memperhatikan masa depan artis atau memastikan hak mereka secara hukum. Kami akan mengambil semua tindakan hukum yang memungkinkan," tegas SM Entertainment dilansir dari Allkpop.

Hingga kini, belum ada kejelasan mengenai posisi Chen, Baekhyun, dan Xiumin di EXO. Waduh, semoga bisa segera mendapat jalan keluar yang terbaik, deh!

Baca Juga: Chen, Baekhyun, Xiumin EXO Putuskan Kontrak dengan SM, Apa Masalahnya?

Topik:

  • Elizabeth Chiquita T.
  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya