3 MV KPop yang Dibintangi Cha Woo Min, Terbaru dengan Miyeon i-dle

Cha Woo Min merupakan salah satu aktor pendatang baru yang sedang naik daun di Korea Selatan. Namanya mulai dikenal luas sejak berperan sebagai villain di drakor Night Has Come (2023). Sebelumnya, ia juga pernah menjadi pemeran pendukung di drakor Weak Hero Class 1 yang tayang pada tahun 2022.
Namanya semakin bersinar, di tahun 2025 ini Cha Woo Min tampil di empat proyek drakor sekaligus, yaitu Study Group, Melo Movie, Buried Hearts, dan Spirit Fingers. Ia juga turut jadi pemeran di film Netflix, Love Untangled yang rilis pada 29 Agustus 2025 lalu.
Walau langganan dapat peran antagonis di drakor, Cha Woo Min sebenarnya juga bisa akting lebih soft and sweet, lho. Seperti penampilannya di tiga MV KPop berikut ini. Kita intip, yuk!
1. "When I Look at You" dari Park Boram

"When I Look at You" merupakan single digital milik mendiang Park Boram yang dirilis pada 16 Agustus 2022. Lagu tersebut menceritakan tentang sepasang kekasih yang menjalin cinta sejak SMA. Dalamnya perasaan cinta mereka berdua bisa meredam pertengkaran bahkan hanya melalui tatapan mata saja.
Cha Woo Min terpilih sebagai aktor yang membintangi MV "When I Look at You" milik Park Bo Ram tersebut. Dengan sentuhan sinematografi yang lembut khas drama Korea, sang aktor sukses membawakan kisah cinta yang manis bersama aktris yang berperan sebagai kekasihnya.
2. "Rain Arrives" (Prod. JUNGKEY) dari Yang Da Il

Cha Woo Min kembali membintangi MV untuk lagu "Rain Arrives" (Prod. JUNGKEY) dari penyanyi Yang Da Il. Dirilis pada 19 Oktober 2025, lagu tersebut merefleksikan hubungan sepasang kekasih yang penuh dengan dinamika. Romansa yang dulu sangat terang menyilaukan kini mendung di saat guyuran hujan datang.
Di MV ini, Cha Woo Min beradu peran dengan aktris Sung Zi Young. Hubungan mereka terpaksa menjadi asing setelah melewati kisah cinta yang penuh dengan kenangan romantis. Tak lagi jadi anak SMA, kali ini Cha Woo Min tampil menawan dengan pembawaan yang lebih dewasa.
3. "Reno (Feat. Colde)" dari Miyeon i-dle

Miyeon i-dle comeback solo dengan merilis mini album keduanya yang bertajuk MY, Lover pada 3 November 2025. Namun sebelum itu, pada Selasa (28/10/2025), ia lebih dulu memperkenalkan single pra-rilis berjudul "Reno" hasil kolaborasinya dengan penyanyi Colde.
Di MV "Reno (Feat. Colde)" tersebut, Miyeon beradu akting dengan Cha Woo Min yang berperan sebagai kekasihnya. Mereka dikisahkan menjalani hubungan yang toxic. Tidak hanya penuh gairah, lagu tersebut juga mengeksplorasi sisi lain dari kisah cinta yang tidak luput dari konflik emosional.
Di MV ini, Miyeon banyak melakukan adegan mengerikan dengan bersikap layaknya seorang psikopat. Di samping itu, Cha Woo Min menunjukkan akting yang sangat mengesankan sebagai korban "keganasan" sang kekasih di MV tersebut.
Dalam tiga MV KPop di atas yang dibintanginya, Cha Woo Min selalu menampilkan akting yang memukau. Walaupun tanpa dialog, ia mampu menyampaikan makna lagu kepada penonton hanya lewat tatapan mata dan mimik wajah. Aktingnya tak perlu diragukan lagi, kita tunggu proyek selanjutnya dari Cha Woo Min, ya!


















