11 Artis Korea dengan Marga Paling Jarang Dimiliki, Langka Abis!

Udah pernah dengar marga Korea Ong belum? #IDNTimesHype

Seperti yang diketahui banyak penggemar artis Korea, marga seperti Kim, Lee, Park adalah yang paling sering kita temui di kalangan seleb negeri ginseng. Tetapi, ada juga sejumlah artis Korea dengan marga yang lebih jarang didengar dan asing di telinga. 

Contohnya 11 artis Korea di bawah ini. Mereka memiliki nama marga yang tidak umum dalam populasi penduduk Korea. Bahkan ada yang hanya dipakai sekitar 2 ribu orang atau kurang. Ada siapa aja? Yuk, kita simak daftar berikut.

1. Sungjae BTOB

11 Artis Korea dengan Marga Paling Jarang Dimiliki, Langka Abis!Sungjae BTOB (instagram.com/yook_can_do_it)

Maknae BTOB ini memiliki nama marga yang sangat jarang dimiliki oleh orang Korea, yaitu Yook. Nama marga Yook hanya dimiliki sekitar 20 ribu orang di Korea. 

2. Taeyang BIG BANG

11 Artis Korea dengan Marga Paling Jarang Dimiliki, Langka Abis!Taeyang G-DRAGON (instagram.com/__youngbae__)

Nama asli dari Taeyang BIG BANG adalah Dong Young Bae. Nama marga Dong tidak terlalu populer di kalangan masyarakat Korea. Malah marga ini hanya dipakai sekitar 5 ribu orang Korea. 

3. Seungkwan SEVENTEEN

11 Artis Korea dengan Marga Paling Jarang Dimiliki, Langka Abis!Seungkwan SEVENTEEN (instagram.com/pledis_boos)

Idol sekaligus entertainer yang suatu ini memiliki nama marga yang sangat jarang di Korea, yaitu Boo. Di pulau Jeju, nama marga ini sangat umum karena ada 10 ribu orang yang memakainya. Namun, jika dibanding dengan di Korea yang memiliki 51 juta penduduk, angka tersebut masih sangat kecil. 

4. Huihyeon DIA

11 Artis Korea dengan Marga Paling Jarang Dimiliki, Langka Abis!Huihyeon DIA (instagram.com/khh1995_a)

Nama lengkap Huihyeon DIA adalah Ki Hui Yeon. Sebagai marga yang jarang dimiliki, nama Ki hanya dipakai oleh 26 ribu penduduk Korea. 

5. Kyun Mi Ri

11 Artis Korea dengan Marga Paling Jarang Dimiliki, Langka Abis!Kyun Mi Ri (instagram.com/swag_miri)

Ibu dari Lee Da Hee dan Lee Yoo Bi ini juga termasuk artis yang marganya jarang dimiliki oleh penduduk Korea. Bahkan, nama marga Kyun hanya dipakai oleh sekitar 1,2 ribu orang di Korea Selatan. 

Baca Juga: 13 Artis Perempuan Asal Minahasa Pede Pakai Marga untuk Nama Panggung

6. Taecyeon 2PM

11 Artis Korea dengan Marga Paling Jarang Dimiliki, Langka Abis!Taecyeon 2PM (instagram.com/real_2pmstagram)

Nama lengkap dari Taecyeon 2PM adalah Ok Taec Yeon. Marga Ok ini diketahui hanya dimiliki kurang lebih 20 ribu penduduk Korea.

7. Jessi

11 Artis Korea dengan Marga Paling Jarang Dimiliki, Langka Abis!Jessi (instagram.com/jessicah_o)

Penyanyi sekaligus rapper Jessi ternyata memiliki nama asli Korea yang bernama Ho Hyun Ju. Marga Ho ini sangat jarang di Korea karena ada hanya sekitar 6 ribu orang yang menggunakan marga ini.

8. Eun Ji Won

11 Artis Korea dengan Marga Paling Jarang Dimiliki, Langka Abis!Eun Ji Won (instagram.com/1_kyne_g1)

Penyanyi, rapper, komposer dan leader Sechs Kies ini memiliki nama marga yang jarang dimiliki oleh penduduk Korea. Nyatanya, marga Eun ini hanya dimiliki oleh sekitar 15 ribu orang dari seluruh penduduk Korea. 

9. Ong Seongwu

11 Artis Korea dengan Marga Paling Jarang Dimiliki, Langka Abis!Ong Seong Woo (instagram.com/osw_onge)

Saat di acara Radio Star, mantan pentolan Wanna One ini mengaku bahwa nama marganya sangat langka dan jarang ada orang Korea yang memilikinya. Marga Ong sendiri hanya dimiliki oleh kurang dari seribu penduduk Korea. Dikit banget ya? 

10. Haein LABOUM

11 Artis Korea dengan Marga Paling Jarang Dimiliki, Langka Abis!Haein LABOUM (instagram.com/hhae_in_)

Nama lengkap Haein LABOUM adalah Yeom Hae In. Walau ada 60 ribu penduduk yang memakainya, tapi sejauh ini hanya ada Haein idol KPop yang memiliki marga Yeom.

11. P.O. Block B

11 Artis Korea dengan Marga Paling Jarang Dimiliki, Langka Abis!P.O Block B (instagram.com/pyojihoon_official)

Nama asli dari P.O. Block B ini adalah Pyo Ji Hoon. Marga Pyo ini hanya dimiliki oleh sekitar 28 ribu penduduk Korea dan hingga saat ini, sepertinya belum ada idol lagi yang memiliki marga ini.

Nah itulah, para artis Korea dengan nama marganya yang jarang diketahui dan dimiliki oleh penduduk Korea lainnya. Kamu akrab dengan marga-marga yang di atas gak? 

Baca Juga: Banyak yang Gak Tau, 10 Artis Keturunan Ambon Ini Pakai Nama Marga

Topik:

  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya