6 Pengalaman Idol KPop Rekaman di Studio JYP Entertainment, Tertekan?

Prosesnya berlangsung lama dan bikin mereka terbebani, loh!

Proses rekaman di JYP Entertainment sama sekali tidak mudah. Pendiri agensi itu, J.Y Park, sering kali mengarahkan artisnya secara langsung demi mencapai hasil sempurna yang sesuai ekspektasinya. Ia sering kali mengkritik dengan tegas, sampai artisnya merasa terbebani. 

J.Y Park juga selalu meminta artisnya membayangkan berbagai hal agar dapat mengekspresikan lirik lagunya dengan tepat. Jika kamu penasaran seperti apa ketentuan lain darinya hingga proses rekaman di JYP Entertainment, yuk, simak!

Baca Juga: 7 Idol KPop Cewek Ini Gagal di Audisi JYP Entertainment, Gak Menyerah!

1. Seungmin Stray Kids

6 Pengalaman Idol KPop Rekaman di Studio JYP Entertainment, Tertekan?Seungmin Stray Kids (instagram.com/miniverse.____)

Melalui konten 2 Kids Room pada 2022, Seungmin membeberkan pengalamannya saat menangis saat merekam lagu di studio JYP Entertainment. Ia membenci proses rekaman itu karena memiliki pengalaman buruk di sana. Pasalnya, ia merasa terbebani setiap kali berada di sana. 

Seungmin mengaku jauh lebih nyaman saat rekaman di studio Bang Chan yang bernama Chan’s Room. Sebab, ia jadi lebih santai dalam mengalami banyak percobaan dan kegagalan saat rekaman. Bang Chan juga mengakui, suara Seungmin terdengar berbeda saat rekaman di studionya.

2. TWICE

6 Pengalaman Idol KPop Rekaman di Studio JYP Entertainment, Tertekan?TWICE (instagram.com/twicetagram)

Di program Night of Real Entertainment pada 2018, TWICE membagikan pengalamannya saat rekaman di studio agensi untuk lagu “Signal”. Sebelum melalui tahapan pembagian bagian menyanyi dalam lagu, J.Y Park meminta setiap member menyanyikannya secara keseluruhan. Lalu, ia akan menilai member mana yang paling cocok menyanyikan bagian tertentu. 

Dahyun juga menyatakan, J.Y Park gemar memberikan mereka poin dalam proses rekaman. Misalnya, ia memberikan 98 poin saat salah satu member rekaman. Lalu, ia memintanya mengulanginya karena merasa kekurangan dua poin untuk mencapai kesempurnaan dalam sebuah lagu adalah hal yang merugikan. 

J.Y Park juga membantu artisnya membuatkan skenario tertentu agar mereka dapat mengekspresikan makna lagunya dengan lebih baik. Misalnya, saat rekaman, ia menyuruh Chaeyoung membayangkan berada di tempat tertentu dan sedang mencari sesuatu. Dengan cara itulah, sang idol dapat lebih mengekspresikan emosinya dengan lebih baik.

Baca Juga: 7 Idol KPop Cowok Ini Gagal saat Audisi di JYP Entertainment

3. ITZY

6 Pengalaman Idol KPop Rekaman di Studio JYP Entertainment, Tertekan?ITZY (twitter.com/ITZYofficial)

J.Y Park mengarahkan ITZY untuk rekaman lagu “In The Morning” pertama kalinya pada 2021. Lia menyatakan bahwa sang pendiri agensi tersebut memberikan banyak nasihat berarti. Salah satunya, saat mereka disarankan meredupkan lampu agar bisa lebih berkonsentrasi menyampaikan perasaan tulus dalam lagunya. 

Selain itu, Yeji merasa bersyukur karena J.Y Park begitu memerhatikan kinerja para member. J.Y Park selalu menyemangati mereka dalam proses pembuatan album di era tersebut, dengan menyatakan publik akan menyaksikan pertumbuhan mereka melalui comeback-nya.

J.Y Park kembali mengarahkan proses rekaman mereka untuk lagu “Bet On Me” pada Juli lalu. Dalam dokumenter Kill My Doubt, J.Y Park terlihat frustrasi karena prosesnya tidak berjalan mulus. Yeji dan Lia harus mengulangi rekamannya beberapa kali, bahkan sampai berlinang air mata. 

Dokumenter tersebut sempat menuai pro dan kontra. Beberapa fans hanya menganggap J.Y Park bersikap tegas agar ITZY menghasilkan yang terbaik melalui kritiknya. Hanya saja, tak sedikit pula yang merasa J.Y Park bersikap berlebihan terhadap artisnya.

4. Baek A Yeon

6 Pengalaman Idol KPop Rekaman di Studio JYP Entertainment, Tertekan?Baek A Yeon (instagram.com/ayeoniiiiii)

Baek A Yeon membicarakan pengalamannya rekaman di studio agensi JYP Entertainment dan Antenna Music dalam wawancara pada 2017. Kebetulan, lagu “Magic Girl” memang diciptakan oleh produser dari Antenna Music. Ia pun merekam versi demonya di agensi tersebut. 

Setelah dipastikan lagu itu bakal rilis di albumnya, Baek A Yeon merekamnya lagi di JYP Entertainment. Menurut pengakuannya, Antenna Music memiliki nuansa yang cerah dan nyaman karena didominasi warna kuning. 

Sementara di JYP Entertainment memang selalu cerah karena pencahayaan yang terang, tetapi suasananya tidak selalu membangkitkan semangat. Secara pribadi, ia lebih menyukai proses rekaman versi demo di Antenna Music.

5. Sunmi

6 Pengalaman Idol KPop Rekaman di Studio JYP Entertainment, Tertekan?Sunmi (instagram.com/miyayeah)

Di wawancara pada 2013, Sunmi menceritakan pengalamannya dibantu J.Y Park saat rekaman di studio JYP Entertainment. J.Y Park mematikan lampu studio agar ia bisa fokus menjalani prosesnya. Sunmi juga diminta memikirkan cinta dalam lubuk hatinya agar bisa mengekspresikan “24 Hours” dengan sempurna melalui suaranya. 

Sunmi yang belum terlalu memahami soal makna cinta pada saat itu, terbantu dengan arahan atau instruksi yang diberikan J.Y Park. Sunmi juga mengakui J.Y Park sering memarahinya saat merekam lagu, tetapi tetap memujinya saat prosesnya sudah berakhir.

6. Jackson GOT7

6 Pengalaman Idol KPop Rekaman di Studio JYP Entertainment, Tertekan?Jackson GOT7 (instagram.com/jacksonwang852g7)

Jackson mengatakan bahwa dirinya tak pernah dipuji oleh J.Y Park saat rekaman lagu melalui program Radio Star pada 2020. Ia pernah jengkel karena memerlukan waktu lima jam untuk menyelesaikan dua bagian pendek dari lagunya karena J.Y Park. Member GOT7 lain bisa selesai dalam waktu kurang dari sejam saat dirinya harus tinggal dan diceramahi oleh J.Y Park. 

Jackson pun pernah dengan sengaja tidak melihat ke arah J.Y Park karena enggan merasa tertekan. Namun, ia justru dimarahi karena tindakannya itu. J.Y Park menyuruh Jackson tetap menatapnya dan membayangkannya sebagai seorang perempuan. Sebab, ia ingin Jackson dapat mengekspresikan liriknya dengan tepat. 

Ketika Jackson memberi tahu bahwa artis perempuan favoritnya adalah Beyonce, J.Y Park pun menyarankan agar membayangkan dirinya adalah Beyonce. Sayangnya, Jackson sama sekali tidak bisa membayangkan J.Y Park sebagai Beyonce.

Menurut Jackson, J.Y Park memiliki sejumlah ketentuan yang harus diikuti artisnya selama rekaman. Beberapa di antaranya adalah harus memakai metode menyanyi “setengah suara, setengah udara”, wajib merasakan ritme lagunya, perlu menggerakkan tangan, dan mesti mengucapkan setiap kata dengan liriknya dengan jelas sekaligus tepat.

Begitu banyak artis yang membeberkan perjuangan mereka dalam merekam lagu di JYP Entertainment. Proses itu begitu sulit, membutuhkan waktu panjang, dan memerlukan fokus yang tinggi. Mengetahui fakta di atas jelas akan membuat penggemar semakin kagum dengan kerja keras dan totalitas sang idola di balik layar.

Baca Juga: 4 Idol JYP Entertainment yang Hiatus karena Alami Gangguan Kecemasan

Fina Efendi Photo Verified Writer Fina Efendi

WINNER. DAY6.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya