Bikin Gak Fokus, 5 Benda Ini Baiknya Tidak Diletakkan di Meja Kerja!

Duh, bisa ganggu yang lain!

Saat bekerja di kantor biasanya kita akan berbagi meja kerja dengan rekan yang lain. Nah di saat kondisi seperti ini menimpamu ada baiknya jangan meletakan 5 benda berikut ini saat kerja karena akan mengganggu dan hilang fokus teman yang lain lho!

Benda apa saja?

1. Pengharum ruangan

Bikin Gak Fokus, 5 Benda Ini Baiknya Tidak Diletakkan di Meja Kerja!flickr.com

Mungkin kamu memang tipe orang yang suka dengan wangi-wangian. Tapi kan rekan kerjamu belum tentu sreg dan suka dengan pengharum ruangan yang kamu letakkan di mejamu. Sebenarnya boleh-boleh saja meletakan pengharum ruangan di meja tetapi pastikan rekanmu tidak mengalami alergi dan menyukai wewangian tersebut.

2. Makanan sisa

Bikin Gak Fokus, 5 Benda Ini Baiknya Tidak Diletakkan di Meja Kerja!Pexels/Vinicius

Mungkin pekerjaan di kantor sangat-sangat sibuk. Tapi tetap saja jangan menyimpan makanan sisa di mejamu kantormu karena akan mengganggu rekan kerja yang lain apalagi jika makananmu sudah basi dan baunya menyengat. Itu jelas akan mengganggu yang lain dan akan mengacaukan konsentrasi.

Oleh sebab itu sesibuk apapun jangan sampai kamu menyimpan makanan sisa di meja kerja.

Baca Juga: Ini 5 Waktu Terbaik untuk Mengirim Surat Lamaran Kerja

dm-player

3. Foto yang kurang sopan

Bikin Gak Fokus, 5 Benda Ini Baiknya Tidak Diletakkan di Meja Kerja!Pexels/Giftpundits.com

Foto-foto selfie-mu yang kurang sopan dan foto-foto lainnya yang kurang enak dilihat lebih baik gak usah kamu tempel di meja kerjamu karena itu akan nampak tidak sopan. Mungkin rekan kerjamu gak berani untuk bilang namun bisa saja kan mereka justru membicarakanmu di belakang. Jika memang mau menempel foto, pastikan foto tersebut sopan ya.

4. Stiker politik

Bikin Gak Fokus, 5 Benda Ini Baiknya Tidak Diletakkan di Meja Kerja!Pexels.com/Inga Seliver

Meski tak ada larangan menempel stiker tapi lebih baik jangan menempel stiker berbau politik di meja kerjamu. Hal ini bisa saja membuat rekanmu tak nyaman apalagi jika dia tidak setuju dengan stiker yang kamu tempel. Lebih baik netral-netral saja tak usah membawa politik ke tempat kerja.

5. Alat tulis yang berantakan

Bikin Gak Fokus, 5 Benda Ini Baiknya Tidak Diletakkan di Meja Kerja!Pexels.com/Plus Design Studio

Ketika meja kerjamu berbagi dengan teman yang lain, maka jangan sampai di mejamu terdapat alat tulis yang berantakan. Hal ini akan mengganggu rekan kerjamu yang lain dan bisa saja pikiran mereka sumpek jika harus bersebelahan denganmu yang meja kerjanya tak beraturan. Oleh sebab itu bereskan semua alat tulismu dan simpan dengan rapi kalau tidak digunakan.

Nah, jangan letakkan lagi benda-benda tersebut di atas meja ya agar orang lain tidak merasa terganggu!

Baca Juga: Tanyakan 5 Hal Ini Saat Interview Kerja, Pasti HRD-nya Jadi Kagum Deh 

Indah Shaliha Photo Verified Writer Indah Shaliha

Someone who loves writing and pottery

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya