Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Jobdesk Teknisi Mekanik, Jago Analisis dan Prediksi Kerusakan

ilustrasi teknisi mekanik
ilustrasi teknisi mekanik (pexels.com/Kateryna Babaieva)
Intinya sih...
  • Tugas teknisi mekanik meliputi perbaikan mesin, instalasi, pengecekan rutin, dan membuat laporan harian.
  • Keterampilan teknis dan nonteknis diperlukan, serta kualifikasi minimal SMK jurusan Teknik Mesin atau Elektro.
  • Peluang karier teknisi mekanik mencakup junior, senior, dan kepala mekanik dengan gaji rata-rata Rp4.190.000 hingga Rp6.000.000 per bulan.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Siapa yang tertarik jadi teknisi mekanik? Teknisi mekanik merupakan pekerjaan yang krusial di sebuah industri karena mereka bertanggung jawab mengoptimalkan kinerja seluruh mesin dan peralatan yang digunakan. Mereka gak hanya menjaga operasional peralatan berat, tetapi juga peralatan ringan untuk memastikan kegiatan produksi berjalan lancar.

Sebagai seorang teknisi mekanik, kamu harus melakukan perawatan terjadwal maupun melakukan tes diagnostik secara berkala. Hal ini guna mengantisipasi dan mencegah potensi kerusakan pada mesin dan alat. Biar kamu makin paham terkait profesi teknisi mekanik, berikut tugas harian hingga peluang gaji yang didapat. Kamu yang ingin terjun ke bidang ini, simak poin-poin berikut ya!

1. Tugas dan tanggung jawab utama

ilustrasi orang memperbaiki mesin
ilustrasi orang memperbaiki mesin (pexels.com/cottonbro studio)

Secara umum, seorang teknisi mekanik berperan dalam memastikan bahwa semua peralatan dan sistem berjalan dengan efektif dan efisien. Berkenaan dengan hal ini, jika dijabarkan secara spesifik, tugas mereka cukup kompleks, gak terbatas pada memperbaiki kerusakan yang ada. Berikut tugas maupun tanggung jawab seorang teknisi mekanik.

  1. Memperbaiki kerusakan mesin secara tepat
  2. Membantu proses instalasi, setting, dan kalibrasi mesin baru atau yang telah dimodifikasi
  3. Melakukan pengecekan mesin secara rutin guna memastikan kelayakan pakai
  4. Melakukan perawatan preventif dan korektif terhadap seluruh mesin produksi
  5. Membuat laporan dan dokumentasi pekerjaan harian
  6. Bekerja sama dengan tim produksi dan engineering dalam menyelesaikan kendala teknis
  7. Memastikan kebersihan serta keselamatan kerja di lingkungan produksi
  8. Mematuhi seluruh Standar Operasional Prosedur (SOP) dan standar kualitas perusahaan

2. Skill dan kualifikasi yang dibutuhkan

ilustrasi teknisi mekanik
ilustrasi teknisi mekanik (pexels.com/Anastasia Shuraeva)

Keterampilan yang dibutuhkan oleh seorang teknisi mekanik mencakup keterampilan teknis (hard skill) dan keterampilan nonteknis (soft skill). Kedua keterampilan ini merupakan keterampilan penunjang untuk bisa melaksanakan tugas secara profesional.

Hard skill adalah keterampilan yang dapat diukur atau diuji. Seorang teknisi mekanik perlu memiliki keterampilan teknis berupa:

  1. Diagnosis dan troubleshooting
  2. Perbaikan dan pemeliharaan mesin
  3. Pengoperasian peralatan
  4. Pengelasan dan fabrikasi
  5. Kelistrikan dasar

Soft skill merupakan keterampilan interpersonal. Seorang teknisi mekanik perlu memiliki keterampilan interpersonal berupa:

  1. Kemampuan menyelesaikan masalah
  2. Kemampuan manajemen waktu
  3. Kemampuan berpikir kritis
  4. Komunikasi efektif
  5. Peka terhadap detail
  6. Ketahanan di bawah tekanan
  7. Kerja sama tim
  8. Safety awareness

Kemudian, terkait kualifikasi menjadi teknisi mekanik, umumnya seorang teknisi mekanik harus telah menempuh pendidikan minimal SMK jurusan Teknik Mesin, Teknik Elektro, atau jurusan terkait. Mereka tentu harus memahami dasar-dasar sistem mekanik dan kelistrikan industri sebagaimana skill yang disebutkan sebelumnya. Adapun persyaratan spesifik dan kualifikasi tambahan bergantung pada jenis industri, ukuran perusahaan, maupun posisi spesifik yang dilamar.

3. Peluang karier dan prospek gaji

ilustrasi teknisi mekanik
ilustrasi teknisi mekanik (pexels.com/Connor Lucock)

Hampir semua perusahaan itu menggunakan mesin dalam operasionalnya. Oleh karena itu, teknisi mekanik sangat penting. Sektor yang banyak merekrut posisi teknisi mekanik seperti industri manufaktur, khususnya bidang otomotif dan elektronik. Selain itu, sektor otomotif dan transportasi, seperti bengkel resmi juga merupakan pasar kerja utama bagi teknisi mekanik. Lantas, bagaimana level kariernya? Berikut level karier teknisi mekanik dilansir laman Jobstreet.

  1. Teknisi mekanik junior (pengalaman 1 sampai 3 tahun)
  2. Teknisi mekanik senior (pengalaman 3 sampai 5 tahun dan memiliki tim kerja)
  3. Kepala mekanik (pengalaman lebih dari 5 tahun dengan tanggung jawab memeriksa hasil kerja junior dan senior mekanik)

Bagaimana dengan gajinya? Gaji teknisi mekanik dapat bervariasi tergantung pada pengalaman, lokasi perusahaan, dan sektor industri tempat bekerja. Dilansir laman Jobstreet, gaji bulanan rata-rata seorang teknisi mekanik di Indonesia berkisar dari Rp4.190.000 hingga Rp6.000.000. Adapun perincian gaji tertinggi teknisi mekanik berdasarkan wilayah kerja ialah sebagai berikut.

  1. Sumbawa Barat: rata-rata Rp7,5 juta
  2. Karawang: rata-rata Rp6,5 juta
  3. Jakarta Selatan: rata-rata Rp6,4 juta
  4. Kabupaten Bekasi: rata-rata Rp5,8 juta
  5. Jakarta Pusat: rata-rata Rp5,5 juta
  6. Jakarta Utara: rata-rata Rp5,3 juta
  7. Bekasi: rata-rata Rp5,3 juta
  8. Cilegon: rata-rata Rp5,2 juta
  9. Tangerang: rata-rata Rp5,2 juta
  10. Serang: rata-rata Rp5,2 juta

Seorang teknisi mekanik punya dedikasi yang besar dalam sebuah perusahaan. Mereka memastikan kelancaran operasional perusahaan. Keahlian dan komitmen mereka berpengaruh pada efisiensi dan profitabilitas bisnis.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Siantita Novaya
EditorSiantita Novaya
Follow Us

Latest in Life

See More

5 Alasan Seseorang Terjebak Job Hugging, Takut Pindah Kerja?

10 Nov 2025, 07:10 WIBLife