5 Lowongan Kerja di Bidang Fashion and Beauty, Ada Internship Juga!

#IDNTimesLife Gak hanya tersedia bagi perempuan saja

Pekerjaan di dunia fashion dan beauty gak hanya terkait dengan desainer, makeup artist, dan model saja. Masih banyak posisi lain yang saat ini tengah dicari oleh banyak perusahaan. 

Gak percaya? Yuk, simak beberapa lowongan kerja di bidang fashion and beauty berikut ini! Ada Content Manager hingga Beauty Advisor, lho!

1. Vendor Incubation (Fashion) - Lazada

5 Lowongan Kerja di Bidang Fashion and Beauty, Ada Internship Juga!lazada.com/en/careers

Lazada tengah mencari Vendor Incubation (Fashion) yang nantinya bertugas untuk memimpin vendor melalui proses inkubasi, memantau kinerja penjualan, dan memastikan target penjualan selama 3 bulan secara keseluruhan.

Syarat untuk melamar pekerjaan ini adalah kamu harus memiliki pengalaman minimal 2 tahun di bidang terkait, paham tentang operasi penjual atau merek di industri fashion, mahir dalam menggunakan Microsoft Excel, dan terampil dalam berkomunikasi.

Bagi kamu yang tertarik dengan lowongan kerja ini, silakan kunjungi https://www.lazada.com/en/careers/job-description/GP699721/.

2. Category Manager (Fashion) - Zilingo

5 Lowongan Kerja di Bidang Fashion and Beauty, Ada Internship Juga!zilingoshopping.id

Zilingo membuka kesempatan meniti karier untuk posisi Category Manager (Fashion). Pekerjaan ini meliputi pengembangan strategi, penelitian tren produk, menangani kontrak vendor, dan mempertimbangkan kinerja, kualitas, ataupun biaya untuk menjalani kerja sama dengan vendor tertentu.

Kandidat harus memiliki gelar Sarjana dalam jurusan apa pun, berpengalaman minimal 5 tahun, fasih berbahasa Inggris dan Thailand, serta paham tentang industri fashion, garmen, impor, dan ekspor. Bila kamu tertarik dengan tawaran ini, silakan kirim lamaranmu di https://boards.greenhouse.io/zilingo/jobs/5025878002.

3. Beauty Crew - BLP Beauty

5 Lowongan Kerja di Bidang Fashion and Beauty, Ada Internship Juga!https://blpbeauty.com/pages/career
dm-player

BLP Beauty menawarkan kesempatan kerja sebagai kru kecantikan, di mana kamu akan terlibat dengan BLP Girls di Beauty Space BLP. Lowongan ini terbuka bagi wanita dengan usia maksimal 29 tahun yang memiliki latar belakang lulusan SMA dan tinggal di Jakarta.

Pelamar harus terampil berkomunikasi dan bersedia bekerja pada akhir pekan maupun hari libur. Bila kamu tertarik, kirim CV kamu melalui email ke recruitment@blpbeauty.com atau kunjungi laman https://blpbeauty.com/pages/career untuk informasi yang lebih jelas.

Baca Juga: 7 Lowongan Kerja Terkini untuk Lulusan Jurnalistik, Gak Cuma Reporter!

4. Beauty Advisor - Sociolla

5 Lowongan Kerja di Bidang Fashion and Beauty, Ada Internship Juga!sociolla.com

Sociolla mencari kandidat untuk menempati posisi Beauty Advisor. Pekerjaan ini meliputi pemberian layanan profesional kepada pelanggan dengan menjual dan mendemonstrasikan produk atau merek tertentu. Kualifikasi yang dibutuhkan adalah:

  • Wanita/pria, 20-26 tahun
  • Wanita min. tinggi 158cm, Pria min. tinggi 168cm
  • Berasal dari jurusan apa saja
  • Memiliki pengalaman minimal 1 tahun lebih diutamakan
  • Keterampilan komunikasi verbal yang sangat baik
  • Minat mendalam pada kecantikan

Jika kamu memenuhi kualifikasi di atas dan tertarik dengan pekerjaan ini, silakan langsung kirim CV dan lamaranmu di https://www.sociolla.com/content/9-careers.

5. Fashion Design Intern - Cottonink

5 Lowongan Kerja di Bidang Fashion and Beauty, Ada Internship Juga!cottonink.co.id/career

Gak hanya pekerjaan tetap, kamu juga bisa melamar sebagai Fashion Design Intern yang ditawarkan oleh CottonInk. Kamu harus mampu mengoperasikan Adobe Photoshop CS6, Illustrator, Komputer dan Free-Hand Design, serta sedang menempuh studi untuk mendapatkan gelar Sarjana Fashion.

Jika lolos seluruh tahap seleksi, kamu akan berpartisipasi dalam program magang selama 3 bulan di kantor pusat CottonInk dan bekerja berdampingan dengan desainer internalnya. Untuk info lebih lengkap, kunjungi situs karier resminya di https://www.cottonink.co.id/career/detail/18.

Itulah beberapa lowongan kerja di bidang fashion dan beauty. Tertarik melamar salah satunya?

Baca Juga: 5 Lowongan Kerja untuk Posisi Business Intelligence, Ada Gojek dan OVO

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto
  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya