9 Pekerjaan Tepat untuk Orang yang Benci Matematika, Benar Gak?

Kamu yang benci Matematika harus baca!

Kamu menjadi salah satu orang yang paling benci pelajaran matematika? Tenang, ini bukan akhir dari segalanya bagimu.

Benci matematika bukan berarti kamu gak bisa sukses. Karena, ada berbagai pekerjaan yang cocok banget untuk orang yang benci berhitung dan sebagainya. Berikut ini di antaranya!

1. Penulis

9 Pekerjaan Tepat untuk Orang yang Benci Matematika, Benar Gak?ilustrasi penulis (pexels.com/Vlada Karpovich)

Pekerjaan pertama yang cocok banget buat orang yang benci matematika adalah penulis. Saat ini, ada banyak jenis penulis yang bisa kamu tekuni, misalnya penulis buku, content writer, hingga copy writer.

Menjadi seorang penulis akan membuat seseorang lebih banyak menghabiskan waktu dengan berbagai kata. Jadi, kamu bakal dijauhkan dari yang namanya angka.

2.  Pengacara

9 Pekerjaan Tepat untuk Orang yang Benci Matematika, Benar Gak?ilustrasi pengacara (pexels.com/August de Richelieu)

Dalam kesehariannya, pengacara akan menangani berbagai macam kasus yang melanggar regulasi. Gak hanya itu, pengacara juga bertanggung jawab dalam menganalisa perbuatan seseorang dan menyesuaikannya dengan sistem hukum yang berlaku.

Analisis dan mengingat regulasi pun jadi kegiatan utama seorang pengacara. Jadi, sama sekali gak perlu memakai ilmu matematika!

3. Animator

9 Pekerjaan Tepat untuk Orang yang Benci Matematika, Benar Gak?ilustrasi animator (pexels.com/Michael Burrows)

Seorang animator akan memanfaatkan kekuatan otak kirinya dalam mengolah ide menjadi sebuah karya. Kesehariannya pun gak lepas dari membuat sketsa mau pun gambar yang diinginkan.

Dengan demikian, seseorang yang bekerja sebagai animator pun gak perlu menguasai matematika. Toh, kamu di sini gak berhitung, tapi harus menggambar sesuai ide.

4. Penerjemah

9 Pekerjaan Tepat untuk Orang yang Benci Matematika, Benar Gak?ilustrasi translator (pexels.com/Karolina Grabowska)

Bekerja di sektor bahasa, seperti penerjemah akan membuatmu terhindar dari matematika. Penerjemah akan lebih sering dihadapkan oleh kata-kata yang ingin diubah bahasanya.

Seorang penerjemah pun juga akan menerjemahkan bahasa asing ke suatu bahasa tertentu yang diinginkan klien, baik secara verbal mau pun non verbal. Ketika melakoni pekerjaan ini, kamu akan sangat terhindar dari yang namanya ilmu perhitungan atau matematika. 

5. Customer Service

9 Pekerjaan Tepat untuk Orang yang Benci Matematika, Benar Gak?ilustrasi customer service (pexels.com/Mikhail Nilov)
dm-player

Customer Service merupakan salah satu elemen penting bagi sebuah perusahaan. Dengan hadirnya CS, perusahaan dapat lebih terhubungan dengan konsumen atau pelanggan.

Oleh karenanya, tugas sebagai CS ini gak lain adalah berkomunikasi bersama konsumen. CS akan lebih sibuk berurusan dengan konsumen, sehingga yang paling dibutuhkan adalah keahlian komunikasi, bukan matematika.

Baca Juga: 5 Tips Menumbuhkan Minat Anak dalam Belajar Matematika

6. Desainer

9 Pekerjaan Tepat untuk Orang yang Benci Matematika, Benar Gak?ilustrasi pelukis (pexels.com/Michael Burrows)

Desainer juga merupakan salah satu pekerjaan yang termasuk sektor kreatif. Sebab, pekerjaan ini memang modalnya hanya kreativitas dan kemampuan dalam menggambar.

Untuk itu, desainer akan lebih sering bergelut menciptakan karya visual. Gak hanya itu, desainer juga menjunjung tinggi yang namanya estetika dan nilai sebuah karya. 

7. Chef

9 Pekerjaan Tepat untuk Orang yang Benci Matematika, Benar Gak?ilustrasi chef (pexels.com/Rene Asmussen)

Sebagai orang yang akan menyajikan makanan, Chef harusnya menguasai berbagai jenis masakan, bumbu dapur, dan lainnya. Alih-alih harus menguasai matematika, seorang chef lebih berfokus cara membuat makanan, dari bahan hingga siap disantap.

Chef ini pun sama sekali gak akan membutuhkan ilmu matematika. Jadi, kamu yang gak suka berhitung bisa melakoni pekerjaan ini, ya!

8. Fotografer

9 Pekerjaan Tepat untuk Orang yang Benci Matematika, Benar Gak?ilustrasi photographer (pexels.com/ Rafael Barros)

Gak perlu menguasai matematika, fotografer justru harus lebih berfokus dan menguasai ilmu fotografi. Di masa serba digital ini, fotografer juga menjadi pekerjaan yang sangat menjanjikan karena akan selalu dibutuhkan.

Jadi, pekerjaan ini gak akan membuat kamu berhadapan dengan matematika. Sebab, kamu hanya akan lebih berfokus pada pengambilan gambar yang epik.

9. Content creator

9 Pekerjaan Tepat untuk Orang yang Benci Matematika, Benar Gak?ilustrasi content creator (pexels.com/Ivan Samkov)

Bekerja sebagai content creator di era sekarang ini begitu menggiurkan. Dalam melakoni pekerjaan ini, kamu membutuhkan kepercayaan diri yang tinggi, kreativitas, dan skill komunikasi.

Kamu pun dituntut untuk bisa mencuri perhatian orang. Soal ilmu berhitung di dalam matematika pun gak begitu dibutuhkan, lho.

Itu dia berbagai jenis pekerjaan yang cocok banget bagi kamu yang benci matematika. Di antara pekerjaan di atas, kamu bakal memilih yang mana?

Baca Juga: 5 Tips Belajar Matematika Agar Cepat Paham

Nurul Huda Rahmadani Photo Verified Writer Nurul Huda Rahmadani

cats

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto

Berita Terkini Lainnya