5 Tips Bangun Efektivitas Tim Kerja, Buat Performa Kalian Lebih Baik!

Berguna untukmu sebagai pemimpin

Entah kamu naik jabatan atau berpindah departemen di kantormu, bergabung dan memimpin sebuah tim baru adalah sebuah tantangan. Kamu harus bisa mewujudkan kinerja yang optimal, bekerja sama dengan baik, dan mewujudkan visi kerja yang dimiliki perusahaan. 

Ini mungkin tampak seperti tugas yang mudah dan sederhana, tetapi kenyataannya akan sulit dipraktikan. Sebab, mewujudkan semua itu tidak didapat hanya dengan 1-2 bulan saja, tapi minimal 3-6 bulan baru terwujud. Untuk mencoba langkah awal melakukannya, kamu bisa mulai dari cara di bawah ini. 

1. Lupakan strategi memimpinmu di masa lalu

5 Tips Bangun Efektivitas Tim Kerja, Buat Performa Kalian Lebih Baik!ilustrasi kerja tim (pexels.com/fauxels)

Terkadang sebagai pemimpin, kita percaya bahwa kita tahu dan telah melihat semuanya. Kamu mungkin yakin bahwa kamu telah menerima tanggung jawab baru ini karena pencapaianmu dan keberhasilan di masa lalu adalah pedoman yang tepat untuk diadopsi. Hal semacam ini biasanya cara yang salah untuk memulai dalam tim kerja baru. Yang benar adalah menerapkan hal baru dalam tim baru. 

Mengenal orang-orang dalam tim kerjamu, memahami bagaimana bidang tanggung jawab yang kamu jalani dan tahu jobdesk semua anggota tim adalah kunci untuk mencapai kesuksesan dan belajar bagaimana memimpin mereka. Kamu juga perlu menerapkan strategi komunikasi yang terbuka agar apa pun proyek yang dijalani bisa berjalan mudah.

2. Memiliki misi dan visi untuk capai tujuan bersama

5 Tips Bangun Efektivitas Tim Kerja, Buat Performa Kalian Lebih Baik!ilustrasi kerja tim (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Peran apa yang harus dimainkan oleh tim, visi apa yang sesuai dengan perusahaan dan apa definisi sukses yang diinginkan kan adalah hal yang harus kamu fokuskan pada tim. Sebagai seorang pemimpin, menetapkan tujuan yang menantang, tapi dapat dicapai bersama adalah salah satu tugas terpenting yang kamu miliki.

Semuanya harus jelas dari peran anggota tim, visi misi yang dimiliki dan menjalankannya. Semua ini dapat membantu mengatur aktivitas pekerjaan dengan baik. Ini juga membuatmu lebih mudah untuk menetapkan dan mengelola harapan. 

Baca Juga: 5 Tips Beri Good Impression Saat Interview Kerja, Pelamar Kerja Cek!

3. Dapatkan dukungan dari semua pemimpin departemen dan pemiliki perusahaan

dm-player
5 Tips Bangun Efektivitas Tim Kerja, Buat Performa Kalian Lebih Baik!ilustrasi berjabat tangan (pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Untuk membantumu mencapai tujuan, kamu perlu mengomunikasikan tujuan tim kerjamu agar mendapat dukungan dari mereka. Kamu harus memahami bahwa tujuan yang perusahaan harapkan harus dilakukan dengan kerja sama antar departemen dan pemilik perusahaan. 

Oleh karenanya, kamu harus percaya diri dengan apa yang kamu lakukan dan tujuan yang kamu miliki. Sebagai timbal balik, berikan juga dukungan untuk mereka yang telah membantumu. 

4. Kenali tim kerjamu lebih dalam

5 Tips Bangun Efektivitas Tim Kerja, Buat Performa Kalian Lebih Baik!ilustrasi kerja tim (pexels.com/fauxels)

Luangkan waktu untuk mengenal anggota tim secara individu jika kamu memiliki tim kecil hingga menengah. Jika kamu memiliki tim yang besar, luangkan waktu untuk mengenal anggota tim dengan lebih kritis. 

Jika kamu harus membangun tim baru, perhatikan selama proses perekrutan untuk memastikan kecocokan sikap dan kompetensinya denganmu. Kenali kekuatan dan kelemahan tim, pahami nilai yang dibawa setiap individu ke dalam tim dan dorong mereka untuk juga mengenal satu sama lain.

5. Tetapkan protokol dan aturan tim

5 Tips Bangun Efektivitas Tim Kerja, Buat Performa Kalian Lebih Baik!ilustrasi rekan kerja (pexels.com/Alexander Suhorucov)

Jika kamu memulai tim baru, kamu harus sangat terlibat. Ini bukan waktunya untuk memimpin dari atas karena kamu harus memimpin berdampingan dan memastikan terus berinteraksi dengan tim dan membangunnya menjadi satu organisasi yang kohesif dengan tujuan bersama.

Kamu juga harus menjelaskan secara jelas bagaimana kamu mengharapkan bekerja dan terlibat satu sama lain. Kamu harus jelas tentang aturan dalam tim baru. Jangan berharap bahwa anggota yang lebih tua akan memberikan semua informasi dan panduan yang mereka butuhkan. Kamu harus memastikan bahwa dirimu menetapkan ekspektasi dan norma tim yang tepat sehingga semua orang jelas dan sesuai dengan ekspektasi.

Sudah jelas bukan apa yang harus dilakukan sekarang? Jadi, tunggu apa lagi jika kamu ingin memiliki tim yang loyal dan dapat bekerja sama dengan baik, maka lakukan semuanya sekarang guna lebih cepat capai tujuan! 

Baca Juga: 7 Tips Melewati 3 Bulan Bekerja, Masa Kerja yang Krusial Nih

P U T R I Photo Verified Writer P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya