10 Tips Dekorasi Rumah dengan Feng Shui untuk Pemula

Bisa bawa keberuntungan untukmu!

Gak sedikit orang yang percaya pada desain ala Feng Shui yang bisa membawa keberuntungan dan kekayaan ke rumah mereka. Nyatanya, desain Feng Shui ini berusaha untuk mengharmonisasikan energi-energi yang ada di rumah agar bisa saling bersinergis. Dalam aturannya, kamu harus selalu berhati-hati akan apa yang kamu bawa pulang, bagaimana kamu mengatur tata letak barang-barang di rumah, dan bagaimana setiap area dirawat.

Menurut Feng Shui, setiap hal memiliki energi dan apabila kamu mengikuti aturan tertentu, maka energinya akan bisa mengalir dengan bebas di rumah dan memberi kamu keberuntungan. Untuk itu, ini dia sederet tips dekorasi rumah mengikuti aturan Feng Shui yang bisa coba kamu terapkan.

1. Ketahui terlebih dahulu energy map di rumah yang biasa disebut bagua. Dengan begitu, kamu bisa tahu area mana di rumahmu yang berhubungan dengan uang, keberuntungan, dan kehidupan

10 Tips Dekorasi Rumah dengan Feng Shui untuk Pemulailustrasi dekorasi Feng Shui (pinterest.com/Home Design Lover)

2. Pelihara ikan di akuarium. Ikan dianggap bisa membawa keberuntungan ke rumahmu

10 Tips Dekorasi Rumah dengan Feng Shui untuk Pemulailustrasi dekorasi Feng Shui (pinterest.com/Home Design Lover)

3. Tambah 5 elemen Feng Shui dalam bentuk warna, yakni kayu (hijau, coklat), api (merah, kuning, ungu), bumi (kuning muda, coklat muda), besi (putih, abu), dan air (biru, hitam)

10 Tips Dekorasi Rumah dengan Feng Shui untuk Pemulailustrasi dekorasi Feng Shui (pinterest.com/Home Design Lover)

4. Pastikan area masuk utama di rumah bersih dari hal yang bisa menghalangi seperti tanaman atau pohon

10 Tips Dekorasi Rumah dengan Feng Shui untuk Pemulailustrasi dekorasi Feng Shui (pinterest.com/Home Design Lover)

5. Buang hal yang sudah gak lagi terpakai di rumah untuk bisa menciptakan energi harmonis. Buka jendela supaya membantu energi baik masuk

10 Tips Dekorasi Rumah dengan Feng Shui untuk Pemulailustrasi dekorasi Feng Shui (pinterest.com/Home Design Lover)
dm-player

Baca Juga: 8 Tanaman Hoki Menurut Feng Shui, Menghalau Energi Negatif

6. Jangan letakkan kasur dengan bagian kaki menghadap ke pintu. Cabut juga cermin yang bisa membuat kamu melihat diri sendiri ketika tidur

10 Tips Dekorasi Rumah dengan Feng Shui untuk Pemulailustrasi dekorasi Feng Shui (pinterest.com/Home Design Lover)

7. Perhatikan Feng Shui Trinity, yakni kamar tidur, kamar mandi, dan dapur. Pastikan ketiga area ini memiliki dasar Feng Shui yang kuat

10 Tips Dekorasi Rumah dengan Feng Shui untuk Pemulailustrasi dekorasi Feng Shui (pinterest.com/Home Design Lover)

8. Jangan gunakan meja marmer di rumah, lebih baik menggunakan meja kayu

10 Tips Dekorasi Rumah dengan Feng Shui untuk Pemulailustrasi dekorasi Feng Shui (pinterest.com/Home Design Lover)

9. Tambah dengan dekorasi berupa tanaman untuk menambah kesan nature di rumah. Jangan lupa untuk ganti tanaman yang sudah mati untuk menghilangkan energi jahat

10 Tips Dekorasi Rumah dengan Feng Shui untuk Pemulailustrasi dekorasi Feng Shui (pinterest.com/Home Design Lover)

10. Pastikan kamar mandi selalu bersih supaya kamu gak mudah jatuh sakit. Pintu kamar mandi juga harus selalu ditutup agar energi buruk gak keluar ke area lain di rumah

10 Tips Dekorasi Rumah dengan Feng Shui untuk Pemulailustrasi dekorasi Feng Shui (pinterest.com/Home Design Lover)

Itu dia sederet tips dekorasi ala Feng Shui yang bisa membawa keberuntungan untukmu di rumahmu! Bagaimana, tertarik mencobanya?

Baca Juga: 5 Tips Feng Shui agar Dapur Bawa Keberuntungan dan Energi Positif

Agnes Z. Yonatan Photo Verified Writer Agnes Z. Yonatan

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya