8 Tanaman Hias dengan Kelopak Bunga Merah yang Unik

Bunga kertas punya varian warna merah yang cocok dikoleksi

Sebagai penyuka tanaman, tidak heran jika halaman rumah kerap dipenuhi oleh bermacam-macam tanaman hias dengan aneka jenis dan bentuk berbeda. Banyak sekali tanaman hias menarik yang berbunga atau berdaun, dan cocok dijadikan elemen memperindah rumah.

Bila kamu merupakan pecinta tanaman hias berbunga yang ingin menambah koleksi, gak ada salahnya untuk mempertimbangkan tanaman berbunga merah. Biar gak bingung, maka berikut ini ada delapan macam tanaman hias dengan kelopak bunga merah yang unik untuk dikoleksi. Yuk, intip!

1. Tulip memiliki kelopak unik karena cekung dan menutup. Tanaman ini bisa dibudidaya di halaman dan salah satunya memiliki bunga warna merah

8 Tanaman Hias dengan Kelopak Bunga Merah yang Unikilustrasi bunga tulip merah (pexels.com/Public Domain Pictures)

2. Bunga kertas punya ciri khas berupa kelopak mungil dan melimpah. Ia dapat menjalar sehingga perlu ruang lebih untuk dibudidaya sampai besar

8 Tanaman Hias dengan Kelopak Bunga Merah yang Unikilustrasi tanaman bunga kertas (pexels.com/Linh San)

3. Bila mencari tanaman hias minim daun yang punya kelopak unik dan besar, maka amarilis jawabannya. Ia bisa ditanam di lapang atau pot

8 Tanaman Hias dengan Kelopak Bunga Merah yang Unikilustrasi tanaman amarilis (pexels.com/NO NAME)

4. Kamboja juga punya kelopak warna merah. Bunganya mekar lebar dan batangnya besar. Tapi tanaman harum ini tetap bisa dimuat dalam pot

8 Tanaman Hias dengan Kelopak Bunga Merah yang Unikilustrasi bunga kamboja merah (pexels.com/Jeffry Surianto)

Baca Juga: Kurangi Polusi, Pelihara 7 Tanaman Penghasil Oksigen Ini

5. Tanaman hias ini memiliki bunga berbentuk mirip sikat serta daunnya hijau cukup lebat. Gak heran jika tanaman dinamai sikat botol

8 Tanaman Hias dengan Kelopak Bunga Merah yang Unikilustrasi tanaman sikat botol (pexels.com/Sami Aksu)

6. Impatiens adalah bunga yang punya kelopak tipis dan mekar. Daun tanaman sama lebatnya dengan bunga. Selain ungu, ia juga punya varian berwarna merah

8 Tanaman Hias dengan Kelopak Bunga Merah yang Unikilustrasi tanaman impatiens (pixabay.com/Zsuzsa)

7. Anthurium andraeanum jadi tanaman hias favorit dengan daun sangat lebar. Bunganya unik karena mirip daun. Hanya saja ia berwarna merah dan memiliki bagian serupa batang

8 Tanaman Hias dengan Kelopak Bunga Merah yang Unikilustrasi tanaman anthurium andraeanum (pexels.com/fei wang)

8. Bunga mawar merah adalah tanaman yang bisa kamu budidaya di dalam pot. Bentuk kelopaknya unik lantaran bertumpuk dan bergelombang

8 Tanaman Hias dengan Kelopak Bunga Merah yang Unikilustrasi tanaman bunga mawar merah (pexels.com/JÉSHOOTS)

Memiliki tanaman hias di sekitar rumah bisa membantu membuat halaman terasa lebih hidup dan menyegarkan. Bila kamu ingin menambah tanaman dengan warna merah yang cantik, maka delapan tanaman hias di atas bisa dipertimbangkan. Terlebih, kelopak bunganya memiliki tampilan yang unik satu sama lain.

Baca Juga: 9 Tanaman Pembawa Keberuntungan Menurut Feng Shui, Percantik Hunian!

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya