6 Pilihan Arsitektur Buat Rumah Impianmu, Pilih yang Mana?

Pilih dulu aja, bikinnya gak tahu kapan~

Setiap orang pasti memiliki rumah impiannya. Selain luas atau besarnya, tingkat kenyamanan dan pilihan desain arsitektur pastilah jadi pertimbangan. Pastinya, pilihan desain arsitektur adalah salah satu yang utama karena ini berhubungan dengan selera.

Nah, apakah sudah ingin membangun rumah impianmu? Atau, saat ini sedang bingung memilih desain arsitektur rumah seperti apa yang kamu inginkan? Gak perlu bingung, coba baca-baca dulu nih referensi desain arsitektur yang bisa kamu pilih. Yuk, simak!

1. Desain arsitektur rumah modern

6 Pilihan Arsitektur Buat Rumah Impianmu, Pilih yang Mana?decorilla.com/

Arsitektur rumah modern cenderung memiliki desain dan model yang simpel serta minimalis. Model rumah modern ini secara umum memiliki bentuk rumah yang terlihat lebih kaku dari pada bentuk rumah konvensional. Dengan bentuknya yang kotak, arsitektur rumah modern terlihat praktis namun mewah. Kebanyakan gaya rumah modern cenderung terbuka dan mengandalkan banyak pemasangan kaca dengan ukuran yang relatif lebih lebar ditambah bentuk jendela yang tidak berukir rumit.

2. Desain arsitektur rumah beach style

6 Pilihan Arsitektur Buat Rumah Impianmu, Pilih yang Mana?hgtv.com/

Beach style yang berarti rumah dengan gaya atau desain pantai. Arsitektur rumah beach style ini mengandalkan banyak kayu dan warna-warna yang cerah seperti warna biru laut, biru muda, putih, dan kuning. Kayu dipilih untuk lantai dan dinding demi meminimalisir hawa panas. Namun di beberapa negara, rumah dengan gaya beach style banyak yang mengadopsi desain minimalis atau modern juga.

3. Desain arsitektur rumah craftsman

6 Pilihan Arsitektur Buat Rumah Impianmu, Pilih yang Mana?bookabach.co.nz/

Desain American Craftsman atau gerakan seni dan kerajinan Amerika adalah desain arsitektur yang diterapkan dari gaya seni dekoratif dan filosofi di Amerika yang dimulai pada tahun-tahun terakhir abad ke-19. Sebagai sebuah gerakan desain dan seni yang luas, gaya tersebut tetap populer hingga tahun 1930-an. Ciri khas rumah dengan desain arsitektur craftsman biasanya ada pada bagian depan atau beranda yang cenderung tebal dengan tiang-tiang penyangga yang pada bagian bawahnya terlihat sangat kokoh.

Baca Juga: 7 Tips Menata Rumah Minimalis Dua Lantai, Dijamin Rumah Bikin Betah!

dm-player

4. Desain arsitektur rumah industrial

6 Pilihan Arsitektur Buat Rumah Impianmu, Pilih yang Mana?contemporist.com/

Rumah dengan desain industri terkenal dari bentuk bangunannya yang terkesan gelap, kuat dan sekilas terlihat seperti bentuk sebuah pabrik kecil. Material yang paling menonjol dari rumah dengan desain arsitektur industrial adalah penggunaan bata yang diekspos dan beton. Selain itu, juga banyak menggunakan elemen-elemen seperti baja, saluran pipa air dan ventilasi.

5. Desain arsitektur rumah mediteranian

6 Pilihan Arsitektur Buat Rumah Impianmu, Pilih yang Mana?elledecor.com/

Desain rumah mediteranian dapat diketahui dari bentuknya yang sangat elegan, klasik dan sangat mewah. Rumah-rumah dengan desain seperti ini sering dilihat di beberapa negara seperti Prancis, Italia, Turki, Spanyol dan Yunani.

Sebuah rumah bergaya mediteranian biasanya memiliki langit-langit yang tinggi dan jendela-jendela besar. Atap rumah miring dari garis atap menyediakan teras yang indah dan bisa menjadi tempat duduk yang teduh di lokasi panas. Membawa alam ke dalam ruangan seringkali menjadi inti dari struktur desain mediteranian sehingga menghasilkan suasana yang sejuk dan hangat. Kolom dan lengkungan tinggi juga merupakan ciri khas desain arsitektur rumah ini.

6. Desain arsitektur rumah tropis

6 Pilihan Arsitektur Buat Rumah Impianmu, Pilih yang Mana?contemporist.com/

Desain arsitektur rumah tropis lebih mengedepankan kesan natural dan apa adanya dengan memanfaatkan sisi alamiah dari rumah itu sendiri. Biasanya rumah dengan desain arsitektur tropis identik dengan tumbuhnya beberapa pohon palm atau kelapa di sekitar rumah tersebut.

Dengan ukuran pintu dan jendela yang relatif lebih besar juga merupakan salah satu cirinya, dengan tujuan agar sirkulasi udara yang sehat dapat masuk ke dalam ruangan. Penggunaan bahan material semacam kayu dan papan cenderung lebih diutamakan. Di Indonesia sendiri sangat cocok jika kamu memilih model rumah seperti ini karena karakter rumah tropis memang didesain sesuai untuk daerah beriklim tropis.

Itulah beberapa desain arsitektur rumah yang bisa jadi inspirasi kamu saat ingin membeli atau membangun rumah impianmu. Semoga bermanfaat dan selamat memilih, ya!

Baca Juga: 7 Ide Storage Hacks untuk Rumah Mungil, Biar Rumah Jadi Lebih Lega 

Pagi Kusumardani Photo Verified Writer Pagi Kusumardani

When in doubt, pray it out!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya