10 Ide Desain Balkon Rumah untuk Tempat Santai yang Nyaman

Jadi makin betah di rumah, nih!

Balkon identik dengan ruang kosong berukuran kecil yang berada pada bagian luar lantai dua rumah. Selain menambah ruang terbuka, balkon biasa difungsikan untuk melihat pemandangan luar rumah atau sekadar bersantai sambil menikmati udara segar. 

Nah, apakah balkon rumahmu sudah difungsikan dengan semestinya? Jika kamu masih membiarkan balkon rumah kosong, sebaiknya mulailah untuk mengubahnya menjadi lebih fungsional. Misalnya, memberi beberapa furnitur tambahan, sehingga balkon bisa dijadikan tempat bersantai yang menyenangkan.

Sebagai referensi, berikut beberapa ide desain balkon rumah yang bisa kamu gunakan agar lebih nyaman untuk bersantai. Siap-siap enggan beranjak dari balkon rumahmu, ya!

1. Pemilihan meja kayu dan kursi rotan makin menguatkan kesan rustik pada balkon. Tambahkan beberapa pot tanaman supaya suasana lebih segar

10 Ide Desain Balkon Rumah untuk Tempat Santai yang NyamanIlustrasi balkon rumah (unsplash.com/Nguyen Dang Hoang Nhu)

2. Apabila balkon rumahmu cukup luas, cobalah untuk menggunakannya sebagai tempat bersantai dengan menambahkan meja panjang dan kursi

10 Ide Desain Balkon Rumah untuk Tempat Santai yang NyamanIlustrasi balkon rumah (unsplash.com/Vidar Nordli-Mathisen)

3. Tidak hanya meja dan kursi, kamu bisa menempatkan ayunan gantung di balkon. Selain terlihat unik, ayunan memberi nilai estetika lebih!

10 Ide Desain Balkon Rumah untuk Tempat Santai yang NyamanIlustrasi pemanfaatan balkon rumah (pexels.com/Jesus R Gen)

4. Konsep balkon seperti ini sangat cocok digunakan untuk menghabiskan waktu bersama teman dan keluarga. Cukup berik kursi dan meja

10 Ide Desain Balkon Rumah untuk Tempat Santai yang NyamanIlustrasi balkon rumah (pexels.com/Max Rahubovskiy)

5. Konsep modern juga bisa kamu terapkan pada balkon rumah dengan menempatkan beberapa sofa singel berwarna senada seperti ini

10 Ide Desain Balkon Rumah untuk Tempat Santai yang NyamanIlustrasi balkon rumah (unsplash.com/Spacejoy)
dm-player

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tanaman Hias untuk Balkon Apartemen yang Sempit

6. Suasana malam yang indah akan makin terasa dengan konsep balkon rumah seperti ini. Gunakan lampu hias dan sofa panjang supaya lebih nyaman

10 Ide Desain Balkon Rumah untuk Tempat Santai yang NyamanIlustrasi balkon rumah (unsplash.com/Roberto Nickson)

7. Sofa dan karpet motif bohemian beri kesan antimainstream. Tambahkan beberapa pot tanaman berukuran besar utnuk mengisi titik kosong

10 Ide Desain Balkon Rumah untuk Tempat Santai yang NyamanIlustrasi balkon rumah (unsplash.com/Emma Van Sant)

8. Dekorasi balkon minimalis dapat direalisasikan dengan menempatkan beberapa kursi lipat dan meja kecil. Tambahkan tirai bambu juga, deh!

10 Ide Desain Balkon Rumah untuk Tempat Santai yang NyamanIlustrasi balkon rumah (pexels.com/Marian B)

9. Balkon dengan desain modern elegan ini akan membuat aktivitas bersantaimu makin seru. Sediakan secangkir kopi dan camilan

10 Ide Desain Balkon Rumah untuk Tempat Santai yang NyamanIlustrasi balkon rumah (pexels.com/Oleksandr Canary Islands)

10. Desain balkon ini cocok untuk kamu yang senang menyendiri. Hanya dengan satu meja dan kursi, kamu bisa menikmati cuaca dari area rumah

10 Ide Desain Balkon Rumah untuk Tempat Santai yang NyamanIlustrasi balkon rumah (pexels.com/Max Rahubovskiy)

Beberapa konsep balkon rumah di atas bisa kamu jadikan referensi. Meski terlihat simpel, penggunaan balkon rumah untuk tempat bersantai tentu menjadi ide yang menarik yang bisa diterapkan.

Tidak hanya meningkatkan fungsi ruang, balkon yang didekor dengan sedemikian rupa juga dapat menambah keindahan pada rumah itu sendiri. Jadi, sudahkah kamu mencoba untuk mengubah balkon rumah menjadi lebih fungsional?  

Baca Juga: 9 Inspirasi Balkon Minimalis untuk Bersantai hingga Me Time

Salma Bela Photo Verified Writer Salma Bela

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya