TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Keseruan yang Hanya Bisa Dirasakan saat Kuliah Tatap Muka

Bukan cuma datang, belajar, dan pulang 

ilustrasi belajar tatap muka (pexels.com/Andy Barbour)

Di tahun ajaran ini, beberapa kampus sudah menerapkan kuliah tatap muka. Banyak mahasiswa yang antusias menyambut hal tersebut. Memang tidak dapat dimungkiri bahwa kuliah tatap muka memiliki keseruan tersendiri.

Kuliah tatap muka tidak sekadar belajar di kelas, tetapi juga padat dengan beberapa kegiatan  mengasyikkan. Entah itu berdiskusi atau rapat organisasi, ini adalah lima keseruan yang hanya bisa dirasakan saat kuliah tatap muka.

1. Setelah pembelajaran selesai, kamu bisa mengisi waktu dengan berdiskusi bersama 

ilustrasi diskusi (pexels.com/Ivan Samkov)

Keseruan kuliah tatap muka memang tidak tergantikan. Banyak aktivitas seru yang bisa dilakukan selama belajar langsung. Maka dari itu, selama pembelajaran online banyak yang rindu dengan suasana belajar tatap muka tersebut.

Salah satu keseruan dari belajar tatap muka adalah adanya diskusi bersama, terutama setelah pembelajaran selesai. Kamu bisa berkumpul untuk sekadar mendiskusikan materi yang barusan dibahas ataupun membahas  topik yang saat ini sedang trending.

Baca Juga: Mentan Dorong Mahasiswa Bangun Sektor Pangan Lebih Kuat 

2. Saat kuliah tatap muka, kamu juga bisa lebih leluasa aktif dalam organisasi

ilustrasi diskusi (pexels.com/Buro Millenial)

Kuliah bukan cuma datang, belajar di kelas, mendengarkan presentasi, kemudian pulang. Namun, ada beragam kegiatan yang bisa kamu pilih untuk mengisi waktu., terutama kegiatan yang bisa mengasah bakat dan minat.

Bagi kamu yang sedang menjalani kuliah tatap muka, salah satu keseruannya adalah bisa lebih leluasa aktif dalam organisasi. Ada beragam kegiatan mahasiswa yang bisa dipilih. Aktif dalam organisasi akan mengasah jiwa kepemimpinan, cara berkomunikasi, dan juga keterampilan lain yang akan bermanfaat nantinya.

3. Kamu memiliki banyak teman dengan karakter yang unik dan beragam 

ilustrasi diskusi (pexels.com/Keira Burton)

Menjadi sosok yang bisa membawa diri dalam pergaulan itu penting, terutama menempatkan diri di tengah lingkungan yang heterogen. Saat kamu bisa menempatkan diri dengan baik di lingkungan pergaulan, orang-orang akan menghargaimu.

Saat mengikuti kuliah tatap muka, salah satu keseruan yaitu memiliki banyak teman dengan karakter unik dan beragam. Kamu bisa belajar menempatkan diri dengan baik di lingkungan yang penuh perbedaan. Secara tidak langsung ini membuatmu memiliki pemikiran yang open minded.

4. Kamu bisa menikmati jajanan kampus yang murah meriah 

ilustrasi jajanan (pexels.com/Quang Nguyen Vinh)

Kuliah tatap muka penuh dengan kenangan manis. Di samping teman dan juga suasana kampus, ada hal lain yang tak kalah menarik. Pasti kamu pernah merindukan lezatnya makanan kantin atau jajanan sekitar kampus yang tidak akan ditemukan di tempat lain.

Tentu saja ini menjadi keseruan yang akan dirasakan saat menjalani kuliah tatap muka. Datang langsung ke kampus, kamu bisa menikmati jajanan murah meriah di sekitar area tersebut. Walaupun sederhana, kelezatannya bikin kamu ketagihan.

Baca Juga: 10 Ide Outfit Kuliah Berkemeja ala Idol Korea, Mudah Ditiru!

Verified Writer

Mutia Zahra

Let's share positive energy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya