Cerita rakyat merupakan salah satu cara terbaik untuk mengenal jati diri suatu daerah. Melalui kisah-kisah yang diwariskan secara turun-temurun, kita bisa memahami bagaimana masyarakat memaknai perjuangan, kepercayaan, dan hubungan antarindividu dalam bingkai budaya lokal yang kaya makna. Kalimantan Selatan pun menyimpan banyak cerita rakyat yang menarik disimak, dari tokoh sakti hingga legenda terbentuknya telaga penuh tuah.
Kini, kamu bisa mengakses cerita-cerita tersebut secara gratis lewat situs web Buku Digital Kemendikdasmen. Tak hanya menawarkan bacaan yang menghibur, kelima cerita ini juga menyuguhkan nilai kehidupan yang menyentuh dan relevan dengan zaman sekarang.
Langsung saja, berikut lima buku cerita rakyat dari Kalimantan Selatan yang dapat kamu temukan di situs BUDI!