5 Keuntungan Tuntaskan Satu per Satu Tugas yang Menumpuk

Ketekunanmu bikin semua selesai tepat waktu

Pekerjaan masih menumpuk dengan batas waktu pengumpulan bersamaan? Jangan tegang, tetap tenang dan fokuskan pikiran. Ingin mengerjakan beberapa tugas sekaligus biar cepat selesai? Tunggu dulu, apakah yakin akan dapat hasil memuaskan jika merasa terburu-buru begitu?

Tekun saja mengerjakannya satu per satu sampai tuntas. Tumpukan tugas pasti akan berkurang dan hasilnya lebih menjanjikan. Selain itu, semua juga akan terselesaikan tepat waktu. Untukmu yang memiliki ketekunan ini dalam proses kerja, berikut lima keuntungannya.

1. Daya konsentrasi semakin tinggi

5 Keuntungan Tuntaskan Satu per Satu Tugas yang Menumpukilustrasi berkonsentrasi selama bekerja (pexels.com/Antoni Shkraba)

Tekun mengerjakan tugas sesuai urutannya, dapat menaikkan tingkat konsentrasimu. Sebab, fokus pikiran benar-benar dioptimalkan pada satu jenis pekerjaan. Setelah satu selesai, baru dilanjutkan urutan berikutnya. Sehingga, cara berpikirmu juga gak melompat secara acak, di mana itu dapat menurunkan fokus dan konsentrasi. Semakin tinggi konsentrasi saat mengerjakan sesuatu, hasilnya pasti lebih memuaskanmu.

2. Energi dalam diri gak cepat habis

5 Keuntungan Tuntaskan Satu per Satu Tugas yang Menumpukilustrasi semangat bekerja (pexels.com/Anthony Shkraba)

Mengerjakan satu hal saja membutuhkan energi, apalagi jika kamu melakukan banyak hal dalam satu waktu, pasti mudah lelah, karena energi benar-benar terkuras. Itulah sebabnya, memiliki ketekunan menyelesaikan tugas secara tuntas dengan gak langsung mengerjakan banyak sekaligus, mampu menjaga semangatmu selama bekerja. Kenapa? Karena energi dalam diri gak cepat habis. Jadi semakin produktif, kan?

Baca Juga: 5 Tips Mengatasi Tugas Menumpuk, Pakai Skala Prioritas 

3. Lebih tahan terhadap gangguan

5 Keuntungan Tuntaskan Satu per Satu Tugas yang Menumpukilustrasi fokus bekerja (pexels.com/cottonbro)
dm-player

Gangguan dalam proses kerja, pasti ada saja. Entah suara dari pesan masuk atau panggilan di ponselmu, adanya gangguan alat-alat pekerjaan, dan lainnya. Bayangkan, jika kamu mengerjakan sekaligus banyak, lalu muncul satu gangguan saja, bisa jadi semuanya ikut berantakan.

Hasilnya, penyelesaiannya pun semakin lama, belum lagi harus mengecek ulang semuanya. Daripada begitu, sudah selesaikan dulu satu per satu, jika terjadi kesalahan akan lebih cepat memperbaikinya.

4. Terhindar dari stres tinggi

5 Keuntungan Tuntaskan Satu per Satu Tugas yang Menumpukilustrasi orang merasa stres (pexels.com/Arina Krasnikova)

Miliki ketekunan dalam bekerja, apalagi saat dihadapkan dengan banyak tugas yang semuanya mendekati deadline. Tujuannya adalah supaya kamu gak pusing hingga mengalami stres tinggi. Ini merupakan keuntungan yang jangan diabaikan, sebab jika kamu dalam prosesnya merasa stres, bisa-bisa putus asa dan menyerah begitu saja.

Malah nantinya gak ada satu tugas pun yang berhasil diselesaikan. Tingkatan stres mengerjakan banyak tugas secara bersamaan pada satu waktu, itu akan lebih tinggi daripada yang tekun satu per satu. Sebab, fokusmu mudah terpecah belah, ini jauh lebih menyusahkan diri nantinya.

5. Meminimalkan kesalahan

5 Keuntungan Tuntaskan Satu per Satu Tugas yang Menumpukilustrasi berpikir untuk memperbaiki kesalahan (pexels.com/Mikhail Nilov)

Kesalahan bekerja bisa saja terjadi, tapi dengan ketekunan diri dalam menyelesaikannya satu demi satu, membantumu mengurangi kesalahan selama prosesnya. Konsentrasimu tinggi, alur kerja juga runtut, pikiran hanya tertuju pada apa yang sedang dikerjakan, pasti kesalahan bisa dikecilkan. Apabila ada kesalahan, juga bisa langsung tanggap melakukan perbaikan. Berbeda jika kamu mengalami kesalahan ketika mengerjakan banyak tugas sekaligus, risikonya lebih tinggi, dan sangat membuang waktu jika harus mengulang semuanya karena berawal dari kekeliruan kecil pada satu tugas saja.

Bekerjalah secara maksimal, maksudnya ketahui cara kerja yang tepat. Sehingga, batas waktu pekerjaan gak menjadi beban pikiran ketika kamu diberi banyak tugas secara bersamaan. Tetap tenang, fokus, serius, dan tekunlah menuntaskannya satu per satu. Gak perlu merasa terburu-buru, tumpukan tugas pasti bisa selesai tepat waktu, asalkan kamu gigih, gak gampang menyerah, dan tekun.

Menuntaskan satu demi satu, memang perlu bersabar dan rajin pastinya. Namun, jangan khawatir akan hasilnya, pasti begitu luar biasa, gak akan jauh dari perencanaan dan tujuan yang telah ditetapkan. Minimalkan terjadinya kesalahan dan maksimalkan waktu yang ada, dengan ketekunan mengerjakannya satu dulu sampai selesai, setelahnya baru membuka tugas urutan berikutnya. Selamat bekerja, dan nikmati proses-prosesnya.

Baca Juga: Kala Tugas Menumpuk, Terapkan 5 Tips Ini Biar Gak Kelabakan

Adelbertha Eva Y Photo Verified Writer Adelbertha Eva Y

Tetap Semangat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya