Mengenal International Mathematical Olympiad, Pernah Dijuarai Axel CoC

- Clash of Champions memasuki episode terakhir, Shakira dan Axel bersaing untuk kejuaraan.
- International Mathematical Olympiad adalah kompetisi matematika tingkat dunia untuk siswa kelas 1 hingga 12.
- IMO diikuti oleh pelajar dari 100 negara, bertujuan mengukur kemampuan pemecahan masalah matematika dan mempromosikan pertukaran budaya.
Clash of Champions akan memasuki episode terakhir pada Jumat mendatang dan hanya Shakira serta Axel yang tersisa untuk memperebutkan kejuaraan. Axel, yang merupakan perwakilan dari universitas luar negeri dikenal sering mengikuti berbagai kompetisi internasional, salah satunya adalah International Mathematical Olympiad (IMO).
Menariknya, sahabat Axel yang juga menjadi peserta CoC namun telah gugur di babak sebelumnya, Sandy, juga pernah berpartisipasi dalam lomba ini. Bagi yang penasaran tentang apa itu International Mathematical Olympiad, simak penjelasan lengkapnya melalui artikel berikut ini.
1. Apa itu International Mathematical Olympiad?

International Mathematical Olympiad atau Olimpiade Matematika Internasional (IMO) adalah kompetisi matematika tingkat dunia yang dirancang untuk siswa sekolah dari kelas 1 hingga 12. Diselenggarakan setiap tahun di negara berbeda, IMO mengundang pelajar-pelajar terbaik dari sekitar 100 negara untuk bersaing dalam serangkaian soal matematika yang menantang.
Tujuan utama IMO adalah untuk mengukur dan merayakan kemampuan pemecahan masalah matematika di kalangan siswa muda, serta mempromosikan pertukaran budaya dan ide di antara peserta dari berbagai belahan dunia. Dengan standar yang sangat tinggi dan proses seleksi yang ketat, IMO tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga kesempatan untuk membangun jaringan profesional dan persahabatan internasional yang berkelanjutan.
2. Sejarah singkat International Mathematical Olympiad

Olimpiade Matematika Internasional (IMO) dimulai pada tahun 1959 di Romania dengan partisipasi dari tujuh negara Blok Soviet. Kompetisi ini bertujuan untuk mengumpulkan para pelajar berbakat dalam matematika dari seluruh dunia dan telah berkembang pesat sejak saat itu.
Pada awalnya, IMO hanya melibatkan negara-negara Eropa Timur, tetapi seiring waktu, peserta dari berbagai belahan dunia mulai bergabung, termasuk Mongolia pada tahun 1964, Finlandia pada tahun 1965. Kemudian, dilanjut negara-negara dari Amerika dan Asia pada tahun-tahun berikutnya.
Sejak tahun 1975, jumlah negara peserta meningkat secara signifikan, mencapai lebih dari 100 negara pada tahun 2009. IMO terus berkembang dengan setiap edisi diadakan di negara yang berbeda, membawa nuansa budaya unik dan memperluas jangkauan kompetisi di tingkat global.
3. Syarat dan ketentuan berpartisipasi dalam International Mathematical Olympiad

Untuk dapat mengikuti kompetisi International Mathematical Olympiad ini, ada sejumlah syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi. Dilansir International Mathematical Olympiad Foundation, berikut beberapa syarat dan ketentuannya :
- Peserta harus merupakan warga negara atau penduduk tetap negara yang mereka wakili.
- Usia peserta harus di bawah 20 tahun pada hari ujian kedua IMO (biasanya pada bulan Juli).
- Setiap negara peserta dapat mengirimkan hingga enam siswa untuk berkompetisi di IMO.
- Siswa berkompetisi sebagai individu di IMO, meskipun mereka merupakan bagian dari tim nasional yang terdiri dari hingga enam siswa.
- Untuk masuk ke seleksi tim nasional, siswa sering kali harus berpartisipasi dan berhasil dalam kompetisi matematika di sekolah menengah mereka.
- Setiap negara peserta memiliki organisasi yang bertanggung jawab untuk memilih tim IMO mereka. Organisasi ini bisa berupa Kementerian Pendidikan, Masyarakat Matematika, atau lembaga lain yang relevan di negara tersebut.
- Peserta harus mematuhi aturan dan ketentuan IMO, termasuk persyaratan usia dan kewarganegaraan yang berlaku, serta aturan seleksi yang ditetapkan oleh organisasi nasional masing-masing.
4. Penghargaan untuk pemenang

Pada tahun akademik 2024-2025, para pemenang International Mathematics Olympiad (IMO) akan mendapatkan berbagai penghargaan dan beasiswa, termasuk penghargaan internasional dan sekolah untuk siswa dari kelas 1 hingga 12. Tiga pemenang internasional teratas akan menerima uang tunai, medali, dan sertifikat, sedangkan pemenang tingkat zonal dan sekolah juga akan mendapatkan pengakuan.
Selain itu, sekolah dan pendidik yang berkontribusi pada kesuksesan siswa juga akan mendapatkan penghargaan dan beasiswa di tingkat internasional dan distrik. Kepala sekolah dan guru akan menerima sertifikat penghargaan dan hadiah sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan usaha mereka.
5. Cara mempersiapkan diri mengikuti kompetisi

Olimpiade Matematika Internasional (IMO) adalah ujian kompetitif yang menguji pengetahuan dan keterampilan pemecahan masalah siswa di bidang matematika. Untuk unggul dalam ujian ini, seseorang harus mempersiapkan dengan menyeluruh dan strategis. Dilansir Science Olympiad Foundation, berikut cara mempersiapkan IMO :
- Kenali pola ujian dan silabus untuk memahami topik yang akan dicakup dalam ujian.
- Menyelesaikan kertas contoh dan soal ujian tahun-tahun sebelumnya untuk merasakan format ujian dan meningkatkan keterampilan pemecahan masalah.
- Tingkatkan pemahaman dasar matematika dan penalaran melalui latihan dan studi rutin.
- Selesaikan soal ujian tahun-tahun sebelumnya untuk memahami pola ujian dan jenis pertanyaan yang diajukan.
- Tetap terupdate dengan perkembangan terbaru di bidang matematika melalui buku Olimpiade IMO, sumber daya online, dan tutorial untuk memperluas basis pengetahuan kamu dan tetap unggul dalam kompetisi.
Itulah tadi penjelasan tentang International Mathematical Olympiad (IMO) yang pernah diikuti oleh Sandy dan Axel CoC. Jika ingin tahu informasi lebih lengkapnya, silahkan kunjungi laman resmi International Mathematical Olympiad.