TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Trik Bikin Kamar Minimalis yang Ringkas dan Mudah Dibersihkan

Bikin betah kalau kamar serapi ini 

Berbagai sumber

Memiliki kamar rapi, ringkas dan enak dipandang adalah idaman siapa saja? Namun, masalah terbesarnya adalah jumlah barang yang kamu miliki kadang tak seimbang dengan ukuran kamarmu. Tidak masalah, ada beberapa trik bikin kamarmu tampak rapi dan ringkas ala penganut gaya hidup minimalisme, berikut sepuluh di antaranya. 

1. Pilih warna cerah yang netral dulu untuk kamar

instagram.com/chelseagraves

Untuk mendapat kesan minimalis dan ringkas, sebaiknya kamu memilih warna-warna netral di kamar. Tak harus putih, pilih saja warna pastel yang terlalu mencolok. Tujuannya menciptakan kesan adem, nyaman, serta luas di ruangan.

2. Tempatkan kabinet dan laci penyimpanan untuk meringkas barang-barangmu

lizmarieblog.com

Tata barang-barangmu dalam kabinet untuk menyamarkan keberadaan mereka. Dengan begitu, kamarmu tampak jauh lebih ringkas dan rapi seketika. Kamu tak perlu membuang semua barang dalam satu waktu, lakukan decluttering secara bertahap jika belum siap. 

3. Tata perabot dengan seksama, manfaatkan ruang dengan baik

apartmenttherapy.com

Kamar sempit itu sudah jadi masalah umum, tetapi tak layak jadi excuse untuk tidak memanfaatkannya sebaik mungkin. Dengan konsep minimalis, kamu bahkan bisa meletakkan satu set meja belajar, satu kasur, dan satu lemari atau kabinet penyimpanan. Pada dasarnya, tiga elemen itu yang paling dibutuhkan dalam sebuah kamar. 

4. Salah satunya kloset atau lemari yang memanfaatkan secercah ruang kosong seperti contoh di bawah

instagram.com/counter.space

Jika ingin lebih luas, coba buat lemari tanam dinding seperti ini. Kamu bisa memanfaatkan dinding yang bersebelahan dengan kamar mandi atau gudang yang tak butuh banyak ruang misalnya. 

Baca Juga: 5 Inspirasi Dekorasi Kamar Kos dengan Biaya Hemat, Bikin Tambag Betah!

5. Pilih perabot yang praktikal, seperti dipan yang juga kabinet ini

instagram.com/duluxvalentinefrance

Atau coba bikin dipan custom seperti ini, bagian kolongnya bisa dimanfaatkan sebagai kabinet penyimpanan yang gunanya sangat beragam. Kamu bisa menyembunyikan barang-barangmu di lemari tersebut. 

6. Atau rak yang bukan hanya berfungsi untuk penyimpanan, tetapi juga sekat ruangan

domino.com

Kamar ini memang tampak mudah ditata karena ukurannya yang lumayan. Tak heran kalau ia pun bisa dimanfaatkan untuk banyak hal selain tempat beristirahat. Namun, agar tetap terkesan lapang, rak penyimpanan yang juga berfungsi sebagai sekat jadi solusinya. Lagi-lagi menciptakan perabot yang punya beberapa fungsi alias praktikal jadi kunci menciptakan kamar minimalis yang ringkas.

7. Pilih perabot dengan ukuran ideal untuk luas kamar

instagram.com/sarahshabacon

Ketika ingin membuat kamar minimalis, jangan malas untuk memilih atau memesan perabot dengan ukuran yang ideal. Tujuannya tentu membuat kamar enak ditempati dan bisa ditata semaksimal mungkin. 

8. Hanya letakkan barang yang kamu butuhkan di kamar

instagram.com/rindumerina

Tips lainnya adalah lawan godaan untuk membeli terlalu banyak dekorasi dan furnitur untuk kamar. Lihat contoh di atas deh, tidak ada kesan sesak dan tampak lebih adem dengan pilihan warna netralnya. 

9. Beberapa tanaman hias bisa jadi pemercantik ruangan

instagram.com/counter.space

Jika ingin menghidupkan kamar, silakan tambahkan dekorasi seperti tanaman hias. Tak hanya mempercantik, mereka bisa membantu melancarkan sirkulasi udara di dalam kamar. 

Baca Juga: 9 Dekorasi Kamar Kos Pakai Tanaman Kering, Estetis bak Kamar Tumblr!

Verified Writer

Dwi Ayu Silawati

Pembaca, netizen, penulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya